Ahmad Dhani rupanya memiliki peran yang besar dalam pernikahan Anang Hermansyah dan Ashnaty. Hal itu disampaikan sendiri oleh Anang Hermansyah soal sahabatnya itu, dalam video YouTube Ngobrol Asix.
Anang Hermansyah menyampaikan bahwa kala masih berpacaran dengan Ashanty, dirinya belum yakin untuk melangkah ke jenjang yang lebih serius.
Akan tetapi, Ahmad Dhani mendadak mendesak Anang Hermansyah untuk segera menikahi Ashanty.
"Sahabatku yang ngomong ke aku harus menikahi Ashanty itu dia (Ahmad Dhani)," kata Anang Hermansyah, dikutip pada Kamis (12/10/2023).
Sikap Ahmad Dhani yang menggebu-gebu supaya dirinya menikahi Ashanty itu membuat Anang Hermansyah kebingungan.
Mantan suami Krisdayanti itu lalu bertanya kepada Ahmad Dhani. Namun, Ahmad Dhani pun menyimpan ceritanya terlebih dahulu.
"Kenapa lo maksa?" tanya Anang Hermansyah ke Ahmad Dhani.
"Udah nanti aku ceritain, bagaimana lo nanti sama dia akan luar biasa," jawab Ahmad Dhani.
Hingga akhirnya, Anang Hermansyah mengikuti saran Ahmad Dhani dengan menikahi Ashanty pada tahun 2012. Tak hanya itu saja, Ahmad Dhani bahkan ikut mendampingi Anang Hermansyah saat menemui keluarga Ashanty untuk melamar.
Belakangan, Anang Hermansyah baru menyadari alasan Ahmad Dhani mendesaknya segera menikah dengan Ashanty. Ahmad Dhani akhirnya memberitahu Anang bahwa Ashanty memiliki latar belakang keluarga yang jempolan.
"Dia (Ahmad Dhani) bilang kakeknya Ashanty itu orang kepercayaan Presiden Soekarno dan pernah menjabat sebagai menteri luar negeri pertama Indonesia," kata Anang.
Anang Hermansyah pun mengagumi wawasan Ahmad Dhani yang mengetahui hal tersebut. Pernikahan Anang Hermansyah dan Ashanty kini telah berjalan selama 11 tahun. Keduanya telah dikaruniai dua orang anak, yaitu Arsy Hermansyah dan Arsya Hermansyah.
Baca Juga
-
MEOVV 'Hands Up' Penyemangat untuk Terus Maju Lewat Melodi yang Menggebu
-
Kisah Inspiratif dari Out of My Mind, Melihat Dunia dari Perspektif Berbeda
-
Bawa Leeds United Promosi, Ternyata Pascal Struijk Bukan Pemain Indonesia Pertama di EPL
-
Jordi Amat Akui Belum Tahu Nasib di JDT, Bantah Rumor Hijrah ke Indonesia?
-
3 Alasan Mengapa Patrick Kluivert Harus Pertimbangkan Panggil Yakob Sayuri
Artikel Terkait
-
Diduga Bakal Rugikan Musisi, Ahmad Dhani Sindir Anggota Dewan yang Ingin Revisi UU Hak Cipta
-
Terungkap! Jasa Besar Bunda Iffet Bagi Karier Anang Hermansyah
-
Sesal Anang Hermansyah Selepas Bunda Iffet Berpulang
-
Al Ghazali Sebut Bridesmaid dan Groomsmen di Pernikahannya Bukan dari Kalangan Artis
-
Sebut Sudah Ingatkan untuk Tak Komentar Hal Sensitif, Gerindra 'Sentil' Ahmad Dhani
Entertainment
-
MEOVV 'Hands Up' Penyemangat untuk Terus Maju Lewat Melodi yang Menggebu
-
Ajisaka, The King and The Flower of Life: Animasi Lokal yang Layak Tayang Secara Global
-
Chen EXO 'Broken Party,' Lagu Perayaan Patah Hati dan Kesendirian
-
Berlatar Tahun 1997, 4 Poster Karakter Pemeran Utama Film Korea Big Deal
-
Bertema Kuliner, Drama Korea Tastefully Yours Rilis Poster 4 Pemeran Utama
Terkini
-
Kisah Inspiratif dari Out of My Mind, Melihat Dunia dari Perspektif Berbeda
-
Bawa Leeds United Promosi, Ternyata Pascal Struijk Bukan Pemain Indonesia Pertama di EPL
-
Jordi Amat Akui Belum Tahu Nasib di JDT, Bantah Rumor Hijrah ke Indonesia?
-
3 Alasan Mengapa Patrick Kluivert Harus Pertimbangkan Panggil Yakob Sayuri
-
Ulasan Film Night Bus: Perjalanan Menegangkan Lewati Zona Konflik Berbahaya