Hubungan asmara masa lalu Alshad Ahmad dengan sang mantan kekasih, Nissa Asyifa belakangan ini menjadi buah bibir. Alshad Ahmad diduga telah mempunyai anak di luar nikah dari Nissa Asyifa tetapi tak bertanggung jawab.
Bahkan bukti pernikahan siri hingga perceraian keduanya menyebar di media sosial. Beredar pula informasi yang mengklaim bahwa hasil tes DNA positif menunjukkan anak Alshad Ahmad dari Nissa Asyifa membuat Tiara Andini mundur.
BACA JUGA: Raffi Ahmad Senang Bisa Sahur Bareng Keluarga Setelah 15 Tahun Absen, Reaksi Rafathar Bikin Ngakak
Informasi tersebut dibagikan oleh kanal YouTube Haba Artis yang memilik 156 ribu subscriber. Hingga kini video itu sudah ditonton sebanyak 59 ribu kali.
"HARI INI || TANGISAN HARU TIARA ANDINI MELIHAT HASIL TES DNA NISSA ASYIFA POSITIF ANAK ALSHAD AHMAD," judul video.
"HASIL TES DNA RESMI POSTIF TIARA ANDINI RESMI TINGGALKAN ALSHAD," bunyi narasi dalam thumbnail video.
Sementara itu foto thumbnail video terdapat Nissa Asyifa menggendong bayi dengan membawa secarik kertas tes DNA, Alshad Ahmad, dan Tiara Andini memeluk sang mama. Lantas benarkah informasi ini?
PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran video berdurasi 3 detik ini membahas mengenai teka-teki anak yang dilahirkan Nissa Asyifa sebagai darah daging Alshad Ahmad. Narator video menyebutkan pula apabila Tiara Andini kecewa mengetahui hubungan Alshad Ahmad dan Nissa Asyifa.
Disebutkan pula oleh narator video apabila Tiara Andini akan meninggalkan Alshad jika terbukti menghamili Nissa Asyifa. Narator menambahkan kalau keluarga Tiara Andini tidak menerima Alshad lagi karena dianggap lelaki tak bertanggung jawab.
Namun, narator di sini hanya memberikan pembahasan tersebut tanpa ada bukti pernyataan resmi dari pihak bersangkutan. Sejauh ini, pihak Alshad maupun Tiara Andini belum buka suara.
Faktanya, belum ada media yang kredibel maupun valid yang memberitakan soal tes DNA anak Nissa Asyifa dan putusnya Tiara dengan Alshad.
KESIMPULAN
Judul dan narasi thumbnail serta isi tayangan memuat informasi manipulasi yang kebenarannya belum ada. Sama halnya dengan foto thumbnail adalah hasil editan semata untuk menarik penonton.
Maka dapat disimpulkan jika video tersebut termasuk kategori konten hoaks yang menggiring opini publik.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Review Film The Burial, Kisah Nyata Pengacara yang Menemukan Sahabat Sejati
-
Calvin Verdonk Ungkap Pengalaman Berkesan di Indonesia: Semua Orang Mengenalimu
-
3 Rekomendasi Drama Upcoming Beragam Genre yang Layak Kamu Nantikan
-
Kenali Pengaruh Marketing Automation Terhadap Peningkatan Efisiensi Bisnis
-
Dari Kelas Berbagi, Kampung Halaman Bangkitkan Remaja Negeri
Artikel Terkait
-
6 Fakta Rezky Aditya Tes DNA, Benar Ayah Kandung Anak Wenny Ariani?
-
Cek Fakta: Arab Saudi Batasi Kuota Haji Indonesia, Gara-gara Kalah 2-0 di Kualifikasi Piala Dunia
-
Cek Fakta: Benarkah Ridwan Kamil Mendukung Pramono-Doel dengan Pose 3 Jari?
-
Cek Fakta: Ahmad Luthfi Pernah Berujar soal Meninggalkan Sabda Nabi, Benarkah?
-
Cek Fakta: Benarkah Presiden Prabowo Mewacanakan Wajib Militer bagi Anak Muda?
Entertainment
-
Review Film The Burial, Kisah Nyata Pengacara yang Menemukan Sahabat Sejati
-
3 Rekomendasi Drama Upcoming Beragam Genre yang Layak Kamu Nantikan
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
-
Memasuki Arc Akihabara, Anime Demon Lord 2099 Merilis PV Terbaru
Terkini
-
Calvin Verdonk Ungkap Pengalaman Berkesan di Indonesia: Semua Orang Mengenalimu
-
Kenali Pengaruh Marketing Automation Terhadap Peningkatan Efisiensi Bisnis
-
Dari Kelas Berbagi, Kampung Halaman Bangkitkan Remaja Negeri
-
Ulasan Buku Period Power, Meningkatkan Produktivitas Saat Datang Bulan
-
Pedasnya Nendang, Icip Kuliner Cabe Ijo yang Bikin Ketagihan di Kota Jambi