
J-Hope BTS telah meraih entri tertinggi di chart Billboard 200!
Pada Selasa (26/7/2022), Soompi melaporkan bahwa menurut album solo milik J-Hope BTS yang bertajuk Jack In The Box telah berhasil debut di peringkat No. 17 pada chart Billboard 200. Chart tersebut memberikan peringkat mingguan album paling populer di Amerika Serikat.
Ini juga menandai entri tertinggi J-Hope di chart Billboard 200, melampaui pencapaian mixtape Hope World yang dia rilis pada tahun 2018 lalu. Hope World waktu itu debut di posisi No. 63 dan terus naik hingga ke No. 38.
Tidak hanya berhasil debut di Billboard 2022, lagu-lagu yang berada di album Jack In The Box juga sukses menembus chart mingguan Billboard lainnya.
Lagu utama album tersebut, yaitu Arson berada di urutan kedua dalam daftar lagu terlaris Billboard minggu ini. Arson juga memulai debutnya di chart Billboard Hot 100, menempati peringkat No. 96. Ini membuat J-Hope mendapatkan entri solo ketiganya di Billboard Hot 100 setelah Chicken Noodle Soup dan juga single MORE.
Tidak hanya itu, album Jack In The Box juga telah berhasil mengumpulkan lebih dari 100 juta streaming di salah satu situs streaming musik terbesar, yaitu Spotify.
Dirilis pada tanggal 15 Juli 2022 lalu, album ini telah membuat rekor baru yang mengesankan karena berhasil meraih lebih dari 60 juta streaming selama minggu pertama.
J-Hope sendiri telah terbang ke Amerika Serikat pada tanggal 25 Juli 2022 melalui Bandara Internasional Incheon untuk menghadiri festival musik AS Lollapalooza, sebuah festival musik tahunan yang berlangsung di Chicago.
J-Hope adalah artis Korea pertama yang menjadi headliner Lollapalooza. Dia akan tampil pada tanggal 31 Juli 2022. Selain J-Hope, artis Korea lainnya yang akan tampil di festival tersebut adalah TXT.
Dan semua tiket konser Lallapalloza (GA, GA+, VIP, Platinum) sudah terjual habis. Harga untuk tiket VIP adalah $550 (sekitar (sekitar 8 juta rupiah) dan tiket platinum harganya adalah $2.000 (sekitar Rp 30 juta). Pihak Lollapalooza mengungkapkan keterkejutannya. dengan mengatakan, "Ini pertama kalinya tiket terjual habis dengan cepat."
Selamat untuk J-Hope atas kesuksesan album solonya Jack In The Box dan semoga konser festival musik Lallapalloza nanti berjalan lancar!
Baca Juga
-
Sinopsis Film Kingdom of the Planet of the Apes, Tayang 10 Mei 2024
-
Resmi Berkencan dengan IU, Lee Jong Suk Tulis Surat Mengharukan untuk Fans
-
Daftar Pemenang KBS Drama Awards 2022, Ada Lee Seung Gi dan Joo Sang Wook!
-
Keren! BTS Masuk Daftar Musisi yang Banyak Pecahkan Rekor Tahun 2022
-
Keren! Belum Resmi Rilis Album Solo, Jimin BTS Kembali Memecahkan Rekor Ini
Artikel Terkait
-
Ulasan Lagu UNIS 'Swicy': Rasa Manis Pedas dalam Harmoni yang Memikat
-
UNIS Tampilkan Pesona 'Sweet and Spicy' di Lagu Terbaru 'Swicy'
-
Lagu Scorpions 'When You Came Into My Life' Ternyata Dibuat Titiek Puspa, Ini Kisah di Baliknya
-
FOMO tapi Hemat: Rahasia Gen Z Bisa Nonton Coachella Meski Dompet Pas-pasan
-
Army Bersiap! Jin BTS Umumkan Comeback Solo 'Echo' pada 16 Mei 2025
Entertainment
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Pertama Lagu 1999 di Program 'Show Champion'
-
Ulasan Lagu UNIS 'Swicy': Rasa Manis Pedas dalam Harmoni yang Memikat
-
5 Drama China Tayang April 2025, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Tayang Bulan Juni, Lee Je Hoon dan Yoo Hae Jin Adu Strategi di Film Big Deal
-
5 Anime Slice of Life Bertema Penemuan Jati Diri Terbaik, Sudah Tonton?
Terkini
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
Ulasan Novel Giselle: Tragedi Menyeramkan di Balik Panggung Ballet
-
Menelisik Jejak Ki Hadjar Dewantara di Era Kontroversial Bidang Pendidikan
-
Romantisme Fans Indonesia dan Uzbekistan: Dulu Menjatuhkan, Kini Saling Menguatkan
-
3 Inspirasi Outfit Dokter Muda ala Choo Young Woo, Smart dan Professional!