Sutradara dan penulis drama kenamaan "The Gifted", Sand Dhammarong Sermrittirong hadir dengan karya baru bergenre Fantasi. Bertajuk My Bubble Tea, drama ini digarap dan disiarkan bersama dengan Viu. Tayang mulai 22 Mei 2020, drama Thailand ini memiliki total 13 episode.
My Bubble Tea diperankan oleh Proy Manasaporn, Mean Phiravich, dan Nickhun 2PM sebagai pemeran utama. Tak hanya mereka, beberapa pemeran pendukung seperti Gunsmile Chanagun, Kapook Phatchara, Carisa Springett, Phuwin Tangsakuyen, dan Kiw Anongnart ikut meramaikan dan menambah kekocakan My Bubble Tea. Proyek ini juga merupakan comeback Proy Manasaporn dan Nickhun 2PM setelah sebelumnya beradu peran di film Brother of The Year.
My Bubble Tea bercerita tentang Modem (Proy Manasaporn) gadis pintar tapi kurang beruntung dalam karirnya. Setelah lulus, Modem bekerja sebagai Creative Freelancer bersama kedua temannya Yoghurt, Oor, dan Up. Modem hidup bersama bibi dan adiknya yang menjalankan toko teh yang terkenal dengan spesialisasi boba atau bubble tea. Toko ini hanya kedok, sebenarnya bibi Modem adalah penyihir. Ada 7 gelembung ajaib yang mewakili setiap berkat seperti berkat kerja, ilmu pengetahuan, kesehatan, hingga cinta.
Setiap berulang tahun, Modem berkesempatan untuk menggunakan berkat dari sihir gelembung ajaib. Tapi Modem percaya dengan kemampuannya, ia tidak pernah mengambil berkat tersebut. Namun suatu hari, bibi dan adiknya Wifi meletakkan teh dengan kemampuan mendatangkan cinta di kamar Modem. Tanpa sengaja, ia menjatuhkan teh tersebut hingga mengenai ojek online bernama Light. Hal ini menyebabkan Light (Mean Phiravich) tergila gila kepadanya.
Di sisi lain Modem tertarik dengan Boss (Nickhun 2PM), atasannya yang rupawan di kantor. Masalah lain mulai muncul saat musuh bebuyutan Modem datang ke kantor sebagai client. Dengan membawa dendam masa lalu, ia terus bersikap menyebalkan dan menyusahkan kerja tim Modem.
Sementara itu ada masalah baru yang muncul di rumah. Karena suatu kecelakaan, gelembung ajaib yang berada di ruang tersembunyi rumah Modem pecah. Gelembung terbang dari ruang rahasia dan mencari orang yang membutuhkan. Modem dan Wifi harus mencari ketujuh gelembung tersebut diseluruh penjuru Thailand dalam waktu yang ditentukan. Apabila melewati waktu, Modem dan keluarganya akan dihukum. Petualangan mereka dimulai, dengan bantuan Yoghurt, Oor, Up, dan tentu saja Light yang masih tergila-gila dengan Modem.
Kehebohan yang diakibatkan gelembung sihir ajaib itu tentu saja mengubah hidup Modem yang monoton menjasi lebih berwarna. Dapatkah mereka menemukan ketujuh gelembung tersebut sesuai jadwal? Apakah perubahan yang terjadi ke arah baik atau sebaliknya?
Saksikan aksi Proy Manasaporn, Mean Phiravich, dan Nickhun 2PM dalam drama My Bubble Tea yang dapat disaksikan di Viu.
Baca Juga
-
Sinopsis Don't Touch My Gang: Kisah Anak Kampung Hadapi Kerasnya Bangkok!
-
Profil Nonnie Pitchakorn, Bintang Baru di Only Friends, Adik Nanon Korapat!
-
Angkat Kisah Kehidupan setelah Kematian, Ini Sinopsis Death is All Around!
-
Relate dengan Guru Muda, Ini Sinopsis Drama Thailand "Thank You Teacher"
-
Sinopsis Serial '6ixtynin9', Dus Mie Instan Berisi Uang yang Berakhir Petaka
Artikel Terkait
-
Sinopsis Vice Versa Episode 1: Sea Tawinan Terbangun di Tubuh Ohm Pawat
-
Sinopsis Drama Thailand My Coach Episode 5: Perth Tanapon Bertobat
-
Kehidupan Kakak Beradik yang Penuh Konflik dalam Film Brother of The Year
-
Sinopsis My Only 12%: Drama Thailand Hangat yang Diperankan Pasangan Santa dan Earth
-
Sinopsis Film Cracked: Teror Lukisan Berhantu yang Diperankan Nickhun 2PM
Entertainment
-
Kreator Frieren: Beyond Journeys End Hiatus Lagi karena Masalah Kesehatan
-
Luna Maya Bongkar Alasan Absen di Pernikahan Amanda Manopo, Tak Diundang?
-
Film Rangga & Cinta Gagal Bikin Sinefil Jatuh Cinta Lagi?
-
Gachiakuta: Ketika Dunia Manga Dipadukan dengan Seni Jalanan
-
Di Balik Film Gadis dan Penatu: dari Ide Hingga Layar Festival
Terkini
-
Refleksi Satu Tahun Komunikasi Publik Pemerintahan Presiden Prabowo
-
Fakta Ironis Patrick Kluivert, Tak Mampu Dapatkan 1 Poin Pun saat Bertanding di Luar Kandang!
-
Ditolak Lagi: Mental Load di Tengah Persaingan Kerja
-
4 OOTD Mawar Eva, Pesona Anggun Pemain Film Sampai Titik Terakhirmu!
-
Boleh Ditiru! 8 Jurus Jitu Bikin Liburan Aman, Nyaman, dan Bebas Drama