SM Entertainment akhirnya mengumumkan line up artisnya untuk konser bertajuk SMTOWN LIVE 2022 : SMCU EXPRESS yang digelar di Suwon, Korea Selatan, tanggal 20 Agustus 2022!
Pada Selasa (12/7/2022) melalui akun Instagram resminya @smtown, SM Entertainment secara resmi mengumumkan line up artisnya yang akan tampil sebagai performer di 'SMTOWN LIVE 2022'. Salah satu line up yang cukup menarik perhatian adalah SNSD.
Jika sebelumnya hanya terdapat nama dua anggotanya saja, Taeyeon dan Hyoyeon, agensi kini juga menambahkan SNSD sebagai line up performer. Ini berarti 3 anggota SNSD yang hengkang dari agensi (Sooyoung, Tiffany, dan Seohyun) akan ikut tampil bersama anggota SNSD lainnya di konser tersebut.
Selain SNSD, artis lainnya yang akan ikut meramaikan konser, antara lain Kangta, BoA, TVXQ, SUPER JUNIOR, Taeyeon dan Hyoyeon SNSD, Key dan Minho SHINee, Suho, Xiumin, Chen, D.O, dan Kai EXO, Red Velvet, NCT, aespa, GOT the beat, HYO, Raiden, GINJO, IMLAY, dan J.E.B.
Konser bertajuk 'SMTOWN LIVE 2022 : SMCU EXPRESS @HUMAN CITY_SUWON' ini akan digelar pada 20 Agustus 2022, pukul 6 sore KST, di Suwon World Cup Stadium. Ini menjadi konser 'SMTOWN LIVE' pertama yang diadakan secara offline di Korea Selatan dalam waktu 5 tahun sejak 'SMTWON LIVE' tahun 2017 yang bertempat di Seoul World Cup Stadium.
Selain di Korea Selatan, 'SMCU EXPRESS' juga akan singgah di kota Tokyo, Jepang musim panas ini. Sama halnya dengan konser di Korea Selatan, konser ini juga akan digelar secara offline selama dua hari berturut-turut, yakni pada tanggal 27-28 Agustus 2022 waktu setempat di Tokyo Dome.
Menyadur Soompi, sebelumnya, pada tanggal 1 Januari 2022, konser SMTOWN ini dilaksanakan secara online dan sukses ditonton oleh sekitar 51 juta orang di 161 negara berbeda. Konser bertajuk 'SMTOWN 2022 : SMCU EXPRESS @KWANGYA' ini disiarkan secara gratis dan menampilkan banyak pertunjukan, serta kolaborasi dari artis SM Entertainment.
Di sisi lain, SM dikenal telah sukses mengadakan konser 'SMTOWN LIVE' sejak tahun 2008 di berbagai kota dan negara di seluruh dunia, seperti Seoul, New York, Paris, Tokyo, Osaka, Beijing, Shanghai, Bangkok, Singapura, dan Dubai.
Bagaimana tanggapan kalian?
Tag
Baca Juga
-
Bertepatan Dengan Ultah, V BTS dan Umi Siap Rilis 'wherever u r' Sabtu Ini
-
Comeback pada Tahun Baru, Choi Yena Rilis Poster Schedule 'GOOD MORNING'
-
Jennie Dirikan Agensi Sendiri, Jay Park Lontarkan Candaan Ingin Bergabung
-
Bukan Kaleng-kaleng, Lisa BLACKPINK Capai 100 Juta Followers di Instagram!
-
Gandeng 88Rising, (G)I-DLE Siap Rilis English Single Bertajuk 'I DO'
Artikel Terkait
-
Selalu On Point! 4 OOTD Fashionable ala Tiffany Young SNSD yang Bisa Ditiru
-
Sunny Girls' Generation Resmi Gabung Agensi Lee Soo-man, Siap Jadi Produser
-
Kemeriahan Konser Taeyeon SNSD di Jakarta, Tampil Glamor Hingga Confetti yang Harum
-
Momen Lucu Taeyeon SNSD Kebingungan Ladeni Fans di Konser Jakarta
-
10 Tahun Jadi Ratu Solo, Taeyeon SNSD Guncang Indonesia Arena
Entertainment
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton
-
Bersaing Sengit, Komang dan Qodrat Tembus Dua Juta Penonton di Bioskop
-
Penampilan Jang Wonyoung di Acara Pop-Up Innisfree Tarik Perhatian Netizen: Seperti Peri!
Terkini
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Review Novel 'Totto-chan': Bukan Sekolah Biasa, Tapi Rumah Kedua Anak-anak
-
Benarkah 'Kerja Apa Aja yang Penting Halal' Tak Lagi Relevan?