'Sweet Night,' OST serial drama Korea 'Itaewon Class' yang diciptakan dan dinyanyikan oleh V BTS, serta dirilis pada Maret 2020 lalu, kembali memecahkan rekor baru. Menurut laporan Allkpop pada tanggal 23 April 2022, 'Sweet Night' telah berhasil menduduki puncak tangga lagu iTunes di Venezuela, memperpanjang rekornya sendiri sebagai OST pertama yang menguasai tangga lagu iTunes di total 119 negara.
'Sweet Night' bahkan memuncaki peringkat No. 1 di chart iTunes Top Songs Jepang, yang dikenal sebagai salah satu chart paling sulit untuk ditembus lagu asing yang tidak dipromosikan di Jepang. Namun, V BTS sukses menjadi solois pertama dalam sejarah yang menempati posisi teratas di chart iTunes Top Songs Jepang dengan lagu yang dirilis di Korea.
Itu juga menjadikan V BTS sebagai artis pertama dan satu-satunya yang berhasil menciptakan OST yang menguasai tangga lagu iTunes di total 119 negara dalam sejarah industri musik dunia.
Di tangga lagu Billboard Digital Song Sales, 'Sweet Night' berhasil debut di No. 2. Selain itu, Forbes juga melaporkan bahwa lagu tersebut terjual lebih dari 11.000 kopi dalam kerangka pelacakan pertamanya, menurut data dari Nielsen Music. Itu adalah pertama kalinya lagu solo Kim Taehyung berhasil menembus peringkat 10 besar di tangga lagu Billboard Digital Song Sales.
Para penggemar merayakan prestasi bergengsi dengan memberi selamat kepada V dan menghujaninya dengan pujian di berbagai platform media sosial. Beberapa kata kunci seperti "TOP RECORD HOLDER V" hingga" Sweet Night Taehyung" menjadi trending di seluruh dunia.
Saat ini, V dan semua anggota BTS lainnya sudah menyelesaikan jadwal konser 'Permission To Dance On Stage' yang berlangsung di Allegiant Stadium, Las Vegas pada tanggal 8 dan 9 April serta 15 dan 16 April 2022.
Semua anggota BTS termasuk V kini telah kembali ke Korea dan bersiap untuk comeback dengan album baru pada tanggal 10 Juni 2022 mendatang. Hal tersebut juga sudah dikonfirmasi oleh agensi mereka, Big Hit Music.
Selamat untuk V BTS atas torehan prestasinya yang mengesankan dan semoga sukses dengan persiapan album barunya!
Baca Juga
-
Sinopsis Film Kingdom of the Planet of the Apes, Tayang 10 Mei 2024
-
Resmi Berkencan dengan IU, Lee Jong Suk Tulis Surat Mengharukan untuk Fans
-
Daftar Pemenang KBS Drama Awards 2022, Ada Lee Seung Gi dan Joo Sang Wook!
-
Keren! BTS Masuk Daftar Musisi yang Banyak Pecahkan Rekor Tahun 2022
-
Keren! Belum Resmi Rilis Album Solo, Jimin BTS Kembali Memecahkan Rekor Ini
Artikel Terkait
-
V BTS Dituduh Dapat Perlakuan Istimewa Saat Wajib Militer, Pihak Kementerian Sampai Buka Suara
-
AION V Mobil Listrik Terinspirasi Dari Dinosaurus Hadir di GJAW 2024
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Gandeng Park Hyo Shin, V BTS Siap Rilis Lagu Winter Ahead pada 29 November
-
Slim bak Honda HR-V tapi Seharga Pajero Sport, Ini Mobil Marselino Ferdinan
Entertainment
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
Terkini
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?