Dewi Perssik mengajak sang ibunda, Sri Muna untuk menemui seorang haters bernama Winarsih si Polres Metro Jakarta Selatan. Dewi Perssik sendiri melaporkan Winarsih yang telah memfitnahnya sebagai perempuan tidak benar.
Status Winarsih kini sudah menjadi tersangka. Ketika pertemuan di Polres Metro Jakarta Selatan itu, Winarsih meminta maaf kepada ibunda Dewi Perssik.
BACA JUGA: Anak Kaget Teddy Syah Menikah Lagi, Karnisya Rahmasyah: Sosok Ibu Nggak Akan Tergantikan
Winarsih meminta maaf sambil menangis mengaku menyesal sudah memfitnah biduan dangdut asal Jember itu. Ia berjanji tidak akan mengulangi kesalahannya lagi.
"Maaf saya Umi, saya janji tidak akan mengulangi seperti ini lagi, saya menyesal. Maafin saya Umi," ucap Winarsih.
Ketika bersalaman dengan ibunda Dewi Perssik, Winarsih melakukan tindakan mengejutkan. Ia bersujud di kaki ibunda Dewi Perssik seraya terisak tangis.
Alih-alih tersentuh dengan cara Winarsih meminta maaf dengan bersujud di kakinya. Sri Muna justru merasa risih.
Ibunda Dewi Perssik mengatakan jika dirinya sudah memaafkan haters sang putri dan meminta untuk tidak memfitnah lagi.
"Saya maafkan, sudah nggak usah begitu, yang penting hati kamu bersih pada Allah, sehingga kamu ndak fitnah-fitnah orang lagi," kata Ibunda Dewi Perssik.
BACA JUGA: Pinkan Mambo Tawarkan Service Memuaskan ke Rizky Billar, Ekspresi Anaknya Jadi Sorotan
Winarsih yang tak kunjung berdiri meskipun sudah diberi maaf membuat Si Muna sedikit membentak untuk menyuruhnya berdiri.
"Berdiri! Ayo berdiri! Aku ndang senang begini. Berdiri!" ujar Ibunda Dewi Perssik.
Sri Muna juga memberikan nasihat untuk Winarsih agar membersihkan hati dari rasa benci.
"Yang penting hatinya sampeyan pada Allah, Allah yang maha tahu, Hatinya sampeyan yang bersih pada tetanggamu," tutur Sri Muna.
Tak hanya itu, ibunda Dewi Perssik tak segan memberikan peringatan keras bahwa setiap orangtua bangga dengan anaknya. Begitu pula dirinya yang bangga kepada Dewi Perssik.
"Heh inget saya bangga punya anak ini, ngerti ya. Semua orang yang punya anak bangga pada anaknya," ungkapnya.
Baca Juga
-
Film 28 Years Later: The Bone Temple, Horor Visceral Terbaik Sepanjang Masa
-
Wajib Punya! 5 Sunscreen Mosturizer untuk Kulit Lembap dan Terlindungi UV
-
Togashi, Mangaka Hunter x Hunter Resmi Rampungkan Chapter 413 dan 414!
-
Mendadak Jadi Wali Kota: Fenomena TheoTown di Tengah Pemain Indonesia
-
4 Padu Padan OOTD Hitam ala Byeon Woo Seok, Buat Momen Kasual sampai Formal
Artikel Terkait
Entertainment
-
Togashi, Mangaka Hunter x Hunter Resmi Rampungkan Chapter 413 dan 414!
-
BTS Umumkan Album Kelima Berjudul ARIRANG, Ini Makna dan Nilai Budayanya
-
Fakta Menarik Serial 'Algojo', Arya Saloka Akting Jadi Pembunuh
-
Sinopsis Drama The Imperial Coroner 2, Dibintangi Wang Ziqi dan Su Xiaotong
-
Danielle Tulis Surat untuk Penggemar, Klarifikasi Terkait NewJeans
Terkini
-
Film 28 Years Later: The Bone Temple, Horor Visceral Terbaik Sepanjang Masa
-
Wajib Punya! 5 Sunscreen Mosturizer untuk Kulit Lembap dan Terlindungi UV
-
Mendadak Jadi Wali Kota: Fenomena TheoTown di Tengah Pemain Indonesia
-
4 Padu Padan OOTD Hitam ala Byeon Woo Seok, Buat Momen Kasual sampai Formal
-
4 Outfit Effortless ala Yujin IVE, Sontek Buat Gaya Nongkrong Makin Kece!