Kisah asmara Marcelino Lefrandt dan Violenzia Jeanette sempat heboh jadi perbincangan di jagat dunia maya.
Setelah resmi menyandang status duda pada Agustus 2016 silam, mantan suami Dewi Rezer itu telah move on dan mendapatkan tambatan hati yang baru yakni Violenzia Jeanette yang sebelumnya juga sudah menikah.
Keduanya diketahui telah mendapat lampu hijau dari anak-anak mereka masing-masing. Namun, hingga kini Marcelino dan Violenzia belum memberikan sinyal untuk mengakhiri cerita cinta mereka di atas pelaminan. Lantas apa alasannya? Simak artikelnya di bawah ini.
Meski Lagi Bucin-bucinnya, Anak Tetap Jadi Prioritas Utama
Marcelino dan Violenzia belum mau melanjutkan hubungan mereka ke jenjang yang lebih serius. Keduanya masih ingin mengembangkan karir di dunia entertaiment yang telah membesarkan nama mereka.
"Aku mau fokus cari uang, aku mau fokus buat kerja, Aku sama dia sama-sama di (dunia) entertain. Aku juga pengen balik lagi main film dan dia support banget. Dia juga pengen jadi konten kreator. Jadi kita sama-sama saling melengkapi," kata Violenzia Jeanette dikutip dari kanal YouTube SCTV pada Selasa (30/5/2023).
"Jadi fokus kita sekarang bukan menikah, tapi untuk jadi maju bersama-sama," sambungnya menegaskan.
Marcelino dan Violenzia sama-sama menjalani peran ganda untuk buah hati mereka masing-masing. Sehingga kebahagiaan anak-anak jauh lebih penting dan jadi prioritas mereka saat ini.
"Anak-anak itu nomor satu sih di hidup aku. Jadi bener-bener aku dedikasikan hidup aku untuk anak-anak untuk memberikan yang terbaik untuk mereka," papar aktris berdarah Manado itu.
Faktor kegagalan dalam pernikahan di masa lalu pun juga jadi pertimbangan Marcelino dan Violenzia untuk menapaki kehidupan berumah tangga.
Terlebih Violenzia belum lama ini berpisah dari sang mantan suami Rheza Pahlawan. Rumah tangga yang telah dibina lima tahun itu berakhir kandas karena adanya dugaan orang ketiga.
Kendati demikian, Marcelino Lefrandt menyebut jika hubungan mereka akan berlanjut ke tahap yang lebih serius di saat keduanya memang telah siap mengarungi kehidupan rumah tangga bersama-sama.
Demikian artikel terkait alasan Marcelino Lefrandt dan Violenzia Jeanette yang putuskan tak ingin segera menikah. Bagaimana tanggapanmu?
Baca Juga
-
The Apothecary Diaries: 9 Kasus Paling Ikonik yang Pernah Dipecahkan Maomao
-
Ulang Tahun ke-60, Ini 7 Film Terbaik yang Diperankan Robert Downey Jr.
-
Sebelum Nonton, Intip Dulu Sinopsis dan Pemain Film A Minecraft Movie
-
Ketagihan Drama Medis? 7 Tontonan Netflix Ini Wajib Masuk List!
-
Jujutsu Kaisen: Alasan Kenapa Yuta Okkotsu Terpilih Jadi Ketua Klan Gojo
Artikel Terkait
-
Beda Nasib Maudy Effrosina vs Violenzia Jeanette di Nikahan Kakak Fuji, Fadly Faisal sampai Minta Maaf
-
Sosok Anas Khalid, Kakak Aisar Khaled Dijodoh-jodohkan dengan Sahabat Fuji
-
Attitude Aisar Khaled Jadi Omongan Orang Terdekat Fuji, Disebut Mirip Banget dengan Adab Artis Ini
-
Orang Terdekat Fuji Spill Aroma Tubuh Aisar Khaled, Wangi Cowok-Cowok Saleh?
-
Orang Dekat Fuji Sebut Aisar Khaled Mirip Raffi Ahmad, Netizen: Sultan Malaysia
Entertainment
-
Jackie Chan Kembali! Ini Sinopsis dan Pemain Film 'Karate Kid: Legends'
-
3 Drama China yang Dibintangi Nine Kornchid, Ada Insect Detective
-
Mino WINNER Mengaku pada Polisi Soal Tuduhan Bolos Wajib Militer
-
4 Drama China Genre Xianxia yang Digarap Sutradara Guo Hu
-
Akhiri Kontrak, Dita Karang, Minji, dan Jinny Keluar dari Secret Number
Terkini
-
Buku The Psychological of Money: Perspektif Psikologis dalam Mengelola Uang
-
Libas Korea Selatan, Timnas Indonesia Selangkah Lagi ke Piala Dunia U-17?
-
4 Skema Warisan STY di Timnas U-17 yang Sukses Jungkalkan Korea Selatan, Apa Saja?
-
Cafe Hello Sapa, Kombinasi Sempurna antara Kopi dan Pemandangan Danau Sipin
-
Gaya Street Style ala Moon Sua Billlie, Ini 4 Ide OOTD yang Bisa Kamu Coba!