Scroll untuk membaca artikel
Nur Khotimah | Armand IS
Kolase Agus Salim dan Pratiwi Noviyanthi.

Perseteruan panjang antara Agus Salim dan Pratiwi Noviyanthi (Teh Novi) akhirnya mendekati penyelesaian. Belakangan muncul sinyal-sinyal halus bahwa Agus Salim dan Teh Novi akan segera berdamai.

Tim kuasa hukum Novi dan Agus Salim kini telah saling berkomunikasi dan telah sepakat untuk membuka ruang diskusi.

Kuasa hukum donatur, Parisman, dalam keterangannya Jumat (22/11/2024) mengungkap bahwa baik Novi dan Agus Salim mulai mengurungkan niat mereka untuk membawa kasus ini ke meja hijau.

Parisman juga mengungkap Farhat Abbas selaku pihak kuasa hukum Agus Salim juga mulai melunak dan mau berdamai. Lantas, bagaimana awal perseteruan antara Agus Salim vs Teh Novi?

Agus Salim, Korban Penyiraman Air Keras Diminta Kembalikan Uang Donasi

Agus Salim dan istrinya, Elmi Nurmala didampingi pengacara Farhat Abbas saat ditemui di rumah sakit mata JEC Menteng, Jakarta Pusat, Senin (11/11/2024). [Suara.com/Tiara Rosana]

Agus Salim sempat dilanda musibah kala dirinya disiram air keras oleh rekan kerjanya pada Minggu (1/9/2024) lalu. Insiden penyiraman air keras tersebut membuat Agus Salim terluka parah hingga ia kehilangan penglihatannya.

Teh Novi akhirnya mendengar kisah tragis Agus Salim dan berniat memberikan uluran donasi. Kala itu, Novi berhasil menggalang dana sekitar Rp1,5 miliar untuk biaya pengobatan.

Sayangnya sepanjang proses penyaluran dana tersebut, Novi melihat beberapa kejanggalan. Ia menuding Agus Salim tak mau transparan terkait penggunaan dana donasi.

Akhirnya setelah berpikir panjang, Teh Novi meminta Agus Salim untuk mengembalikan uang donasi tersebut.

Pihak Agus Salim Melawan Balik

Agus Salim ditemui di kediaman Farhat Abbas di kawasan Kemang Jakarta Selatan, Rabu (6/11/2024). [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]

Agus Salim akhirnya merasa dirugikan usai Teh Novi meminta kembali uang donasi yang telah ia berikan. Melalui kuasa hukumnya, Agus Salim menilai Teh Novi tak memiliki hak untuk meminta uang itu kembali.

Tak cukup berhenti di situ, Agus Salim juga menilai Teh Novi mencemarkan nama baiknya sekaligus melakukan pemerasan usai Agus diancam bakal dilaporkan ke Dinas Sosial.

Agus bersama kuasa hukumnya akhirnya melaporkan Novi atas pencemaran nama baik. Laporan tersebut telah diterima oleh Polda Metro Jaya dengan nomor LP/B/6330/X/2024/SPKT/Polda Metro Jaya.

Turut Seret Orang-Orang Besar

Kasus perseteruan Agus Salim vs Teh Novi akhirnya menggeret tokoh-tokoh ternama, seperti sosok pengacara Farhat Abbas.

Farhat Abbas akhirnya memberikan bantuan hukum ke Agus Salim yang kini merasa tertekan oleh upaya Teh Novi untuk mendapatkan uang donasi kembali.

Tak cukup di situ, sosok artis Denny Sumargo bahkan sampai ikut berusaha menengahi antara Agus Salim dan Teh Novi sebelum memanas dan berujung ke meja hijau.

Beruntungnya, kini rencana Agus Salim dan Teh Novi untuk menggeret satu sama lain ke pengadilan tampak bakal batal.

Keduanya terungkap membuka ruang perdamaian, dan Teh Novi dalam keterangannya mengaku bakal menyerahkan nasib uang donasi tersebut ke para donatur dan kuasa hukum.

Novi juga berjanji akan melindungi Agus Salim dari hujatan publik sepanjang ia tengah menempuh pengobatan dari uang donasi tersebut.

Kontributor : Armand Ilham

Armand IS