Para penggemar WayV di Indonesia bersiap untuk bertemu dengan sang idola secara langsung dalam waktu dekat ini. WayV dijadwalkan akan menghadiri Allo Bank Festival 2024 yang akan digelar pada tanggal 21-22 Juni 2024, bertempat di Istora Senayan, Jakarta.
Kabar gembira ini disampaikan secara langsung melalui akun media sosial Allo Bank pada Selasa (21/5/2024).
Mengutip dari akun media sosial X Allo Bank, WayV secara khusus akan tampil pada hari ke-2 festival, yakni pada tanggal 22 Juni 2024.
"I Can hear it callin' from where you are! WayV ia calling! Allo Friends, mana nih yang mau ketemu sama WayV di Allo Bank Festival 2024?!" panggil Allo Bank kepada semua penggemar WayV di Indonesia.
Mereka juga meminta para penggemar untuk mengaktifkan notifikasi di semua media sosial agar tidak ketinggalan info lebih lanjut.
Sementara itu, untuk saat ini pihak Allo Bank Festival 2024 belum mengumumkan daftar lineup artis lainnya selain WayV. Detail harga dan pembelian tiket juga masih belum diungkap.
Di lain sisi, WayV akan segera melakukan comeback dengan mini album kelima mereka bertajuk 'Give Me That' yang akan dirilis pada tanggal 3 Juni 2024 mendatang. Dengan begitu, kemungkinan WayV akan menampilkan lagu baru mereka di hadapan para penggemar Indonesia secara langsung di panggung Allo Bank Festival 2024 nantinya.
Sebelum WayV, Allo Bank Festival juga kerap menghadirkan sejumlah artis idola K-Pop untuk memeriahkan festival musik tahunan mereka. Terutama para idola yang berada di bawah naungan SM Entertainment.
Pada tahun 2022 lalu, NCT Dream dan Red Velvet tampil sebagai lineup utama. Disusul oleh sub unit Super Junior KRY di tahun 2023. Tahun ini giliran WayV yang akan menyapa para penggemarnya di Jakarta.
Para penggemar WayV di Indonesia pun menyambut kabar ini dengan penuh antusias. Mereka bahkan sudah tidak sabar untuk segera melakukan pembelian tiket, terbukti dari kolom komentar yang dipenuhi dengan pertanyaan mengenai berapa harga serta kapan tiket akan dijual.
Wah, makin tidak sabar untuk menyaksikan penampilan Kun dan kawan-kawan di Allo Bank Festival 2024.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
BLak-blakan! Soyeon (G)I-DLE Sebut Eks Member dan Sindir HYBE di MAMA 2024
-
WayV Bertransformasi Jadi Bad Boy di Teaser MV Lagu Terbaru 'Frequency'
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
Artikel Terkait
-
Intip Harga Tiket Konser Linkin Park di Jakarta 2025, Mulai Rp1,55 Juta
-
Angka Golput Tembus 3,4 Juta, Apa yang Terjadi dengan Pilkada Jakarta?
-
Partisipasi Pemilih Turun Dibanding Pilpres, KPU Jakarta Akan Lakukan Evaluasi
-
Jumlah Golput dan Gerakan Coblos Semua di Jakarta Lebih Banyak dari Pemilih Pram-Rano, Bukti Rakyat Apatis?
-
Jika Pilkada Jakarta Berlangsung Dua Putaran, Pengamat Prediksi Pertarungan RK Vs Pramono Bakal Sengit
Entertainment
-
Intip Harga Tiket Konser Linkin Park di Jakarta 2025, Mulai Rp1,55 Juta
-
Kupas Identitas Kyudai Garaki di Boku no Hero Academia, si Dokter Terburuk!
-
Jadi Dokter Hewan, Ini Detail Karakter Na In Woo di Drakor Motel California
-
3 Lawan Terkuat Dihadapi Bajak Laut Rambut Merah di Final Saga One Piece
-
Memeluk Pikiran yang Berkecamuk dalam Lagu Taeyon Letter to Myself
Terkini
-
3 Cleansing Balm Mengandung Salicylic Acid untuk Pemilik Kulit Berjerawat
-
Media Vietnam Soroti Cara Erick Thohir 'Ekspor' Pemain Indonesia, Ada Apa?
-
4 Inspirasi Outfit Kasual ala Oh Ye-ju yang Pas untuk Daily Wear!
-
Kisah Persahabatan yang Mengubah Segalanya dalam Novel The Shark Caller
-
3 Rekomendasi Milk Cleanser dari Brand Lokal Terbaik, Harga Mulai 8 Ribuan!