Lolly putri Nikita Mirzani sempat mengungkapkan kalau sang mama mengancamnya tidak lagi membiayai sekolahnya di London, Inggris. Lolly juga mengatakan jika dirinya akan diadopsi Antonio Dedola mantan suami siri sang mama apabila Nikita Mirzani melakukan itu.
Apabila sebelumnya Nikita Mirzani ogah menanggapi pernyataan Lolly tersebut. Namun, kini ia mendadak menantang balik orang yang ingin mengadopsi Lolly.
BACA JUGA: Heboh! Wajah Tamara Bleszynski Mendadak Disebut Mirip Mpok Atiek: Tak Bisa Menolak Tua
Aktris yang akrab disapa Nikmir ini meragukan orangtua angkat Lolly nanti mampu membiayai sekolah sang putri.
"Kalau ada yang mau adopsi anak gue, adopsi aja kalau bisa bayar biaya sekolahnya," ucap Nikita Mirzani sambil tertawa dilansir dari live Instagramnya.
Nikita Mirzani pun membeberkan biaya yang harus dikeluarkan untuk sekolah Lolly dalam satu semester di London. Ia menggembar-gemborkan pula jika biaya tersebut dibayar dengan mata uang pound sterling.
"Lolly itu per semester 498 juta, dan dia harus bayarnya pakai pound sterling karena Lolly itu di UK," serunya.
"Dia itu per term itu 389 ribu sekian coba Indonesiain. 389 ribu pound sterling ya mata uang paling tinggi di dunia," timpal Nikita Mirzani.
BACA JUGA: Desta Ajukan Gugat Cerai, Cerita Natasha Rizky Disekap Orangtua Demi Restu Viral Kembali
Cuplikan live Nikita Mirzani ini diunggah ulang oleh akun TikTok @keluargakecildijerman dan memancing beragam komentar.
"Kalau aku jadi Lolly udah nangis kejer dibilang kayak gitu," komentar seorang netizen dengan emoji tertawa.
"Dinar Kuwait mata uang paling besar di dunia kak," ujar yang lain dengan emoji tertawa membenarkan ucapan Nikita Mirzani soal pound sterling.
"Semanget para anak angkat permasalahan di dunia gak cuma soal duit. Tetapi anak sholihah yang nanti bisa doain orangtya adalah aset. Semangat Lolly," sahut lainnya.
"Gampang tinggal pindahin sekolah dia ke sekolah biasa," tanggapan netizen lain.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Review 12 Strong: Kisah Heroik Pasukan Khusus AS Pasca Peristiwa 11/09/2001
-
Rilis Poster Baru, Ini Peran Yook Sungjae dan Bona di The Haunted Palace
-
3 Hal yang Perlu Kamu Ketahui Sebelum Menonton Anime Fire Force Season 3
-
Ulasan Buku Jadilah Pribadi Optimistis, Lebih Semangat Mengarungi Kehidupan
-
MBC Resmi Tunda Penayangan Drama 'Crushology 101', Ternyata Ini Alasannya
Artikel Terkait
-
Bintang Rindukan Vadel Badjideh, Berjanji Bakal Bikin Konten Dance Lagi Usai Bebas
-
Pengacara yang Baru Ingin Vadel Badjideh dan Nikita Mirzani Damai: Segala Kami Upayakan
-
Nikita Mirzani Sampaikan Permintaan Maaf ke Masyarakat dari Penjara
-
Kronologi Vadel Badjideh 'Pecat' Razman Arif Nasution, Berapa Tarifnya?
-
Sumber Kekayaan Vicky Prasetyo, Tak Main-Main Gelontorkan Rp1 Miliar untuk THR
Entertainment
-
Rilis Poster Baru, Ini Peran Yook Sungjae dan Bona di The Haunted Palace
-
3 Hal yang Perlu Kamu Ketahui Sebelum Menonton Anime Fire Force Season 3
-
MBC Resmi Tunda Penayangan Drama 'Crushology 101', Ternyata Ini Alasannya
-
Lee Shin Young Akan Bergabung dalam Drama 'The Moon Flows Over the River'
-
Tayang Mei, Bae Doo Na Alami Cinta Tak Terkendali dalam Film Korea Virus
Terkini
-
Review 12 Strong: Kisah Heroik Pasukan Khusus AS Pasca Peristiwa 11/09/2001
-
Ulasan Buku Jadilah Pribadi Optimistis, Lebih Semangat Mengarungi Kehidupan
-
Tragedi di Pesta Pernikahan dalam Novel Something Read, Something Dead
-
Webtoon My Reason to Die: Kisah Haru Cinta Pertama dengan Alur Tak Terduga
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat