Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Intan NI
Potret para pemain film 'Broker.' (Instagram.com/cjenmmovie)

KBI Zoom melansir pada Rabu (11/05/22), aktris sekaligus penyanyi solo yakni IU telah mendapatkan pujian berkat kemampuan aktingnya dari sang senior, Song Kang Ho. Hal ini terlihat saat konferensi pers film ‘Broker’ yang diselenggarakan pada 10 Mei 2022 kemarin di Yongsan CGV, Seoul.

Pada acara konferensi pers tersebut, tampak para aktor utama termasuk Song Kang Ho, IU, dan Kang Dong Won hadir dan membicarakan soal film yang mereka bintangi bersama. Aktor senior Song Kang Ho pun tak sungkan untuk memuji IU atas peran utama pertamanya dalam sebuah film komersial.

“Saya sangat kagum dengan teknik yang dimiliki IU dan cara dia menyampaikan emosi sebagai seorang aktris,” ujarnya seperti yang dikutip dari KBI Zoom. Song Kang Ho kemudian mengatakan bahwa dirinya memanggil IU dan memujinya di lokasi syuting. Bahkan, ia tidak pernah memuji rekan kerjanya, Kang Dong Won.

IU yang mendengar itu pun mengatakan bahwa ia mengingat momen itu dengan jelas dan merupakan sebuah hal yang sangat mengesankan di sepanjang hidupnya. Dengan malu-malu, ia mengungkapkan rasa senang atas pujian yang diterimanya itu hingga meneteskan air mata.

“Song Kang Ho yang telah menyelesaikan semua syuting, menungguku tanpa meninggalkan pekerjaan. Ketika saya berlari untuk menyapanya, dia memuji adegan yang saya lakukan dan kemudian pergi,” tutur IU.

“Tampilan belakang mobil Song Kang Ho yang bergerak menjauh sangat indah dan menyentuh seperti sebuah film. Saya pamer kepada orang tua saya ketika saya sampai di rumah,” sambungnya lebih lanjut.

Sementara itu, film Korea ‘Broker’ sendiri menceritakan kisah para karakter yang berhubungan dengan sebuah kotak bayi. Dalam film ini, IU akan berperan sebagai So Young. Ia merupakan seorang ibu yang meninggalkan bayinya yang baru lahir di dalam kotak bayi saat hari sedang hujan. Sedangkan Song Kang Ho dan Kang Dong Won berperan sebagai mitra ‘perantara’ yang masing-masing bernama Sang Hyun dan Dong Soo.

Film yang disutradarai oleh sutradara terkenal asal Jepang yakni Hirokazu Koreeda ini telah dipilih untuk berkompetisi di Festival Film Cannes yang ke-75. ‘Broker’ akan dirilis perdana sebagai premiere dunia dalam festival tersebut dan tayang di bioskop Korea pada 8 Juni 2022 mendatang.

Intan NI