Bright Future adalah drama garapan dua sosok yang disegani dalam industri drama China, yakni Kong Sheng dan Hou Hongliang. Kong Sheng merupakan sutradara, sinematografer, dan aktor asal Tiongkok. Beberapa drama China terbaik yang ia sutradarai adalah Romance of Our Parents, Battle of Changsha, Nirvana in Fire, Nirvana in Fire 2: The Wind Blows in Chang Lin, Ode to Joy, Candle in the Tomb, Like a Flowing River, dan Minning Town.
Sementara itu, Hou Hongliang merupakan salah satu produser dari Daylight Entertainment. Ia telah memproduseri banyak drama China populer seperti Romance of Our Parents, Battle of Changsha, The Disguiser, Nirvana in Fire, Love Me If You Dare, Ode to Joy 1, 2, dan 3, When a Snail Falls in Love, Candle in the Tomb, Like a Flowing River 1, 2, dan 3, The Story of Minglan, Serenade of Peaceful Joy, dan Reset.
Kong Sheng dan Hou Hongliang telah berkali-kali bekerja sama dan menghasilkan banyak drama China hits. Kini, keduanya kembali tergabung dalam projek drama Nirvana in Fire 3 dan Bright Future. Bisa dibayangkan seberapa tinggi ekspektasi publik terhadap Bright Future.
Selain digarap oleh Kong Sheng dan Hou Hongliang, Bright Future juga mendapuk aktor dan aktris senior sebagai pemerannya, mulai dari Hu Ge, Wu Yue, Huang Lei, Li Guangjie, Liu Tao, Wan Qian, Sun Chun, Lawrence Wang, You Yong, Ning Wentong, Fang Zibin, hingga Zhu Yuchen. Zhang Xincheng yang termasuk sebagai aktor pendatang baru mendapatkan kesempatan untuk menjadi salah satu pemeran utama dan bekerja sama dengan para seniornya.
Hu Ge dan Liu Tao yang sebelumnya pernah menjadi rekan dalam drama Nirvana in Fire pada 2015 kembali terlibat dalam projek yang sama setelah 7 tahun. Kali ini, Hu Ge memerankan salah satu karakter utama yang bernama Mei Xiaoge. Sedangkan Liu Tao berperan sebagai Li Tang, salah satu karakter pendukung.
Menyadur dari ChineseDrama.info, Bright Future berlatar pada era menjelang Kongres Nasional Partai Komunis Tiongkok ke-19. Mei Xiaoge (Hu Ge) yang menjabat sebagai Gubernur Kabupaten Guangming menjalin kerja sama dengan Sekretaris Komite Partai Kabupaten, Lu Qingshan (Huang Lei), dan wakil sekretarisnya, Ai Xianzhi (Wu Yue). Mei Xiaoge berupaya untuk meminimalisir masalah yang mungkin timbul di Kabupaten Guangming dari pemerintahan baru.
Selama menjabat, Mei Xiaoge melakukan perjalanan ke ratusan desa yang terdapat di wilayah Kabupaten Guangming. Ia akhirnya terpilih menjadi sekretaris komite partai kabupaten. Mei Xiaoge memastikan ekonomi masyarakat meningkat, melindungi lingkungan, dan meningkatkan taraf pendidikan di desa-desa. Melalui upaya yang dilakukan komite partai kabupaten, Kabupaten Guangming akhirnya bangkit dari kemiskinan dan menghasilkan kader-kader muda dengan masa depan yang menjanjikan.
Bright Future rencananya akan tayang dengan 30 episode pada 2023 mendatang. Tertarik untuk menonton?
Baca Juga
-
Belum Tayang, Story of Kunning Palace Sudah Cetak Prestasi
-
Karier Semakin Bersinar, Zhou Yutong Kini Bergabung dengan Agensi Li Xian
-
Alami Cedera saat Syuting, Aktor Zhang Jin Dilarikan ke Rumah Sakit
-
Sifat Asli Li Xian Dibongkar Mantan Asisten, Netizen Kagum
-
Proses Syuting Selesai, Kapal Yang Zi-Fan Chengcheng Siap Berlayar
Artikel Terkait
-
5 Rekomendasi Serial Sabrina Zhuang yang Wajib Ditonton Penggemar C-Drama
-
5 Drama China yang Dibintangi Wu Yuheng, Ada The Blossoming Love
-
5 Drama China Tayang April 2025, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Sinopsis Home About Us, Drama China yang Dibintangi Qin Lan dan Allen Ai
-
Sinopsis The Demon Hunters Romance, Drama Ren Jia Lun dan Song Zu Er
Entertainment
-
Snow White Dilarang Tayang di Lebanon Imbas Negara Asal Gal Gadot
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton
-
Bersaing Sengit, Komang dan Qodrat Tembus Dua Juta Penonton di Bioskop
Terkini
-
AFF Bentuk Tim ASEAN All Stars, Perlukah Para Pemain Timnas Indonesia Turut Serta?
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Review Novel 'Totto-chan': Bukan Sekolah Biasa, Tapi Rumah Kedua Anak-anak