SM Entertainment memang selalu berinovasi dalam menciptakan suatu proyek atau karya musik. Setiap tahun atau bahkan setiap saat ada saja gebrakan yang dilakukan oleh agensi pink satu ini. Seperti halnya kini SM Entertainment akan merilis proyek tahunan mereka yang bertajuk '2022 Winter SMTOWN : SMCU PALACE'.
Pada (25/11), SM Entertainment merilis teaser untuk proyek '2022 Winter SMTOWN : SMCU PALACE' melalui seluruh akun media sosial SMTOWN seperti instagram, twitter dan facebook.
SM Entertainment akan merilis proyek album special winter 2022 yang bertajuk '2022 Winter SMTOWN : SMCU PALACE'. Album special winter 2022 ini merupakan kolaborasi dari seluruh artis SM Entertainment.
Berdasarkan teaser yang sudah dibagikan, dapat dilihat bahwa proyek '2022 Winter SMTOWN : SMCU PALACE' ini akan dirilis pada tanggal 26 Desember 2022.
Proyek 2022 Winter SMTOWN : SMCU PALACE akan melibatkan seluruh artis SM Entertainment seperi, BoA, Kangta, TXVQ, Super Junior, Girls Generation (Hyoyeon & Taeyeon), EXO, Red Velvet, NCT 127, NCT Dream, WayV dan Aespa serta para DJ.
Bukan kali pertama, Tahun sebelumnya SM Entertainment juga merilis proyek ''2021 Winter SMTOWN : SMCU PALACE' berupa album special winter yang menghadirkan lagu-lagu kompilasi dari kolaborasi para artis SM Entertainment.
BACA JUGA: Dijodohkan dengan Amanda Manopo Sebelum Isu Cerai, Arya Saloka Bahas Baper
Pada proyek kali ini, tentunya mengejutkan para penggemar lantaran munculnya list kolaborasi yang tidak disangka-sangka oleh penggemar.
Dilansir oleh melon.com pada Kamis (15/12), diketahui berikut beberapa daftar lagu dan penyanyi yang ada di album tersebut:
1. The Cure: Kangta, BoA, U-Know Yunho, Leeteuk, Taeyeon, ONEW, Suho, Irene, Taeyong, Mark, Kun, Karina
2. Hot & Cold: Kai, Seulgi, Jeno, Karina
3. Jet: Eunhyuk, Hyo, Taeyong, Jaemin, Sungchan, Winter, Giselle
4. Priority: Max Changmin, Taeyeon, Winter
5. Time After Time: BoA, Wendy, Ningning
6. Where You Are: Ryeowook, ONEW, Doyoung, Chenle, Xiaojun
7. Happier: Kangta, Yesung, Suho, Taeil, Renjun
8. Good to be Alive: Hyo, Key, Chen, Johnny, Ningning, Ginjo, Raiden, Imlay
Melon.com sendiri merupakan situs resmi dari sebuah layanan streaming music 'Melon' dari Korea Selatan yang diperkenalkan pada tahun 2004.
Deretan kolaborasi yang dikeluarkan oleh SM Entertainment ini tentu mengejutkan para penggemar. dan mereka tentunya sangat menantikan hasil dari kolaborasi para artis ini. Penggemar berharap agar kolaborasi seperti ini bisa terus dilakukan dan menciptakan karya musik yang terbaik.
Tidak hanya mengeluarkan album special winter, SM Entertainment juga menghadirkan konser online secara gratis. Konser ini bertajuk '2023 SMTOWN LIVE: SMCU PALACE @KWANGYA' yang akan diadakan pada tanggal 1 Januari 2023.
Untuk menonton SMTOWN Live, Penggemar bisa mengakses melalui berbagai platform seperti Youtube SMTOWN, Beyond Live, KNTV Jepang, hingga LG U+ Idol Plus Web.
Video yang Mungkin Anda Suka.
Baca Juga
-
Mau Kulit Jadi Glowing? Hindari 4 Kebiasaan Ini yang Bikin Kulit Jadi Kusam
-
Aaliyah Massaid Dituding Viral karena Fuji, Reza Artamevia Pasang Badan
-
Ini 5 Penyebab Skincare Tidak Bekerja Optimal, Jangan Dilakukan Lagi Ya!
-
Genap 34 Tahun, Berikut 5 Rekomendasi Lagu Populer Taeyeon SNSD
-
Tengah Diterpa Kabar Palsu, Pasangan Kim Yuna dan Ko Woo Rim Ambil Tindakan Hukum
Artikel Terkait
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Lirik Lagu Mister Mendem, Duet Happy Asmara dan Gilga Sahid
-
Lirik Lagu Terima Kasih Guru Lengkap Link Download Resmi untuk Hari Guru Nasional 2024
-
Chord dan Lirik Lagu Hymne Guru, Ternyata Ini Judul Aslinya
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
Entertainment
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Review Film The Burial, Kisah Nyata Pengacara yang Menemukan Sahabat Sejati
-
3 Rekomendasi Drama Upcoming Beragam Genre yang Layak Kamu Nantikan
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Ulasan Buku Bertajuk Selamat Datang Bulan, Kumpulan Puisi Ringan dengan Makna Mendalam