Pada Senin (1/8/2022) Soompi melaporkan bahwa MV (Music Video) “ON” BTS versi kinetic manifesto film telah sukses melampaui 500 juta penayangan di YouTube. Itu adalah musik video ke-14 BTS yang berhasil mencapai tonggak tersebut setelah "DNA", "Fire", "Fake Love", " MIC. Drop (Steve Aoki Remix),” “IDOL,” “Dope,” “Boy With Luv,” “Blood Sweat & Tears,” “Save Me,” “Dynamite,” “Butter,” “ Not Today,” dan juga “Permission to Dance.”
BTS pertama kali merilis MV Kinetic Manifesto Film mereka untuk “ON” pada tanggal 21 Februari 2020 pukul 6 sore KST, yang berarti bahwa MV tersebut membutuhkan waktu sekitar dua tahun, lima bulan, dan 10 hari untuk bisa melampaui 500 juta penayangan di YoTube.
"ON" sendiri ditulis oleh leader BTS yaitu RM, August Rigo, Melanie Fontana, Michel Schulz, Suga, J-Hope, Antonina Armato, Krysta Youngs, dan Julia Ross, serta di produseri oleh Pdogg. Lagu ini digubah dalam kunci A minor dalam tempo 106 ketukan per menit. Lagu ini berduarasi selama 4:06.
Di Korea Selatan, "ON" berhasil memulai debutnya di peringkat No. 11 pada Gaon Digital Chart untuk periode dari tanggal 16-22 Februari 2022.
Kemudian pada minggu berikutnya, single tersebut sukses mencapai posisi puncak di No. 1 dan menjadi lagu keenam BTS yang berhasil meraih charting tertinggi di Gaon.
Tidak hanya itu, "ON" juga berhasil bertahan selama enam minggu di peringkat sepuluh besar dan memuncak di No. 4 pada Tangga Lagu Bulanan Gaon di bulan Maret 2020.
Di Amerika Serikat, "ON" debut di chart Billboard K-pop Hot 100, menempati posisi No. 41 pada edisi tangga lagu tertanggal 29 Februari 2020.
Singel ini kemudian melesat ke No.1 di Billboard K-pop Hot 100 pada minggu berikutnya dan berhasil mempertahankan posisinya di puncak selama tiga minggu berturut-turut.
Selain itu, "ON" juga debut di No. 4 pada chart Billboard Hot 100 dab menjadi lagu BTS dengan charting tertinggi di Amerika Serikat, dengan lebih dari 86.000 unduhan digital terjual dalam minggu pertama perilisnya.
Di Malaysia, lagu tersebut langsung debut di peringkat No.1 RIM Charts, dan "ON" versi remix Sia juga berhasil menempati posisi No. 5 di chart.
Itulah update beberapa prestasi single "ON" yang sangat mengesankan. Selamat untuk BTS!
Baca Juga
-
Sinopsis Film Kingdom of the Planet of the Apes, Tayang 10 Mei 2024
-
Resmi Berkencan dengan IU, Lee Jong Suk Tulis Surat Mengharukan untuk Fans
-
Daftar Pemenang KBS Drama Awards 2022, Ada Lee Seung Gi dan Joo Sang Wook!
-
Keren! BTS Masuk Daftar Musisi yang Banyak Pecahkan Rekor Tahun 2022
-
Keren! Belum Resmi Rilis Album Solo, Jimin BTS Kembali Memecahkan Rekor Ini
Artikel Terkait
-
Sosok Aishameglio Putri Duta Sheila On 7 yang Multitalenta, Tak Cuma Berbakat di Bidang Musik
-
Sheila On 7 Siap Mengguncang Jakarta Desember 2024, Ini Harga Tiketnya
-
4 Rekomendasi Blush On Berbentuk Stick, Anti Ribet dan Praktis!
-
Sheila On 7 Pilih Tema Berbeda: Tak Lagi Sekadar Kisah Cinta
-
Duta Tak Mau Sering-sering Ajak Putrinya Manggung Bareng Sheila On 7: Nanti Nggak Bisa Ujian Kuliah
Entertainment
-
4 Rekomendasi Lagu Romantis Jadul Milik Justin Bieber, Ada Tema Natal!
-
Rekomendasi 4 Film dan Series yang Dibintangi Indra Birowo di Tahun 2024
-
Bukan Adegan Ranjang, Gong Yoo Ungkap Peran Tersulit di Serial The Trunk
-
Review Film 50 First Date: Cinta yang Tak Pernah Membosankan untuk DiIngat
-
Termasuk 'When the Phone Rings', 4 Drama Korea Heo Nam Jun Ini Wajib Kamu Tonton!
Terkini
-
Review Film Heretic, Hugh Grant Jadi Penguji Keyakinan dan Agama
-
3 Rekomendasi Two Way Cake Lokal dengan Banyak Pilihan Shade, Anti-Bingung!
-
4 Daily OOTD Simpel nan Modis ala Chae Soo-bin untuk Inspirasi Harianmu!
-
Inspiratif! Ulasan Buku Antologi Puisi 'Kita Hanya Sesingkat Kata Rindu'
-
3 Peel Off Mask yang Mengandung Collagen, Bikin Wajah Glowing dan Awet Muda