Lesti Kejora dikabarkan batal tampil bernyanyi di acara HUT Indosiar ke-28 pada 11 Januari 2023 mendatang. Kabar batal tampilnya Lesti Kejora di HUT Indosiar ke-28 diumumkan oleh editornya, Ahmad Rosadi pada Sabtu (07/11/2023) hari ini.
Lewat Instagram pribadinya, ia mengunggah foto Lesti Kejora warna hitam putih dengan latar belakang poster HUT Indosiar bertuliskan, "Cancel 11-01-2023,".
BACA JUGA: Tutup Penggalangan Dana, Aldila Jelita Minta Maaf, Netizen Masih Nyinyir
Ahmad Rosadi memastikan bahwa pelantun lagu Sekali Seumur Hidup itu tidak tampil di HUT Indosiar ke-28.
"Dd tidak jadi tampil di HUT Indosiar ya. Tanggal 11.01.2023. Insyaallah next time kita ramaikan live perform Dd ya. Doakan dan support selalu ya, terimakasih," tulis Ahmad Rosadi dikutip Yoursay.id.
Ahmad Rosadi meminta untuk tidak ada yang berkomentar terkait batalnya Lesti Kejora tampil di HUT Indosiar ke-28.
"Jangan komentar yang aneh aneh ya klo gk mau diblok okhey bestie," imbuhnya.
Sayangnya, ia tidak membeberkan lebih detail alasan mengapa penyanyi dangdut tersebut batal tampil di HUT stasiun televisi yang sudah membesarkan namanya.
BACA JUGA: Awal Mula Gosip Pernikahan Luna Maya dan Gading Marten, Melaney Ricardo Saksinya
Pada postingan berikutnya, Ahmad Rosadi mengunggah foto Lesti dengan tulisan, "Dari Kami Dengan Hati Untuk Lesti. Lestilovers Semangat,". Postingan itu dibanjiri komentar fans Lesti Kajora terkait batal tampilnya istri Rizky Billar tersebut di HUT Indosiar ke-28.
"Gpp kita selalu menunggu karya dia barangkali dia comeback langsung buat konser buat pengemarnya kita tunggu aja aku sih tetap setia dalam menunggu karyanya," komentar seorang penggemar.
"Kenapa harus dicancel si De fansnya udh banyak yg nungguin juga," ujar lainnya.
Berdasarkan pantauan Yoursay.id di akun Instagram Indosiar sejauh ini pihak televisi belum angkat bicara soal kabar batalnya Lesti Kejora tampil di HUT ke-28 mereka. Unggahan video untuk memperingati H-4 HUT Indosiar ke-28 pun tak luput dibanjiri komentar yang mempertanyakan kabar Lesti batal nyanyi.
"Lesty Kejora apakah jadi tampil?" ujar warganet.
"Lesty gak jadi tampil tapi kok ditv masih ada namanya ya," sahut yang lain.
"Dede jadi tampil gak sih," timpal lainnya.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Bye-bye Stres! 10 Hewan Peliharaan Ini Bikin Rumah Bahagia Tanpa Repot
-
Psywar Berujung Petaka: Lamine Yamal Gigit Jari di El Clasico, Real Madrid Tertawa!
-
Respons Ririn Dwi Ariyanti usai Jonathan Frizzy Beri Kode Gelar Pernikahan
-
Bob Odenkirk Main Film Crime Thriller Bertajuk Normal, Ini Sinopsisnya
-
4 Krim Retinol untuk Anti-Aging, Efektif Kurangi Flek dan Kerutan di Wajah
Artikel Terkait
Entertainment
-
Bob Odenkirk Main Film Crime Thriller Bertajuk Normal, Ini Sinopsisnya
-
Milano Lubis Angkat Bicara Soal Isu Raisa Pisah Rumah dengan Hamish Daud
-
Surat Terbuka Nikita Mirzani: Tuntut Keadilan sebelum Vonis Dijatuhkan
-
Raisa dan Hamish Daud Tetap Kompak Demi Zalina, Prioritaskan Co-Parenting Sehat
-
Permintaan Kuasa Hukum Raisa pada Publik soal Kabar Cerai: Hormati Privasi
Terkini
-
Bye-bye Stres! 10 Hewan Peliharaan Ini Bikin Rumah Bahagia Tanpa Repot
-
Psywar Berujung Petaka: Lamine Yamal Gigit Jari di El Clasico, Real Madrid Tertawa!
-
Respons Ririn Dwi Ariyanti usai Jonathan Frizzy Beri Kode Gelar Pernikahan
-
4 Krim Retinol untuk Anti-Aging, Efektif Kurangi Flek dan Kerutan di Wajah
-
Serie A: Jay Idzes Optimis pada Masa Depan Lini Pertahanan Sassuolo