Scroll untuk membaca artikel
Sekar Anindyah Lamase
Jessica Iskandar pamer hidung baru hasil operasi plastik. (Instagram/ inijedar)

Jessica Iskandar alias Jedar tampaknya sudah putus asa hingga kini menulis surat yang begitu panjang untuk Presiden Jokowi.

Melalui akun Instagramnya, Jedar mengunggah foto Presiden Jokowi dan menyertakan tulisan perihal kasus penipuan yang ia alami.

Dalam tulisan itu, Jedar mencurahkan isi hatinya lantaran menjadi korban penipuan sosok yang dia panggil Steven.

"Kepada YTH presiden RI, Pak Jokowi. Izinkan saya bercerita, saya adalah korban penipuan dari orang bernama Christoper Stefanus Budianto (Steven) atau yang biasa saya panggil Steven," tulis Jessica Iskandar dikutip pada Sabtu (03/06/2023).

"Setahun lalu Steven ini telah menipu saya senilai 9.8milyar rupiah. Dengan kedok penyewaan mobil," lanjutnya.

Istri Vincent Verhaag itu lalu menceritakan perihal kasus dugaan penipuannya kepada sang Presiden.

Jedar mengaku telah melaporkan kasus penipuan tersebut ke pihak berwajib. Namun sayangnya, Jedar menyebut tidak ada tindakan lebih lanjut.

"Sejak itupun saya langsung melapor polisi. Steven sendiri tidak pernah hadiri undangan BAP polisi, dengan alasan kerja. Bulan lalu akhirnya Steven ditetapkan sebagai tersangka," tutur Jessica Iskandar.

"Tetapi apa kelanjutan dari penetapan tersangka? tidak ada tindak lanjut dari polisi atas status Steven sebagai tersangka," imbuhnya.

Jedar menyebut bahwa Steven masih bebas dan tak dipanggil maupun ditangkap. Ia mengeluh karena sudah berusaha semaksimal mungkin dan mengeluarkan biaya hingga waktu begitu banyak untuk mengurus kasusnya.

Oleh sebab itu, Jedar berharap mendapatkan keadilan hukum lantaran sudah satu tahun berlalu kasus tersebut yang ia dan teman-temannya alami.

Jedar juga menyinggung soal uang Rp9,8 miliar yang mungkin sudah dihabiskan oleh terduga pelaku karena sampai saat ini masih berkeliaran bebas.

Pada akhir tulisannya, Jedar hanya berharap jika Presiden Jokowi mampu membantunya untuk mendapatkan kepastian dan terduga pelaku bisa diadili.

"Harapan saya, Pak Jokowi bisa membantu korban penipuan seperti Saya agar bisa mendapatkan kepastian hukum, agar pelaku penipuan bisa jera. Terima kasih Pak Jokowi," pungkasnya.