Scroll untuk membaca artikel
Haqia Ramadhani
Kontroversi Ustaz Solmed (Instagram/@ustad_solmed)

Ustaz Solmed belakangan ini menuai hujatan netizen karena dianggap suka pamer harta. Suami April Jasmine tersebut tak membiarkan begitu saja netizen menghujat dirinya.

Pria berusia 40 tahun itu menyindir balik netizen yang menghujatnya. Ia merasa para netizen punya pikiran berat sehingga melampiaskan amarah di kolom komentar Instagramnya.

BACA JUGA: Detik-detik Pinkan Mambo Nangis Terharu Disawer Ivan Gunawan Puluhan Juta: Kak Igun Makasih

"(Emoji tertawa) Lagi mikir seberat itu kah keadaan beban hidup, pikiran, dan mental komentator yang ngambek di laman komen Ig saya?" tulis Ustaz Solmed pada Kamis (11/1/2024).

"Tapi, daripada dia marah-marah ke anak, istri, suami, apalagi orangtuanya dan orang lain, biarlah dia lampiaskan marah ngambeknya di lapak komentar Ig saya (emoji tertawa)" sambungnya.

Ustaz Solmed justru senang membaca hujatan para netizen di kolom komentar Instagramnya. Tanpa menyia-nyiakan kesempatan, ia mengajak netizen yang sibuk menghujat untuk ikut bisnis dengannya.

BACA JUGA: Kapolri Respons Aduan Masnawati Soal Dugaan Perselingkuhan Mantan Suami dengan Melly Goeslaw

Ustaz Solmed persilakan warganet marah-marah di Instagramnya (instagram)

Menurutnya, ini cara agar amarah mereka bisa berguna dengan menjadi penyelamat keluarga.

"Saya sih seneng aja bacanya sambil promo jangan lupa ikut bisnis @sin_indonesia_official (emoji tertawa). Setidaknya, semoga marah-marahnya di Ig saya bisa menjadi penyelamat keluarganya dan orang lain karena beban mental, pikiran serta ekonomi yang berat para komentator dari lisan dan fisiknya (emoji tertawa)" tuturnya.

Ustaz Solmed pun membeberkan keuntungan apa saja yang didapat oleh mereka jika gabung dengan bisnisnya. Namun, sang pendakwah enggan memaksa mereka untuk bergabung.

Ia mengaku sudah legawa apabila mereka menumpahkan kesal dan amarah di Instagramnya.

"Kalau gamau ikut juga gak apa. Yuukk lampiaskan semua kesel dan marahmu di Ig saya ini (emoji tertawa) asal jangan kekecewaan pada beratnya keadaan hidupmu itu membuat kamu melakukan kekerasan fisik pada orang di sekitarmu. Mari kita berdendang sejenak," tegas Ustaz Solmed dalam keterangan unggahannya.

Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS