Aaliyah Massaid dan teman-temannya baru saja diketahui bermain di rumah Thariq Halilintar. Mereka dikabarkan berada di rumah Thariq Halilintar dari malam hingga pagi hari.
Kabar tersebut diketahui dari unggahan teman-teman Thariq Halilintar yang berkunjung ke rumahnya. Unggahan itu lalu dibagikan kembali oleh akun gosip @lambe__danu di Instagram.
Dalam video yang diunggah oleh @sarahtumiwa, beberapa teman laki-laki dan perempuan terlihat berkumpul di rumah adik Atta Halilintar itu.
"Seru banget malam ini sangat ngobrol," tulisnya, dikutip pada Jumat (06/10/2023).
Di antara orang-orang yang berkumpul itu, Aaliyah Massaid tampak duduk di salah satu sofa dan asyik bermain ponsel miliknya.
Selain itu, ada postingan yang unggah ulang Thariq Halilintar dari @firstyanggraeni, mengucapkan terima kasih kepada sang pemilik rumah.
Kabar soal mereka berkumpul di rumah Thariq Halilintar hingga pagi hari itu diketahui dari unggahan tersebut.
"Udah lama banget nggak ke rumah bang @thariqhalilintar sekalinya ke rumah, dari jam 21.00 - 02.001!!! Maacih @mghalibb @akasyahhndih dan mas @janelhidayat," tulisnya.
Momen tersebut seketika mengundang beragam tanggapan hingga cibiran untuk Thariq Halilintar.
Warganet mengungkit perihal prinsip Thariq Halilintar ketika putus dari Fuji. Kala itu, Thariq Halilintar mengaku berprinsip tak mau pacaran dan hanya mau ta'aruf serta langsung menikah.
Akan tetapi, Thariq Halilintar sendiri belakangan ini tampak semakin gencar memamerkan kemesraannya dengan Aaliyah Massaid.
Kendati demikian, hingga saat ini Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid belum memberikan konfirmasi soal status hubungan keduanya.
"Si paling ta'aruf, makan tuh ta'aruf, pacaran mah pacaran aja nggak usah bawa-bawa ta'aruf," tulis @jul***.
"Iya boleh juga ta'arufnya," komentar @alfi***.
"Alasan doang ta'aruf, mungkin malu sama mantan si laki yang dulu kena pernah temenan dan say hello. Jadi sekarang saat udah pacaran jadi enggan unggah kemesraan ya bu," imbuh @v1r***.
Baca Juga
-
Venezia Terpeleset, Jay Idzes dan Kolega Harus Padukan Kekuatan, Doa dan Keajaiban
-
Ponsel Honor 400 Bakal Rilis Akhir Mei 2025, Usung Kamera 200 MP dan Teknologi AI
-
Gua Batu Hapu, Wisata Anti-Mainstream di Tapin
-
Jadi Kiper Tertua di Timnas, Emil Audero Masih Bisa Jadi Amunisi Jangka Panjang Indonesia
-
Realme Neo 7 Turbo Siap Meluncur Bulan Ini, Tampilan Lebih Fresh dan Bawa Chipset Dimensity 9400e
Artikel Terkait
-
Beda dari Thariq Halilintar, Cara Fuji Move On dari Mantan Kekasih Tuai Pujian: Wanita Mahal!
-
Fuji Keciduk Kedipin Mata ke Thariq Halilintar Usai Putus, Netizen: Kasihan Ngarep Banget
-
Kepergok Main ke Rumah Thariq Halilintar Sampai Dini Hari, Aaliyah Massaid Panen Komentar Nyinyir
-
Nyariin El, Fuji Mesem-mesem Diledek Lesti Kejora: El yang Kecil atau yang Gede?
-
Ibu Sedih TikTok Shop Ditutup, Fuji Hibur dengan Memberikan Buket Uang Pecahan Rp100 Ribu
Entertainment
-
Lukisan Raden Saleh Tampil dalam MV Jin BTS 'Don't Say You Love Me'
-
Penggemar Kecewa, Usai Roh Yoon Seo Dikonfirmasi Tak Ikut Proyek All of Us Are Dead 2
-
Sinopsis Omniscient Reader, Film Korea Terbaru Ahn Hyo Seop dan Lee Min Ho
-
No Genre Jadi Album BOYNEXTDOOR yang Pertama Tembus 1 Juta dalam 5 Hari
-
5 Drama Korea Populer Seohyun SNSD, Segera Tayang The First Night with the Duke
Terkini
-
Venezia Terpeleset, Jay Idzes dan Kolega Harus Padukan Kekuatan, Doa dan Keajaiban
-
Ponsel Honor 400 Bakal Rilis Akhir Mei 2025, Usung Kamera 200 MP dan Teknologi AI
-
Gua Batu Hapu, Wisata Anti-Mainstream di Tapin
-
Jadi Kiper Tertua di Timnas, Emil Audero Masih Bisa Jadi Amunisi Jangka Panjang Indonesia
-
Realme Neo 7 Turbo Siap Meluncur Bulan Ini, Tampilan Lebih Fresh dan Bawa Chipset Dimensity 9400e