Abidzar Al Ghifari meminta maaf atas pernyataan Umi Pipik yang menduga calon presiden Prabowo Subianto melakukan kecurangan pada Pilpres 2024. Ia mengerti kesalahan yang dibuat oleh sang ibu dalam kalimat pernyataan atau mungkin fitnah itu.
"Saya mewakilkan keluarga meminta maaf atas apa yang terjadi dan sedang jadi perbincangan semua orang," tulis Abidzar pada Senin (19/2/2024).
BACA JUGA: Calon Mertua Bocorkan Reaksi Pertama Ayu Ting Ting Saat Dijodohkan dengan Muhammad Fardhana
"Saya sangat amat mengerti kesalahan yang dibuat, memang tidak pantas untuk kami melontarkan kalimat atau fitnah itu," sambungnya.
Abidzar sebagai pendukung paslon 02 lantas meminta maaf kepada Prabowo-Gibran serta semua pihak yang merasa tersinggung.
"Saya sebagai pendukung dan coblos tim 02 ingin minta maaf terlebih untuk Pak Prabowo dan juga Mas Gibran, kepada para pendukung 02, dan juga untuk orang-orang yang tersinggung," ungkapnya.
Anak pertama dari almarhum Uje dan Umi Pipik ini mengaku akan menjadikan kejadian tersebut pembelajaran. Ia berharap permintaan maafnya dapat diterima.
"Ini akan jadi pembelajaran yang sangat penting untuk saya dan keluarga agar kami bisa lebih menjaga etika, adab, dan moral. Semoga permintaan maaf ini diterima maafnya. Terima kasih." pungkas Abidzar.
BACA JUGA: Detik-detik Ria Ricis Sungkem ke Teuku Ryan Saat Pertama Kali Hadiri Sidang Cerai
Sebelumnya, Umi Pipik sebagai pendukung paslon 01 mengkritik terkait dugaan kecurangan dari kubu Prabowo.
"Kalaupun ada kecurangan dan ketidakjujuran, dan kalaupun PBW sudah disetting untuk menang. Saya pribadi tetap bangga dengan pilihan saya (emoji satu jari) setidaknya menjadi saksi saya di akhirat kepada siapa saya memilih pemimpin yang ber-STAF," ungkap Umi Pipik.
"S: Sidiq (jujur). T: Tablig (menyampaikan kebenaran). A: Amanah (bisa dipercaya). F: Fathonah (cerdas)." tutupnya.
Umi Pipik sendiri sebenarnya sudah lebih dulu melakukan klarifikasi soal pernyataannya. Ia meluruskan segala tudingan pada dirinya yang dinilai tak benar.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Sinopsis Film Streaming, Mengulas Kasus Kriminal yang Belum Terpecahkan
-
Review Film Twisters: Lebih Bagus dari yang Pertama atau Cuma Nostalgia?
-
Selamat! Ten NCT Raih Trofi Pertama Lagu Stunner di Program Musik The Show
-
Arne Slot Soroti Rekor Unbeaten Everton, Optimis Menangi Derby Merseyside?
-
AI Mengguncang Dunia Seni: Kreator Sejati atau Ilusi Kecerdasan?
Artikel Terkait
-
Didit Prabowo Ajak Swafoto SBY Saat Lebaran, AHY Bilang Begini
-
Adu Gaya Selvi Ananda vs Annisa Pohan, Sama-sama Tenteng Lady Dior di Open House Lebaran Prabowo
-
Sosok Titiek Soeharto: Kekayaan dan Gurita Bisnis Mantan Istri Presiden Prabowo
-
Siapa yang Paling Menghibur? Prabowo dan Anies Ikut Tren Joget Velocity
-
Harap Langkah Didit Diikuti Kader Partai, PAN: Sudah Saatnya Semua Bersatu, Kontestasi Sudah Berlalu
Entertainment
-
Sinopsis Film Streaming, Mengulas Kasus Kriminal yang Belum Terpecahkan
-
Selamat! Ten NCT Raih Trofi Pertama Lagu Stunner di Program Musik The Show
-
Catat Tanggalnya! Kai EXO Bagikan Jadwal Teaser Comeback Album 'Wait On Me'
-
Kim Soo-hyun Gugat Ganti Rugi Rp135 Miliar kepada Keluarga Kim Sae-ron
-
Pihak Kim Sae-ron Kembali Rilis Video Baru Usai Bantahan Kim Soo-hyun
Terkini
-
Review Film Twisters: Lebih Bagus dari yang Pertama atau Cuma Nostalgia?
-
Arne Slot Soroti Rekor Unbeaten Everton, Optimis Menangi Derby Merseyside?
-
AI Mengguncang Dunia Seni: Kreator Sejati atau Ilusi Kecerdasan?
-
Review Film 'Pabrik Gula': Teror Mistis di Balik Industri Gula Kolonial
-
Mathew Baker Nyaman di Tim, Kode Timnas Indonesia Berprestasi di Piala Asia U-17?