Soompi melansir pada Kamis (5/5/2022), drama Korea mendatang SBS "Woori The Virgin" telah merilis poster karakter baru dari tiga pemeran utamanya.
Drama remake dari acara hit Amerika "Jane the Virgin" (yang didasarkan pada telenivela Venezuela), "Woori the Virgin" yang dibintangi oleh Im Soo Hyang, Sung Hoon dan Shin Dong Wook.
Sebuah drama tentang seorang wanita bernama Oh Woo Ri (Im Soo Hyang), yang sangat menjaga kesuciannya sebelum menikah, tetapi akhirnya hamil setelah kecelakaan terjadi selama pemeriksaan medis.
Im Soo Hyang memerankan Oh Woo Ri, seorang asisten penulis yang menyukai drama. Meskipun dia berencana untuk menjaga kesuciannya secara ketat sebelum menikah, pemeriksaaan medis yang salah membuat dia hamil, dengan ayahnya Raphael (Sung Hoon).
Sementara itu Sung Hoon memerankan sebagai Raphael, yang memiliki nama asli Kim Bok Nam, seorang CEO sebuah perusahaan kosmetik dan juga seorang survivor kanker.
Terakhir Shin Dong Wook berperan sebagai Lee Kang Jae, seorang detektif polisi di departemen kejahatan kekerasan yan bertunangan dengan Oh Woo Ri.
Im Soo Hyung sebagai Oh Woo Ri
Dalam poster tersebut, Im Soo Hyang menyoroti sifat polos Woo Ri, dengan protagonis memegang buket bunga saat dia berjuang ketika mendapatkan berita mengejutkan tentang kehamilannya.
Sung Hoon sebagai Raphael
Sementara itu, Sung Hoon akan membintangi drama tersebut sebagai Raphael, CEO sebuah perusahaan besar dan ayah kandung dari anak Woo Ri. Meskipun tampak menyendiri di luar karena kepribadiannya yang dingin, Raphael sebenarnya adalah seorang romantis yang putus asa, dan dia diam-diam bermimpi bertemu cinta dalam hidupnya dan menemukan kebahagiaan.
Judul di posternya memperkenalkan Raphael yang bergaya sebagai "seorang pria yang memilki segalanya," sementara juga mengungkapkan bahwa nama aslinya adalah 'Kim Bok Rae,"
Shin Dong Wook sebagai Lee Kang Jae
Terakhir, Shin Dong Wook akan berperan sebagai pacar setia Oh Woo Ri, Lee Kang Jae, seorang detektif yang jujur dan selalu memperlakukannya dengan hormat dan cinta.
Posternya menekankan sisi manis karakter, dengan Lee Kang Jae tersenyum lembut saat judulnya memperkenalkan dia sebagai "pacar yang cocok (dengannya) dalam setiap aspek."
Woori The Virgin akan tayang perdana pada 9 Mei 2022 pukul 10 malam KST dan akan tersedia dengan subtitle di Viki.
Baca Juga
-
Kejutkan STAY, Stray Kids Rilis 'MAXIDENT' Trailer untuk Comeback Mendatang
-
Lagu 'Pink Venom' BLACKPINK Mendominasi Chart Musik iTunes di 69 Negara
-
BM KARD Rilis 2nd Single Digital Bertajuk 'STRANGERS', Setelah Tujuh Bulan
-
Jelang Comeback, TWICE Mencoba Cari Jawaban di Teaser Opening 'BETWEEN 1&2'
-
Pecahkan Rekor Pribadi, Mini Album Terbaru ATEEZ Terjual 930.000 Copy
Artikel Terkait
-
Lee Ga Ryung Sedih Bahas Drama 'Love (ft. Marriage and Divorce) 3', Kenapa?
-
Awet Muda! Aktris Lee Ga Ryeong 'Love ft. Marriage & Divorce' Umur 43 Tahun
-
Potret Dua Anak Sandra Dewi Dan Harvey Moeis Disebut Warganet Khas Orang Kaya di Drakor
-
5 Potret Sung Hoon di Woori the Virgin, Drama Baru yang Tayang di Minggu Ini
Entertainment
-
ifeye Pancarkan Persona yang Kuat dan Menjebak di Lagu Comeback Berjudul r u ok?
-
Sinopsis My Daughter is a Zombie Siap Segera Tayang, Brutal Tapi Kocak!
-
Selamat! NCT Dream Raih Kemenangan Kedua Lagu BTTF di Program Music Core
-
7 Rekomendasi Film Petualangan Seru yang Membuatmu Lupa Waktu
-
Tembus 2 Juta Penonton Film Sore: Tentang Perjalanan yang Membekas di Hati
Terkini
-
Rekor 3 Pertemuan Yotsakorn Burapha vs Timnas Indonesia, Semuanya Berakhir Zonk!
-
Cara Membuka Video HEVC di Laptop dengan Mudah
-
Ulasan Buku Daddy Has a Secret: Rahasia Ayah Pengidap Skizofrenia
-
Jorge Lorenzo Tak Ragu Sebut Marc Marquez sebagai Juara Dunia MotoGP 2025
-
Sudah Berjalan Setengah Musim, Ini 6 Hal Menarik dari MotoGP 2025