Nama Mgdalenaf atau biasa disapa Magdalena kini tengah menjadi perbincangan publik. Hal ini lantaran pernyataannya yang menuai banyak kontroversi. Magdalena merupakan seorang food vlogger yang terkenal dengan jargon "bar-bar kuy!". Dalam sebuah wawancara, Magdalena mengaku pernah memiliki pengalaman kurang menyenangkan.
Ketika itu, ia datang ke sebuah tempat makan dan berniat me-review tempat makan tersebut. Ia kemudian menunjukkan jumlah followers yang dimiliki ke pemilik restoran demi mendapatkan jamuan. Namun, sayang pemilik restoran justru menolak tawaran dari Magdalena.
Atas pernyataannya tersebut, ia kemudian banyak menuai komentar negatif dan banyak yang penasaran dengan sosok Magdalena. Berikut ini profil lengkap Magdalena, food vlogger yang sedang viral.
Magdalena Fridawati atau Magdalena merupakan salah satu food vlogger Indonesia. Ia dikenal dengan nama panggungnya Mgdalenaf. Perempuan kelahiran 29 April 1994 ini kerap membagikan konten makan dan review kuliner di Instagram miliknya yaitu @mgdalenaf dan akun TikTok miliknya, @mgdalenafofficial.
Perjalanan Karier
Sebelum dikenal sebagai seorang food vlogger, Magdalena merupakan seorang karyawan yang bekerja di perusahaan swasta. Ia berprofesi sebagai seorang kriminologi sesuai dengan jurusan kuliahnya yaitu pendidikan Kriminologi di Universitas Indonesia.
Pada 2018, Magdalena menjajal keberuntungannya dengan terjun ke dunia digital. Ia kemudian membuat konten tentang makanan. Hal ini dikarenakan karena kuliner adalah hal yang paling disukainya.
Magdalena kemudian membuat banyak konten tentang makanan Tanah Air dari ujung barat hingga ke timur. Konten yang dibuatnya sangat menarik dan membuat banyak orang penasaran. Sehingga ia berhasil memiliki lebih dari 4 juta subscribers.
Kini, Magdalena menjadi viral karena pernyataannya yang menuai banyak kontroversi. Ia merasa ingin dihargai sebagai seorang food vlogger dan mendapatkan jamuan istimewa karena ia memiliki banyak followers.
Namun ternyata, banyak netizen yang menyayangkan aksi yang dilakukan oleh Magdalena tersebut. Banyak netizen yang berpendapat bahwa seharusnya jika ingin melakukan review makanan maka harus mendapatkan persetujuan dari pemiliknya. Selain itu, netizen juga memberikan saran jika ingin me-review makanan bisa melakukannya dengan memesan, membayar, dan me-review dengan jujur.
Baca Juga
-
Pintu Langit Sky View, Spot Terbaik Menikmati Keindahan Negeri di Atas Awan
-
Taurus hingga Scorpio, 4 Zodiak Ini Sukses Menjalankan Bisnis Keluarganya
-
5 Faktor Penyebab Munculnya Uban di Usia Muda, Bukan Hanya Genetik!
-
5 Tips Merawat Bunga Hias Potong di Vas agar Tetap Segar dan Cantik
-
4 Kebiasaan Buruk yang Dapat Memicu Gigi Sensitif, Segera Hindari!
Artikel Terkait
-
Pamerkan Makan Gratis di SMK Kejuruan, Warganet Tanya Kapan Sampai ke Pelosok?
-
Intip Menu Warung Makan Nunung di Solo: Bisnis yang Dibantu Raffi Ahmad
-
Makan Malam Berat Berisiko Picu Diabetes? Ini Hasil Studi Terbaru
-
Ada Inovasi Terbaru Kirim Hadiah Virtual Motor dan Makanan di TikTok LIVE, Begini Caranya
-
Menyantap Lezatnya Masakan Padang di Rumah Makan Ganto Sori Kuala Tungkal
Entertainment
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Intip Keseruan Idola SM Entertainment di Teaser Program The Game Caterers 2
Terkini
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
Mama yang Berubah Jadi Peri di Mummy Fairy and Me 4: Keajaiban Putri Duyung