Perselingkuhan yang dilakukan Syahnaz Sadiqah dengan Rendy Kjaernett ternyata membuat Raffi Ahmad ketakutan. Kakak Syahnaz ini mengaku takut jika sang adik akan ditinggalkan oleh Jeje karena telah selingkiuh.
"Gue takut sih waktu itu lu ninggalin adik gue karena kesalahan," kata Raffi Ahmad dikutip dari tayangan YouTube Rans Entertainment pada Minggu (6/8/2023).
Selain itu, Raffi Ahmad juga takut apabila Jeje tidak bisa memaafkan Syahnaz dan keluarga.
"Gue takut juga sih kalau lu nggak bisa maafin adik gue, nggak bisa maafin keluarga gue, dan sampai detik ini gue masih merasa takut," ungkapnya.
Suami Nagita Slavina tersebut mewakili keluarga meminta maaf kepada Jeje. Ia juga berterima kasih ke adik iparnya tersebut karena menjadi sosok pria baik di keluarga besarnya.
"Gue cuma bisa sekali lagi dari lubuk hati gue yang paling dalam. Gue mewakili keluarga minta maaf dan terima kasih lu udah menjadi laki-laki terbaik yang ada di keluarga kami," tuturnya.
Raffi Ahmad dan Jeje beberapa saat terdiam sejenak dalam keheningan. Jeje kemudian mengungkapkan keinginannya untuk selalu ada buat keluarga.
Suami Syahnaz tersebut juga ingin menjadi orang yang bermanfaat serta membuktikan bahwa ia bisa jadi pria sejati.
"Gue Fi sampai hidup lu berakhir. Gue tuh pengen mengabdi ke keluarga gue full. Buat keluarga gue, buat nyokap gue, buat Zayn Zuney itu tujuan gue. Dan gue pengen hidup gue bermanfaat buat banyak orang. Hidup gue bisa punya arti dalam kondisi apapun, mau hidup gue dihina, dicela. Gue bakal bisa buktiin hidup gue lebih berarti jadi seorang laki-laki," ungkap Jeje.
Mendengar ucapan Jeje membuat Raffi Ahmad kehabisan kata-kata.
"Ya, gue udah nggak bisa ngomong apa-apa lagi. Gue cuma bisa doain lu, gue selalu ada buat lu," kata Raffi Ahmad sambil memeluk Jeje dengan erat.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Gaya Macho ala Bae Nara: Sontek 4 Ide Clean OOTD yang Simpel Ini!
-
Empat Tokoh Mengkaji Oase Gelap Terang Indonesia di Reuni FAA PPMI
-
Bukan Kaleng-Kaleng! 5 Laptop 7-10 Jutaan Paling Worth It Tahun Ini
-
Scarlett Johansson Buka Suara Soal Rumor Perannya di Tangled Live-Action
-
BRI Liga 1: Nermin Haljeta Harap PSIM Yogyakarta Bisa Jaga Tren Positif
Artikel Terkait
Entertainment
-
Scarlett Johansson Buka Suara Soal Rumor Perannya di Tangled Live-Action
-
Respons Lama Raisa Disorot usai Gugat Cerai Hamish Daud: Cari yang Bener Ya!
-
Bertajuk Love So Sweet, Dita Karang Resmi Debut Sebagai Penyanyi Solo
-
Lionsgate Umumkan Jadwal Rilis Baru Film Mutiny, Tayang Agustus 2026
-
Nirina Zubir Bangga Mahkotanya Kini Jadi Wig untuk Pejuang Kanker
Terkini
-
Gaya Macho ala Bae Nara: Sontek 4 Ide Clean OOTD yang Simpel Ini!
-
Empat Tokoh Mengkaji Oase Gelap Terang Indonesia di Reuni FAA PPMI
-
Bukan Kaleng-Kaleng! 5 Laptop 7-10 Jutaan Paling Worth It Tahun Ini
-
BRI Liga 1: Nermin Haljeta Harap PSIM Yogyakarta Bisa Jaga Tren Positif
-
Review Series House of Guinness: Skandal dan Sejarah yang Sayang Dilewatkan