Rekomendasi lipstik transferproof untuk pekerja kantoran dengan budget Rp20 ribu hingga Rp50 ribuan berikut ini cocok untuk kamu yang ingin tampil rapi seharian tanpa perlu sering touch up.
Salah satu kunci penampilan yang tetap on-point adalah lipstik yang tidak mudah luntur. Oleh karena itu, lipstik transferproof dengan daya tahan tinggi dan kenyamanan dipakai seharian menjadi pilihan yang paling dicari.
Kini, ada banyak merek yang menghadirkan dengan formula unggulan, warna intens, dan matte finish yang rapi, namun dibanderol dengan harga terjangkau.
Inilah 7 rekomendasi lipstik transferproof dengan rentang harga Rp20 ribu hingga Rp50 ribuan dan cocok untuk daily office makeup pekerja kantoran.
1. DAZZLE ME Ink-Matte Lip Cream (Rp21.500)

DAZZLE ME Ink-Matte Lip Cream memiliki formulasi yang kaya nutrisi, seperti avocado fruit butter, coconut oil, dan jojoba seed oil.
Lipstik ini tidak hanya memberikan warna yang bold dalam satu sapuan, tetapi juga menjaga bibir tetap lembap sepanjang hari.
Teksturnya ringan sehingga nyaman dipakai berjam-jam, cocok untuk pekerja kantoran yang banyak berbicara atau meeting.
Selain itu, produk ini dirancang untuk bertahan hingga 12 jam, sehingga kamu tidak perlu sering-sering touch up meskipun aktivitas padat.
Formula matte-nya tetap terasa nyaman, tidak membuat bibir kering, dan tidak mudah bergeser saat terkena masker atau minuman.
2. Hanasui Mattedorable Lipstick (Rp29.900)

Hanasui Mattedorable Lipstick hadir dengan formula anti geser yang membantu menjaga tampilan bibir tetap rapi sepanjang hari.
Lipstik ini memiliki tekstur yang sangat ringan sehingga bibir tetap terasa nyaman meski dipakai lama.
Produk ini juga diperkaya ceramide dan hyaluronic acid yang membantu menjaga kelembapan dan hidrasi bibir. Dengan kandungan tersebut, bibir tidak mudah terasa kering meskipun lipstik memberikan matte finish.
Selain itu, lipstik ini juga dilengkapi dengan Power Pigment Complex yang dapat mengunci warna hingga 16 jam.
3. Purbasari Hi Matte Lip Cream (Rp43.800)

Purbasari Hi Matte Lip Cream menjadi andalan banyak perempuan karena pigmentasinya yang sangat baik. Hanya dengan satu kali ulas, lip cream ini mampu menutup bibir dengan sempurna.
Formulanya yang highly pigmented membuat warnanya terlihat jelas dan rapi tanpa perlu banyak lapisan.
Selain memberikan hasil matte yang tahan lama, produk ini juga dilengkapi dengan UV filter untuk membantu melindungi bibir dari paparan sinar matahari.
Kandungan vitamin E juga menambah manfaat sebagai antioksidan yang menjaga bibir tetap lembut dan sehat. Tekstur creamy-nya membuat lipstik mudah diratakan tanpa membuat bibir terasa tebal.
4. Music Flower Matte Lipstick Silky 24H (Rp50.400)

Music Flower Matte Lipstick Silky 24H dirancang untuk kamu yang butuh ketahanan ekstra.
Dengan kemampuan transferproof, waterproof, dan sweatproof, lipstik ini bisa bertahan hingga 24 jam tanpa membuat bibir terasa lengket atau berat.
Teksturnya ringan dengan hasil velvety matte yang tampak halus saat diaplikasikan.
Warna yang keluar juga intens dalam satu kali pulasan, membuat lipstik ini optimal untuk dipakai sehari-hari tanpa perlu banyak usaha.
Terlebih lagi, formula kissproof-nya membuat lipstik ini tidak mudah berpindah ke masker, gelas, atau tangan.
5. Wardah Colorfit Last All Day Lip Paint (Rp51.900)

Wardah Colorfit Last All Day Lip Paint memiliki matte finish yang creamy dan mudah dibaurkan.
Dalam satu olesan saja, warnanya sudah terlihat intens karena teknologi one swipe coverage yang diaplikasikan dalam formulanya.
Keunggulan utama produk ini adalah formulanya yang tidak transfer. Hasilnya dapat bertahan hingga 12 jam, sehingga cocok untuk kegiatan sepanjang hari di kantor atau perjalanan bisnis.
Meskipun long lasting, lip paint ini tetap terasa nyaman di bibir dan tidak membuatnya cepat kering.
6. Sea Makeup Lacquer Shake Lip Ink (Rp54.800)

Sea Makeup Lip Ink menawarkan hasil akhir yang berbeda dibanding lipstik matte biasa. Produk ini memberikan sentuhan berkilau yang membuat tampilan bibir lebih segar dan menawan.
Lipstik ini kaya akan kandungan ceramide, vitamin C, dan cocoa butter yang membantu menutrisi dan menjaga bibir tetap sehat.
Dengan perpaduan bahan-bahan tersebut, bibir terasa lembut, lembap, dan tampak lebih berkilau alami.
Selain itu, produk ini juga memberikan efek budge proof, membuat warnanya seolah meresap ke dalam bibir sehingga tahan lama.
7. Azarine Mattelite Lock Lipstick (Rp58.900)

Azarine Mattelite Lock Lipstick hadir dengan formula yang ringan, mudah diaplikasikan, dan nyaman dipakai seharian.
Lipstik ini dirancang agar tahan lama, transferproof, dan smudgeproof, cocok untuk dipakai di kantor yang menuntut tampilan tetap rapi sepanjang waktu.
Bahan-bahan seperti sunflower seed wax dan jojoba seed oil membantu menjaga kelembapan sekaligus memberikan kenyamanan pemakaian.
Bibir tidak terasa kering meski lipstik ini memberikan matte finish yang tahan lama. Teksturnya juga lembut sehingga mudah diratakan dalam satu kali swipe.
Itulah 7 rekomendasi lipstik transferproof untuk pekerja kantoran dengan budget Rp20 ribu hingga Rp50 ribuan. Semoga bermanfaat.
Kontributor : Dini Sukmaningtyas