Konser tur dunia ke 2 NCT 127, 'Neo City : Jakarta - The Link' sempat dihentikan secara paksa pada hari pertama akibat sejumlah penonton mengalami pingsan karena kondisi yang kurang kondusif.
Namun, di hari kedua konser yang dilaksanakan pada tanggal 5 November 2022 di ICE BSD tersebut berjalan dengan lebih aman dan tertib.
Sejumlah himbauan dan penambahan keamanan serta bantuan medis dari pihak kepolisian dan promotor pun dikerahkan untuk mencegah adanya kerusuhan kembali terulang. Para penggemar yang hadir pun terlihat lebih mengikuti peraturan untuk mensukseskan jalannya konser di hari ke 2.
Pasalnya pihak kepolisian juga memberikan himbauan jika terdapat maksimal 10 orang pingsan saat konser berlangsung, maka konser akan dihentikan secara paksa seperti hari sebelumnya.
Beruntungnya konser hari kedua berjalan dengan lancar tanpa kendala. Para penggemar pun terlihat menikmati aksi panggung idola mereka dengan suasana yang lebih tertib. Begitu pun para member NCT 127 yang terlihat lebih enjoy di atas panggung saat menampilkan lagu-lagu andalan mereka. Tak lupa kesembilan member juga menyapa para penggemar Indonesia dengan bahasa daerah hingga bahasa gaul.
Kesuksesan konser hari ke 2 'Neo City - Jakarta - The Link' pun meninggalkan kesan yang hangat di hati penggemar dan juga member NCT 127. Taeyong sebagai leader pun tak lupa mengucapkan terima kasih kepada fans setelah konser usai.
"Kerja bagus hari ini. Senang banget bisa lihat Czennie Jakarta bekerjasama sampai selesai. Seperti yang diharapkan, Czennie kami sangat baik, cantik, dan baik. Aku sangat senang dan bersyukur kita bisa menyelesaikan konser hari ini dengan lancar. Sekali lagi terima kasih," ungkap Taeyong melalui aplikasi pesan Bubble, dikutip dari akun Instagram @nct_vibe pada Minggu (6/11/2022).
Selain Taeyong, Jaehyun juga meninggalkan pesan manis untuk para penggemar di Jakarta usai konser. Ia menyampaikan, "NCTzen Indonesia, ini aku Jamal. Aku seneng banget bisa datang ke Indonesia setelah sekian lama dan tampil di sini."
"Aku harap itu bakal jadi kenangan yang tak bisa dilupakan untuk kalian. Karena konser kemarin dihentikan ada Czennies yang megang kalimat 'Sorry' saat kami memulai konser hari ini, tapi aku berharap Czennie tidak perlu merasa menyesal sama sekali," imbuhnya.
"Sebanyak waktu berharga yang kita habiskan bersama hari ini, kami tampil tanpa penyesalan, dan aku harap kalian bisa menerima energi kami juga. Sampai jumpa lagi," tutup Jaehyun.
Sementara itu, NCT 127 langsung bertolak ke Korea Selatan pada malam hari usai konser berakhir dan telah sampai dengan selamat di Korea Selatan pada Minggu pagi.
Video yang Mungkin Anda Suka.
Baca Juga
-
BLak-blakan! Soyeon (G)I-DLE Sebut Eks Member dan Sindir HYBE di MAMA 2024
-
WayV Bertransformasi Jadi Bad Boy di Teaser MV Lagu Terbaru 'Frequency'
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
Artikel Terkait
-
Gelar Doa Bersama di Masa Tenang, Timses RK-Suswono: Daripada Pasang Billboard
-
Prabowo Bikin Surat Edaran Ajak Warga Jakarta Pilih RK-Suswono, Timses: Itu Sudah Lama Bukan Dibuat Hari
-
Prabowo Tak Bisa Gunakan Hak Politik di Jakarta Meski Dukung RK-Suswono, Gibran Nyoblos di Solo
-
Baliho RK dan Prabowo Masih Mejeng Saat Masa Tenang di Kampung Melayu, Timses Klaim Masih Aman
-
Warga Jakarta Nyoblos 27 November, Pegawai Disdukcapil Bakal Lembur hingga Malam Hari, Mengapa?
Entertainment
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Review Film The Burial, Kisah Nyata Pengacara yang Menemukan Sahabat Sejati
-
3 Rekomendasi Drama Upcoming Beragam Genre yang Layak Kamu Nantikan
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Ulasan Buku Bertajuk Selamat Datang Bulan, Kumpulan Puisi Ringan dengan Makna Mendalam