Sukses berperan sebagai Baek Yoon Young di drama Korea My Perfect Stranger, tak lengkap rasanya jika tidak mengetahui profil dan biodata Jin Ki Joo.
Aktris yang kini berusia 34 tahun ini mengawali karir aktingnya di tahun 2015 sebagai pemeran pendukung. Sejak saat itu, karir Jin Ki Joo di dunia akting tidak pernah sepi. Tiap tahunnya, Jin Ki Joo selalu comeback drama maupun film.
Sebelum sukses sebagai seorang aktris, Jin Ki Joo dulunya adalah wanita karir, lho. Yuk, simak biodata dan profil singkat Jin Ki Joo di bawah ini.
Biodata umum
Nama: Jin Ki Joo
Tempat lahir: Seoul, Korea Selatan
Tanggal Lahir: 26 Januari 1989
Usia: 34 tahun
Tinggi badan: 170 cm
Pendidikan : Jurnalisme Broadcasting dan Teknik Sains
Lulusan : Chung Ang University
Instagram : jinkijoo
Perjalanan karir
Menyadur Asianwiki, Jin Ki Joo merupakan salah satu aktris yang cerdas. Ia merupakan mahasiswa dari Chung Ang University dan berhasil lulus double degree dengan nilai memuaskan.
Setelah lulus kuliah, Jin Ki Joo bekerja sebagai konsultan IT di Samsung selama 3 tahun. Fyi, Samsung merupakan salah satu perusahaan terbesar juga ternama di Korea Selatan, sehingga tidak sembarangan orang bisa bekerja di sana.
Berhenti dari sana, Jin Ki Joo lalu menjadi reporter SBS selama 3 bulan. Jin Ki Joo lalu mengikuti ajang Supermodel Contest tahun 2014 dan berhasil menang dengan juara ketiga.
Sejak saat itu, nama Jin Ki Joo menjadi perbincangan hangat di Korea Selatan. Jin Ki Joo akhirnya memutuskan untuk berkarir di dunia akting dengan membintangi drama berjudul Twenty Again (Second 20's) dan drama Splash Splash Love di tahun 2015.
Sejak saat itu, Jin Ki Joo banyak mendapatkan tawaran bermain drama hingga film. Seperti di tahun ini, perannya sebagai Baek Yoon Young di drama My Perfect Stranger, sukses curi perhatian penonton.
Daftar drama dan film
Aktif berkarir sebagai aktris sejak tahun 2015, Jin Ki Joo saat ini bernaung di agensi FL Entertainment. Sudah berkarir selama delapan tahun, ini beberapa daftar drama dan film yang diperankan oleh Jin Ki Joo.
Drama :
- My Perfect Stranger | (2023)
- Sh**ting Stars | 2022)
- From Now On Showtime | (2022)
- Homemade Love Story | (2020-2021)
- The Secret Life of My Secretary | (2019)
- Come and Hug Me | (2018)
- Misty (2018)
- The Emperor: Owner of the Mask | (2017)
- Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo | (2016)
- The Good Wife (2016)
- One More Happy Ending | (2016)
- Second 20's | (2015)
- Splash Splash Love | (2015)
Film :
- Land of Happiness | (2022)
- Midnight (2021)
- Little Forest (2018)
Prestasi
Memiliki kemampuan akting yang mumpuni, membuat Jin Ki Joo memiliki prestasi di bidang akting. Di tahun 2020, Jin Ki Joo sukses memenangkan dua penghargaan sekaligus di KBS Drama Awards untuk kategori Excellent Actress dalam drama Homemade Love Story dan Best Couple Award untuk drama yang sama.
Itu dia sederet fakta menarik seputar Jin Ki Joo, pemeran Baek Yoon Young di drama My Perfect Stranger. Rupanya, Jin Ki Joo adalah wanita berprestasi dari dulu, ya. Nggak salah deh, untuk mengidolakan Jin Ki Joo.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
4 Ide Hadiah Valentine untuk Orang Tua, Simpel tapi Sangat Berkesan!
-
5 Inspirasi Kamar Anak Perempuan Bernuansa Pink, Look-nya Fresh!
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
3 Konsep Unik Jepang yang Bisa Mengubah Hidupmu Jadi Lebih Positif
-
3 Referensi Style Kantor yang Bisa Kamu Sontek dari Winter aespa
Artikel Terkait
-
Berlatar Saeguk Fantasi, 7 Pemain Pendukung Drama Korea The Haunted Palace
-
Intip Peran Jung Kyung Ho dalam Drama Korea Oh My Ghost Clients, Jadi Pengacara Indigo
-
Jin Ki Joo Jadi Artis Pertama Basecamp Company Milik Dua Aktor Ternama
-
Selain Resident Playbook, Ini 4 Drama Korea Jung Joon Won yang Tak Kalah Seru!
-
4 Upcoming Drama Thriller yang Siap Bikin Merinding, Ada Weak Hero Class 2!
Entertainment
-
Disambut Antusias Penggemar, Wendy Red Velvet Resmi Gabung Agensi fromis_9 Usai Hengkang dari SM
-
Rilis Teaser, Tablo dan RM BTS Umumkan Kolaborasi Lagu Baru Bertajuk Stop The Rain
-
My Stupid Boss Versi Animasi: Ketika Bos Nyebelin Eksis Lagi
-
Berlatar Saeguk Fantasi, 7 Pemain Pendukung Drama Korea The Haunted Palace
-
5 Drama Jepang yang Dibintangi Rin Takanashi, Terbaru Ada Musashi no Rondo
Terkini
-
Bojan Hodak Amati Kekuatan PSS Sleman, Persib Bandung Punya Kans Menang?
-
Arema FC Gigit Jari di Markas Sendiri, Madura United Jauhi Jurang Degradasi
-
Ulasan Novel Memories of a Name: Jejak Luka di Lorong SMA Polaris
-
Review The Hot Spot: Kala Alien Bantu Teman Atasi Masalah Hidup Sehari-hari
-
Dapatkan Pujian Tinggi dari FIFA, Apa Sih Kelebihan dari Evandra Florasta saat Ini?