Dikenal sebagai anggota TXT yang paling fashionable, Yeonjun TXT didapuk menjadi Brand Ambassador dan Guest Creative Director untuk brand Privé Alliance.
Mengutip dari laman Allkpop, Jum'at, (8/7), Yeonjun TXT terpilih sebagai Brand Ambassador dan Guest Creative Director untuk brand streetwear, Privé Alliance. Brand fashion milik Baekhyun EXO ini, memilih Yeonjun sebagai Brand Ambassador dan Guest Creative Director untuk peluncuran Capsule Collection yang akaan tersedia mulai Agustus hingga Desember 2022.
Terkait peluncuran Capsule Collection Privé Alliance X YEONJUN ini, Yeonjun mengungkapkan, “Gambar-gambar yang penuh warna dan lucu dari koleksi ini mengingatkan kita pada kepolosan dan kreativitas asli seorang anak kecil ketika melihat kanvas kosong. Dengan kolaborasi yang luar biasa dengan Privé Alliance ini, aku berharap orang-orang dapat menikmati koleksi ini dengan hati murni layaknya seorang anak kecil.”
Sementara itu, Privé Alliance menggambarkan Yeonjun sebagai "Salah satu bintang K-pop yang sedang naik daun paling modis. Dikenal sebagai anggota grupnya yang keren dan edgy dan tanpa ampun mengenakan pakaian serba guna—mulai dari tampilan gender-fluid hingga streetwear klasik—gaya artis yang sempurna adalah inspirasi bagi banyak orang."
Di sisi lain, Baekhyun EXO menjabat sebagai co-creative director 'Privé Alliance' sejak 2018. Baekhyun juga diperkirakan akan meluncurkan koleksi baru untuk 'Privé' pada tahun 2023 mendatang.
Sementara itu, Yeonjun bersama anggota TXT lainnya telah melangsungkan comeback pada 9 Mei 2022 dengan mini album ‘minisode 2: Thursday’s Child' dan lagu utama "Good Boy Gone Bad". Setelahnya, boy group asuhan Big Hit Music ini dijadwalkan merilis single Jepang ketiga bertajuk 'GOOD BOY GONE BAD' pada 31 Agustus mendatang.
Belum lama ini, TXT sukses menggelar konser tur dunia pertamanya bertajuk 'TXT World Tour' yang digelar di Jamsil Indoor Stadium, Songpa-gu, Seoul pada tanggal 2-3 Juli. Konser yang digelar selama 2 hari berturut-turut ini menjadi konser pembuka untuk tur dunia perdana TXT sejak debut pada 2019.
Setelahnya, kelima anggota TXT akan bertandang ke beberapa kota di Amerika untuk melanjutkan tur mereka, termasuk Chicago (7 Juli), New York (9), Atlanta (12), Dallas (14), Houston (17), San Fransico (21), Los Angeles (23), dan lainnya.
Selesai dengan Amerika, TXT akan melanjutkan turnya di beberapa negara di Asia, termasuk Indonesia (12 Oktober), Filipina (15-16), Taiwan(19), dan Thailand (22-23).
Baca Juga
-
Bertepatan Dengan Ultah, V BTS dan Umi Siap Rilis 'wherever u r' Sabtu Ini
-
Comeback pada Tahun Baru, Choi Yena Rilis Poster Schedule 'GOOD MORNING'
-
Jennie Dirikan Agensi Sendiri, Jay Park Lontarkan Candaan Ingin Bergabung
-
Bukan Kaleng-kaleng, Lisa BLACKPINK Capai 100 Juta Followers di Instagram!
-
Gandeng 88Rising, (G)I-DLE Siap Rilis English Single Bertajuk 'I DO'
Artikel Terkait
-
IVE Jadi Girl Group K-Pop Pertama yang Akan Tampil di Lollapalooza Paris
-
When I'm With You: NCT Dream dan Konsep Lagu Mereka yang Menarik Hati
-
Keren! Intip Penampilan Perdana TXT Cover Lagu Taylor Swift 'Love Story'
-
Gejolak Asmara, BLACKPINK Tunjukan Daya Tarik Cinta Lewat Lagu Whistle
-
BABYMONSTER Billionaire: Ketika Percaya Diri Mampu Bungkam Komentar Negatif
Entertainment
-
Selamat! Shenina Cinnamon Menang Penghargaan Festival Film di Filipina
-
Cameron Diaz Siap Beraksi di Film Back in Action, Intip Teaser Perdananya
-
Sinopsis Film Gladiator II, Dibintangi Paul Mescal dan Pedro Pascal
-
Sinopsis Film The Sabarmati Report, Kisah Dua Jurnalis Mengungkap Kebenaran
-
Melihat Jadwal Tur Linkin Park, Jakarta Satu-satunya Kota di Asia Tenggara
Terkini
-
Review Novel Four Seasons in Japan, Mencari Tujuan Hidup dalam Empat Musim Jepang
-
3 Facial Foam untuk Redakan Jerawat Tanpa Bikin Iritasi, Harga Rp120 Ribuan
-
Perjalanan Aroma, Mengenal Lebih Dekat 3 Brand Parfum Asal Prancis
-
Review Novel The Lantern of Lost Memories, Kisah Studio Ajaib bagi Jiwa yang Pergi
-
Review Film Gladiator II, Tekad Lucius Bangun Ulang Kejayaan Roma