Raffi Ahmad baru-baru ini membagikan cerita di mana ia pernah memiliki cicilan hampir mencapai angka Rp 2 miliar dalam sebulan.
Hal tersebut diungkapkan secara langsung oleh ayah dua anak itu saat diundang menjadi bintang tamu di sebuah acara televisi yang dibawakan oleh Andre Taulany, Kenzy Taulany, Rigen Rakelna, dan Indra Jegel. Cuplikan videonya lalu kembali dibagikan ulang oleh akun @devristaa di TikTok.
BACA JUGA: CEK FAKTA: Mohon Doa, Teman Artis Histeris Melihat Kondisi Alyssa Soebandono, Benarkah?
Mulanya, Rigen Rakelna dan Indra Jegel tampak mengobrol mengenai cicilan. Raffi Ahmad pun lantas ikut nimbrung dalam obrolan tersebut dan mengungkapkan bahwa ia dulunya pernah punya cicilan dengan nominal yang fantastis.
"Gua pernah paling mentok itu punya cicilan sampai sebulannya hampir Rp 2 miliar," ucap Raffi Ahmad.
Usai mendengar jumlah cicilan yang dibocorkan oleh Raffi, para pembawa acara pun tampak begitu terkejut.
"Nyicil apaan itu, A? Bumi, nyicil bumi? Rp 2 miliar sebulan," sahut Rigen Rakelna.
Sementara Raffi sendiri mengakui bahwa tindakannya dulu kurang benar. Ia menyarankan apabila ingin mengajukan cicilan sesuaikan dulu dengan kemampuan yang dimiliki.
"Ya dulu gua terlalu itu juga salah. Memang kalau cicilan itu jangan terlalu tinggi-tinggilah. Kita juga kadang stres. Cuma akhirnya, itu jadi pelajaran buat gua. Jadi, kita kalau mau menyicil itu atas kemampuan kita aja," tuturnya.
Suami Nagita Slavina itu juga sempat membagikan sedikit tips mengenai cara mengelola uang dan cicilan.
"Misalnya, kita punya duit Rp 1 miliar. Ada mobil harganya Rp 500 juta. Kalau kita beli cash mobil itu Rp 500 juta, kan sisanya kita tinggal Rp 500 juta lagi. Tapi kan kalau misalnya harga mobil itu Rp 500 juta, DP misalnya 20% kan kita cuma keluarin duit Rp 100 juta. Kita masih punya duit Rp 900 juta lagi," jelas Raffi.
"Duitnya tuh mendingan gua plot-plotin gitu. Kan setiap bulan kita masih bekerja, kecuali dalam waktu 1-2 tahun kita nggak punya pemasukan lagi ya kita harus mikir dua kali. Tapi kalau kita merasa nih selama 1-2 tahun lagi kita masih kerja ataupun setiap bulannya masih menghasilkan ya nggak usah takut," lanjutnya.
Cerita mengenai cicilan dari Raffi Ahmad ini berhasil mencuri perhatian para netizen. Videonya pun telah dibanjiri oleh banyak komentar dari mereka.
"Bumi, nyicil bumi Rp 2 miliar," ujar seorang netizen dengan emoji tawa.
"Pantes kerja pagi siang sore malem subuh," ungkap yang lain.
"Benar kata Raffi, kata orang-orang yang bener-bener udah sukses jangan nyicil sesuatu kalo di atas 20% dari income lo per bulan," kata netizen lainnya.
BACA JUGA: CEK FAKTA: Pemakaman Ferdy Sambo Hanya Dihadiri Putri Candrawathi Diduga Jenazah Membusuk, Benarkah?
"Ini pemikiran kebanyakannya para pedagang atau pembisnis, jarang cash mah rata-rata uang yg ada diputar lagi walaupun mampu cash," komentar lainnya.
"Aku Rp 2 juta aja engap," imbuh lainnya.
"Saya kalo beli selalu cash. Ada duit ada barang. Kalo belum bisa beli gak saya beli, daripada nyicil takut sama hutang," timpal yang lain.
Baca Juga
-
Kim Ji Won Sempat Diserbu di Bandara, Agensi Gercep Beri Peringatan Ini
-
Indah Permatasari Akhirnya Pamerkan Wajah Anak, Auto Curi Perhatian Publik
-
Tamara Bleszynski Curhat Sedih Tak Mau Dilupakan Sebagai Ibu, Teuku Rassya Kena Sentil
-
Thariq Lamar Aaliyah Massaid, Begini Reaksi Reza Artamevia dan Keluarga Gen Halilintar
-
Tiffany Ngaku Hampir Gagal Debut Bersama SNSD, Sosok Ini Jadi Penyelamat
Artikel Terkait
-
Jeje Govinda Unggul di Pilkada Bandung Barat, Syahnaz Sadiqah Diminta Perbaiki Akhlak Demi Martabat Suami
-
Pratama Arhan Main ke Rumah Raffi Ahmad, Jari Manisnya Jadi Sorotan: Kayak Ada yang Kurang
-
Pratama Arhan Bertamu ke Rumah Raffi Ahmad, Keberadaan Azizah Salsah Dipertanyakan
-
Sederet Keluarga Raffi Ahmad yang Jadi Pejabat, Jeje Govinda Segera Menyusul
-
Nasib 10 Artis di Pilkada 2024, dari KD sampai Jeje Govinda: Siapa Paling Mujur?
Entertainment
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar
-
Joko Anwar Umumkan Empat Film yang Akan Dirilis Sepanjang Tahun 2025-2026
-
Berakhir dengan Rating Tertinggi, Ini 4 Penjelasan Ending Drama Korea Family by Choice
-
Ulasan Film Exhuma, Aksi Dua Dukun Muda Menaklukkan Arwah Misterius Penunggu Tanah
Terkini
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan