Nikita Willy kembali menjadi sorotan usai merayakan ulang tahun anak pertamanya, Issa Xander Djokosoetono, pada 7 April 2023. Pasalnya, Nikita Willy tak seperti artis-artis lainnya yang menggelar pesta mewah.
Nikita Willy justru memilih tempat istimewa ini untuk merayakan sang putra bersama suaminya. Adalah rumah sakit kanker anak yang dipilih oleh Nikita Mirzani dan sang suami untuk ultah Baby Izz.
Artis berusia 27 tahun itu terlihat sederhana datang menjenguk anak-anak yang berjuang melawan kanker. Nikita Willy, Indra Priawan dan Baby Izz lalu memberikan bingkisan sebagai oleh-oleh untuk anak-anak di rumah sakit kanker anak tersebut.
Ia bahkan terlihat begitu akrab dan dekat berinteraksi dengan para anak-anak di sana.
"Terimakasih @rskankerdharmais sudah menerima kedatangan kami untuk merayakan ulang tahun Issa bersama adik adik hebat yang sedang berjuang sembuh. Semoga Issa bisa mencontoh kakak disana untuk selalu bersyukur dan tersenyum," tulis Nikita Willy dalam caption unggahannya, dikutip pada Jumat (07/04/2023).
Tak hanya itu, Nikita Willy juga mengucapkan terima kasih kepada para dokter dan perawat di rumah sakit tersebut karena sudah setulus hati merawat anak-anak para pejuang kanker. Tak ketinggalan, Nikita Willy juga memberikan semangat kepada anak-anak tersebut.
"Untuk adik adik atau teman teman yang sedang berjuang melawan penyakitnya, semangat selalu dan ingat kalian tidak sendirian, aku mewakili followersku selalu mendoakan dan support kalian. Virtual hug," pungkasnya.
Tindakan dan keputusan Nikita Willy dalam merayakan ulang tahun putranya itu seketika menyita atensi warganet.
Warganet tampak kagum dengan tindakan Nikita Willy yang begitu bermakna, meskipun hanya sederhana dan tak ada kemewahan di dalamnya.
Bahkan, warganet ada yang mengaku menjadi terinspirasi untuk melakukan kebaikan yang sama dengan Nikita Willy.
"Bangga banget. Ultah nggak hedon bikin pesta ini itu. Semoga bisa meniru niat baik kayak gini," tulis @real***.
"Sangat menginspirasi, berbagi pd yg membutuhkan dihari ulang tahun baby Issa. Makin suka dgn niki dan keluarga kecilnya. Tidak suka pamer kekayaan," imbuh @far***.
"Disaat artis-artis lain pada hedon ngerayain ultah anaknya, yang ini emang beda, rayain ultah untuk kemanusiaan dulu, ntah nanti mau dirayain besar-besar / nggak, tapi salut sih patut dicontoh," timpal @fitr***.
Tag
Baca Juga
-
Unggah Foto & Video Prewedding, Amanda Manopo dan Kenny Austin akan Menikah
-
Nggak Cuma Gaya, tapi juga Berdaya! Intip Brand Lokal yang Ramah Lingkungan
-
Webtoon Hero Killer Gandeng Animation Digital Network untuk Adaptasi Anime
-
Harga Emas Naik, Tekanan Nikah Ikut Naik?
-
Cerita Abdul Hannan: Doa dan Air Mata di Reruntuhan Pondok Pesantren Al Khoziny
Artikel Terkait
-
Devano Danendra Bebas Lakukan Apa Saja, Iis Dahlia Cuma Larang 2 Hal Ini
-
Kondisi Kesehatan Menurun, Lesti Kejora Hamil Anak Kedua?
-
Anak Iis Dahlia Putar Rekaman Ibunya Salah Lirik Lagu Ramadan Tiba, Netizen: Langsung Ulti ke Mamanya
-
Nikita Willy Rayakan Ulang Tahun Issa Bersama Pasien Kanker Anak di RS, Warganet Kagum: Kok Bisa Kepikiran
-
Caption Foto Aurel Hermansyah Bikin Salfok, Kode Hamil Anak Kedua?
Entertainment
-
Unggah Foto & Video Prewedding, Amanda Manopo dan Kenny Austin akan Menikah
-
Webtoon Hero Killer Gandeng Animation Digital Network untuk Adaptasi Anime
-
Heboh! Kolaborasi Jisoo BLACKPINK & Zayn Malik Bikin Netizen Histeris!
-
Geger Azizah Salsha Diduga Langgar Masa Iddah, Apa Itu Masa Iddah?
-
Ammar Zoni Terjerat Kasus Narkoba Lagi, Naik Pangkat Jadi Pengedar di Rutan
Terkini
-
Nggak Cuma Gaya, tapi juga Berdaya! Intip Brand Lokal yang Ramah Lingkungan
-
Harga Emas Naik, Tekanan Nikah Ikut Naik?
-
Cerita Abdul Hannan: Doa dan Air Mata di Reruntuhan Pondok Pesantren Al Khoziny
-
Ancaman Bom Di Sekolah, Cerita Anak Ke Mamanya: 450 Juta? Dikit Banget Bun!
-
Stop Salah Paham! Ini 10 Sifat Kucing yang Wajib Kamu Tahu Biar Gak Berantem Terus