Senin (5/9/2022), Korean Broadcasting Awards ke-49 baru saja selesai digelar. Sederet penghargaan bergengsi pun telah diberikan kepada para pemenang yang terpilih di acara kemarin. Dalam acara penghargaan yang diadakan di KBS TV Open Hall di Yeouido-dong, Yeongdeungpo-gu, Seoul, Korea Selatan ini terdapat 26 program dan 18 individu yang diumumkan sebagai pemenang akhir.
Park Eun Bin yang meraih kesuksesan besar dalam drama Korea terbarunya Extraordinary Attorney Woo berhasil memenangkan penghargaan untuk kategori Best Actor berkat perannya sebagai seorang perempuan yang menggantikan saudara kembarnya Lee Hwi menjadi putra mahkota dalam drama The King's Affection.
Dalam pidato penerimaannya, Park Eun Bin menyampaikan, "Saya telah meluangkan waktu untuk mengingat bagaimana waktu yang saya habiskan tahun lalu dengan The King's Affection. The King's Affection adalah mimpi yang memberi saya kesempatan untuk hidup sebagai raja di Dinasti Joseon dan merupakan karakter dan proyek yang akan saya ingat dan hargai di masa depan."
Sementara itu, juri dengan suara bulat menganugerahkan Judge’s Special Award untuk mendiang Song Hae, yang telah bekerja sebagai komedian dan pembawa acara di berbagai bidang sejak debutnya pada tahun 1955.
Sebelum meninggal pada bulan Juni 2022 lalu, MC veteran ini juga sempat menjadi pembawa acara KBS National Singing Contest sejak tahun 1988 selama 34 tahun.
Lebih lanjut, berikut merupakan daftar pemenang Korean Broadcasting Awards ke-49 untuk kategori drama dan variety show sebagaimana dilansir dari Soompi.
- Best Drama: MBC The Red Sleeve
- Best Video Graphics: Kim Soo Kyum (MBC The Red Sleeve)
- Best Variety Star: Jun Hyun Moo (MBC The Manager)
- Best Singer: (G)I-DLE (MBC Show! Music Core)
- Best Actor: Park Eun Bin (KBS The King’s Affection)
- Judge’s Special Award: Song Hae
Selain pemberian penghargaan kepada para pemenang, Korean Broadcasting Awards ke-49 kemarin juga dimeriahkan oleh penampilan dari para pengisi acara, seperti (G)I-DLE dan NewJeans.
Terakhir, selamat kepada para pemenang atas penghargaan yang berhasil diraih dalam acara Korean Broadcasting Awards ke-49!
Tag
Baca Juga
-
Kim Ji Won Sempat Diserbu di Bandara, Agensi Gercep Beri Peringatan Ini
-
Indah Permatasari Akhirnya Pamerkan Wajah Anak, Auto Curi Perhatian Publik
-
Tamara Bleszynski Curhat Sedih Tak Mau Dilupakan Sebagai Ibu, Teuku Rassya Kena Sentil
-
Thariq Lamar Aaliyah Massaid, Begini Reaksi Reza Artamevia dan Keluarga Gen Halilintar
-
Tiffany Ngaku Hampir Gagal Debut Bersama SNSD, Sosok Ini Jadi Penyelamat
Artikel Terkait
-
Perbandingan Peringkat Liga Voli Indonesia vs Korea Selatan, Lebih Bagus Mana?
-
Masuki Babak 4 Besar, Tim Mana yang Paling Lemah di Semifinal Piala Asia U-17?
-
Piala Asia U-17 dan Potensi Terjadinya Perang Saudara di Puncak Perhelatan
-
Mimpi Belle Kiss of Life Akhirnya Terwujud! Konser Perdana di Jakarta Banjir Cinta
-
Red Sparks Kenang Megawati Hangestri: Pemain Terpanas dan Paling Cerdas
Entertainment
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Baru Tayang Raih Rating Tinggi, 5 Alasan The Haunted Palace Wajib Ditonton!
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
Terkini
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur