Aktor filmThor, Chris Hemsworth akan menjadi penerima bintang di Hollywood Walk of Fame. Hal ini sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi besar yang diberikannya selama berkarier di dunia hiburan.
Sebagai informasi, Hollywood Walk of Fame adalah jalur bintang yang tertanam di trotoar Hollywood Boulevard dan Vine Street, Los Angeles, California, Amerika Serikat.
Jalanan ini dihiasi lebih dari 2.700 bintang yang diberikan kepada para pesohor dari industri hiburan, seperti aktor, musisi, sutradara, dan lainnya. Bintang Chris akan menjadi yang ke-2.781 dan terletak di 6819 Hollywood Boulevard untuk kategori Motion Pictures.
Berdasarkan siaran pers, upacara pemberian bintang untuk Chris Hemsworth dijadwalkan berlangsung pada 23 Mei 2024 pukul 11:30 a.m waktu setempat dan disiarkan langsung di situs web resmi.
Sutradara George Miller yang mengarahkan film terbaru Furiosa: A Mad Max Saga, beserta aktor MCU dan rekan bintangnya di Avengers, Robert Downey Jr. akan hadir dalam upacara tersebut.
Chris Hemsworth memulai karir aktingnya di Australia sebelum akhirnya pindah ke Amerika Serikat. Debutnya dalam film Amerika berlangsung di film Star Trek (2009) yang disutradarai oleh JJ Abrams.
Dalam film tersebut, ia memerankan karakter George Kirk, ayah dari karakter utama, James T. Kirk. Penampilannya dalam film ini membantunya mendapat sorotan lebih luas di industri perfilman Hollywood.
Penggemar Marvel pastinya sudah akrab dengan tampilan Chris mengenakan baju besi perang dengan mantel merah, rambut panjang, serta memegang palu Mjolnir. Dia pertama kali memerankan karakter tersebut dalam film Thor yang dirilis pada tahun 2011.
Chris lalu membintangi sejumlah film MCU lainnya, di antaranya The Avengers (2012), Thor: The Dark World (2013), Avengers: Age of Ultron (2015), Thor: Ragnarok (2017), Avengers: Infinity War (2018), dan Avengers: Endgame (2019)
Menapaki dunia akting selama lebih dari 20 tahun, Chris telah memainkan berbagai peran dan puluhan judul. Dia menjadi bintang dalam dua film Extraction yang sedang tayang di Netflix.
Chris juga akan mengisi suara karakter Optimus Prime dalam film animasi Transformers One yamg dijadwalkan rilis di bioskop pada 20 September 2024.
Selain itu, Chris juga akan beradu akting dengan Sam Rockwell di film bertema mata-mata bertajuk Project X yang disutradarai oleh Matthew Vaughn.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
4 Film Adaptasi Novel Stephen King yang Bisa Kamu Tonton di Netflix
-
Anime Solo Leveling: Teori di Balik Sung Jin-Woo Mampu Mengerti Bahasa Monster
-
3 Rekomendasi Anime yang Cocok Ditonton Penggemar Solo Leveling
-
Sayang untuk Dilewatkan, Inilah 5 Anime yang Mengangkat Kisah Pemburu Iblis
-
Mengenal 9 Karakter Baru yang Muncul di Serial The Last of Us Season 2
Artikel Terkait
-
Hanya 4 Hari! Film Horor Pabrik Gula Capai 1 Juta Penonton di Bioskop
-
Ulasan Film 4PM, Ketika Premis Sederhana Dieksekusi dengan Membahana
-
Apa Itu Manten Tebu? Tradisi yang Diangkat dalam Film Pabrik Gula
-
Nonton Film Jumbo dengan DANA Kaget Gratis Hari Ini, Simak Tutorialnya
-
5 Rekomendasi Film Baru dari Netflix untuk Rayakan Libur Lebaran 2025
Entertainment
-
3 Tahun Hiatus, Yook Sung Jae Beberkan Alasan Bintangi 'The Haunted Palace'
-
Hanya 4 Hari! Film Horor Pabrik Gula Capai 1 Juta Penonton di Bioskop
-
4 Drama Korea Terbaru di Netflix April 2025, Dari Thriller hingga Romansa!
-
5 Rekomendasi Film Baru dari Netflix untuk Rayakan Libur Lebaran 2025
-
4 Film Adaptasi Novel Stephen King yang Bisa Kamu Tonton di Netflix
Terkini
-
Webtoon My Reason to Die: Kisah Haru Cinta Pertama dengan Alur Tak Terduga
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Review Novel 'Kokokan Mencari Arumbawangi': Nilai Tradisi di Dunia Modern
-
Ulasan Film 4PM, Ketika Premis Sederhana Dieksekusi dengan Membahana
-
AI Ghibli: Inovasi atau Ancaman Para Animator?