Dr. Romantic merupakan salah satu drama Korea populer yang dibintangi oleh Seo Hyun Jin. Diketahui, drama yang ditulis oleh Kang Eun Kyung itu telah tayang sampai season ketiga. Dalam drama tersebut, Seo Hyun Jin berperan sebagai seorang dokter bernama Yoon Seo Jung.
Kemampuan akting Seo Hyun Jin tentu tak perlu diragukan lagi. Aktris Korea yang lahir pada 27 Februari 1985 ini telah terjun ke dunia seni peran sejak tahun 2006 dan kerap membintangi sejumlah film dan drama Korea.
Selain Dr. Romantic, berikut 5 rekomendasi drama Korea yang pernah dibintangi oleh Seo Hyun Jin.
1. Why Her? (2022)
Drama ini menceritakan tentang Oh Soo Jae (Seo Hyun Jin), seorang pengacara perempuan yang bekerja di salah satu kantor hukum paling bergengsi bernama TK Law Firm.
Suatu hari, Oh Soo Jae diturunkan dari jabatannya sebagai pengacara dan terpaksa menjadi asisten profesor. Kemudian, Oh Soo Jae pun bertekad untuk mendapatkan posisinya kembali di firma hukum.
Usaha Oh Soo Jae untuk meraih kembali jabatannya terbantu dengan kehadiran pemuda bernama Gong Chan (Hwang In Yeop) dan mereka berdua pun akhirnya menjadi dekat.
2. You Are My Spring (2021)
Drama You Are My Spring menceritakan tentang kehidupan 4 pemain utama yang memiliki masalahnya masing-masing. Kang Da Jeong (Seo Hyun Jin) merupakan seorang manajer hotel yang memiliki masalah asmara.
Sementara itu, Ju Young Do (Kim Dong Wook) adalah seorang psikiater yang telah membantu menyelamatkan banyak orang yang ingin bunuh diri.
Namun ternyata, Ju Young Do juga memiliki trauma masa lalu. Kemudian ada Chae Jun (Yoon Park), seorang CEO perusahaan investasi yang menyukai Kang Da Jeong.
Lalu, Ahn Ga-Yeong (Nam Gyu Ri) seorang aktris yang takut mencitai seseorang karena pernah dimanfaatkan oleh mantan pacarnya dan mantan manajernya.
3. Black Dog (2019)
Drama Black Dog menceritakan tentang Go Ha Neul (Seo Hyun Jin), seorang guru kontrak yang mengajar di sebuah sekolah swasta.
Go Ha Neul bersama dengan tiga rekannya yaitu Park Sung Soon (Ra Mi Ran), Do Yeon Woo (Ha Joon), dan Bae Myung (Lee Chang Hoon) berusaha untuk mewujudkan impian para siswa. Seiring berjalannya waktu, Go Ha Neul pun menyadari bahwa menjadi seorang guru itu tidak mudah.
4. The Beauty Inside (2018)
Seo Hyun Jin berperan sebagai Han Se Gye, seorang aktris terkenal yang dapat berubah wujud secara tiba-tiba. Kemudian, ia bertemu dengan seorang pria bernama Seo Do Jae (Lee Min Ki).
Seo Do Jae merupakan seorang eksekutif di sebuah perusahaan penerbangan yang tampak memiliki kehidupan sempurna. Dia tampan, berpengetahuan luas, dan mendapatkan pekerjaan yang bagus.
Namun ternyata, Seo Do Jae menderita Prosopagnosia yang membuatnya tidak mampu mengenali wajah siapa pun. Mereka berdua yang sama-sama menderita penyakit aneh pun akhirnya saling jatuh cinta.
5. Temperature of Love (2017)
Drama ini diadaptasi dari novel berjudul Chakhan Seupeuneun Jeonhwareul Bakjil Anneunda karya Ha Myung Hee.
Drama Temperature of Love menceritakan tentang kisah cinta seorang wanita bernama Lee Hyun Soo yang berprofesi sebagai penulis skenario drama dengan seorang chef bernama On Jung Sun (Yang Se Jong). Hubungan mereka berdua semakin renggang usai On Jung Sun diterima sekolah di Perancis.
Nah, itulah 5 rekomendasi drama Korea yang dibintangi oleh Seo Hyun Jin selain Dr. Romantic.
Baca Juga
-
5 Film Korea Dibintangi Lee Hye Young, Terbaru The Old Woman With The Knife
-
Sinopsis The Demon Hunters Romance, Drama Ren Jia Lun dan Song Zu Er
-
Sinopsis A Better Life, Drama Terbaru Betty Sun dan Dong Zi Jian di Youku
-
Sinopsis Film Chhorii 2, Dibintangi Nushrratt Bharuccha dan Soha Ali Khan
-
Sinopsis Drama Speak for the Dead, Dibintangi Lu Xiao Lin dan Wang Zhen
Artikel Terkait
-
Deretan Rekomendasi Drama Korea Bertema Sageuk, Terbaru The Haunted Palace
-
5 Drama Korea dengan Peran Sebagai Artis, Ada Celebrity dan Shooting Stars!
-
Deretan Rekomendasi Drakor Thriller Menegangkan, Plotnya Penuh Intrik!
-
Kisah Asmara Bikin Hati Berdebar, 5 Alasan 'Crushology 101' Wajib Ditonton!
-
Ju Ji-hoon Siap Jadi Suami Shin Min-A pada Drama Baru The Remarried Empress
Entertainment
-
Dijuluki The Red Hair Guy, Heeseung ENHYPEN Tampil Membara di Coachella
-
Serial Harry Potter Resmi Umumkan Jajaran Pemain, Diisi Wajah-Wajah Baru
-
Tak Hanya One Piece, Ini 4 Anime Populer dengan Jumlah Episode Terbanyak
-
5 Drama Korea dengan Peran Sebagai Artis, Ada Celebrity dan Shooting Stars!
-
5 Karakter Anime One Piece yang Beresiko Mati Sebelum Egghead Arc Berakhir
Terkini
-
Timnas U-17 Tersingkir di Babak 8 Besar Piala Asia, Nova Arianto Gagal Samai Capaian sang Mentor
-
Modal Impor Mahal, Harga Jual Naik: Apakah Daya Beli Konsumen Stabil?
-
Review My Neighbor Totoro: Perihal Makhluk Ajaib, Harapan, dan Alam
-
Ulasan Novel Three Days to Remember: Tentang Hati yang Mau Menerima Kembali
-
Film Drop: Kencan Pertama yang Jadi Teror Mematikan