Aldi Taher diketahui mendafatarkan dirinya sebagai bakal calon legislatif atau bacaleg dari Partai Perindo.
Dalam meyakinkan publik untuk memilih dirinya, Aldi Taher ikut membagikan unggahan dari salah satu pendukungnya.
Melalui akun Instagramnya, si pendukung menilai Aldi Taher layak menjadi Presiden ke-8 untuk menggantikan Presiden Joko Widodo.
Bukti Aldi Taher layak menjadi Presiden ke-8 tersebut berdasarkan meme nama Presiden sebelum-sebelumnya yang nama mereka mengandung angka 1 hingga 7.
Lalu, angka 8 yang dimaksudkan untuk Presiden ke-8 itu dihubungkan oleh pendukung tersebut dengan nama 8ang (Bang) Aldi Taher.
Unggahan si pendukung tersebut langsung ditanggapi positif Aldi Taher dan bahkan menyebut dirinya mirip dengan Presiden pertama Indonesia, Soekarno.
"ALHAMDULILLAH ALDI TAHER KEMBARAN BUNG KARNO. LOOK AT THE STARS...FOR YOU..." tulis Aldi Taher dalam caption unggahannya, dilihat pada Minggu (28/05/2023).
Unggahan Aldi Taher itu pun seketika menuai beragam tanggapan hingga memunculkan perdebatan di kalangan warganet.
Sejumlah warganet tampak tak setuju apabila Aldi Taher benar-benar maju menjadi wakil rakyat lantaran tigkahnya yang kocak dan nyeleneh.
Di sisi lain, warganet yang lainnya justru setuju dan mendukung Aldi Taher untuk maju di Pemilu 2024 mendatang.
"Bang Aldi for senayan. 2024 siap coblos!! DPR butuh sesosok Aldi Taher," tulis @rivo***.
"Daripada nyoblos yg pinter politik tapi ujungnya korupsi mending nyoblos Aldi Taher," imbuh @farh***.
"Gua pilih lu bang!!" komentar @ten***.
"Saya suka sama selera lawak anda," timpal @id***.
Sebelumnya, Aldi Taher sempat menjadi bahan perbincangan lantaran dirinya juga didaftarkan oleh PBB sebagai bacaleg pada hari sebelumnya.
Melalui media sosial, Aldi Taher terus meyakinkan masyarakat untuk memberi dirinya dukungan. Seperti diketahui, Aldi Taher memiliki nyaris 300 ribu followers.
Baca Juga
-
Kisah Inspiratif dari Out of My Mind, Melihat Dunia dari Perspektif Berbeda
-
Bawa Leeds United Promosi, Ternyata Pascal Struijk Bukan Pemain Indonesia Pertama di EPL
-
Jordi Amat Akui Belum Tahu Nasib di JDT, Bantah Rumor Hijrah ke Indonesia?
-
3 Alasan Mengapa Patrick Kluivert Harus Pertimbangkan Panggil Yakob Sayuri
-
Ulasan Film Night Bus: Perjalanan Menegangkan Lewati Zona Konflik Berbahaya
Artikel Terkait
-
Usai Bertemu Presiden Prabowo, 19 Perusahaan Korsel Tambah Investasi Rp30 Triliun
-
Desakan Pemakzulan Gibran: Antara Proses Hukum dan Realitas Politik
-
Prabowo Turun Tangan! Ini Agenda Penting dengan BUMN di Townhall Meeting Danantara
-
Ekspor Perdana ke AS Sukses! DRMA Optimis Raup Cuan Lebih Banyak di Era Trump
-
Rhenald Kasali Mundur Sebagai Preskom PT Pos Indonesia
Entertainment
-
Ajisaka, The King and The Flower of Life: Animasi Lokal yang Layak Tayang Secara Global
-
Chen EXO 'Broken Party,' Lagu Perayaan Patah Hati dan Kesendirian
-
Berlatar Tahun 1997, 4 Poster Karakter Pemeran Utama Film Korea Big Deal
-
Bertema Kuliner, Drama Korea Tastefully Yours Rilis Poster 4 Pemeran Utama
-
Sinopsis Drama Such a Good Love, Dibintangi Wang An Yu dan Wang Yu Wen
Terkini
-
Kisah Inspiratif dari Out of My Mind, Melihat Dunia dari Perspektif Berbeda
-
Bawa Leeds United Promosi, Ternyata Pascal Struijk Bukan Pemain Indonesia Pertama di EPL
-
Jordi Amat Akui Belum Tahu Nasib di JDT, Bantah Rumor Hijrah ke Indonesia?
-
3 Alasan Mengapa Patrick Kluivert Harus Pertimbangkan Panggil Yakob Sayuri
-
Ulasan Film Night Bus: Perjalanan Menegangkan Lewati Zona Konflik Berbahaya