Penangkapan Virgoun atas dugaan kasus penyalahgunaan narkoba mengejutkan keluarga dan publik. Buntut kabar penangkapan tersebut, akun Instagram Inara Rusli selaku mantan istri Virgoun ikut digeruduk warganet.
Publik penasaran bagaimana reaksi Inara Rusli usai mendengar kabar mengenai hal tersebut. Melalui story Instagramnya, Inara Rusli menjelaskan bahwa ia enggan berkomentar terkait kasua Virgoun. Hal itu ia lakukan demi melindungi ketiga anaknya.
Langkah yang ia pilih untuk tidak berkomentar juga dengan tujuan menjaga kewarasan dirinya yang masih harus berjuang mencari nafkah dan mendidik anak-anaknya.
"Gak mau komen apa-apa selain kerjaan. We've been thru' and surviving a lot of things (Kami sudah melalui banyak hal). Anak-anak butuh maminya waras untuk cari nafkah dan didik mereka. Makasih atas besar pengertiannya semua. Mohon support dan doa-doa baiknya aja. Makasih," tulis Inara Rusli, dikutip pada Jumat (21/06/2024).
Dalam story berikutnya, Inara Rusli meminta maaf kepada anak-anaknya usai penangkapan mantan suaminya itu.
"I'm sorry, Kiddos, (maafkan aku, Anak-anak)," tulis Inara Rusli, dikutip dari IG Story Inara Rusli, @mommy_starla, Jumat (21/6/2024).
Sebagai mantan istri, Inara Rusli mengaku telah sekuat tenaga ia menyelamatkan Virgoun, namun apa yang dilakukannya selama ini malah disalahartikan oleh beberapa pihak.
"I've done my part, I've tried my best to save him no matter how it makes them misunderstood. I'm so sorry. (Aku sudah melakukan bagianku, aku sudah berusaha sebaik mungkin untuk menyelamatkannya, tidak peduli bagaimana itu membuat mereka salah paham. Maafkan aku)," sambungnya.
Dilansir dari laman Suara.com, Jumat (21/6/2024), penangkapan Virgoun oleh polisi itu muncul setelah pada akhir Mei 2024, Inara Rusli mengaku masih menantikan mantan suaminya itu menepati janji mencabut laporan terhadapnya di kepolisian.
Sebelumnya, ia juga telah mencabut laporan dugaan perzinaan yang dilakukan Virgoun dan Tenri Annisa ke kepolisian. Sementara Virgoun melaporkan Inara Rusli atas dugaan akses ilegal dan penyebaran data pribadi. Keduanya pun akhirnya sepakat berdamai dan saling mencabut laporan masing-masing.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Cerai dengan Sabrina Chairunnisa, Deddy Corbuzier Masih Anggap Mantan Istrinya Adik
-
Onad Ditangkap Kasus Narkoba, Deddy Corbuzier dan Habib Jafar Bahas Masa Depan Podcast 'Login'
-
Usai Diperiksa Akibat Kasus Narkoba, Onad Jalani Rehabilitasi 3 Bulan di Panti Rehab Jaksel
-
Pandji Pragiwaksono Dituntut Sanksi Hukuman 50 Kerbau usai Stand Up Comedy Singgung Adat Toraja
-
Video Lawas Raisa Soal Reaksi Jika Diselingkuhi Kembali Viral: Aku Nggak Perlu Turun Tangan
Artikel Terkait
-
Kedua Tangan Diborgol, Virgoun Tetap Santai Diperiksa Kasus Narkoba
-
Eva Manurung Syok, Pingsan dan Teriak-teriak Tahu Virgoun Anaknya Ditangkap Polisi Terkait Narkoba
-
Penampakan Virgoun dan Seorang Perempuan yang Ditangkap di Kos-kosan
-
Inara Rusli Minta Maaf ke Anak-Anak Pasca Virgoun Ditangkap karena Narkoba
-
Virgoun Nangis di Depan Ibunya Usai Ditangkap: Mami, Maafin Aku Nakal
Entertainment
-
Cerai dengan Sabrina Chairunnisa, Deddy Corbuzier Masih Anggap Mantan Istrinya Adik
-
Nostalgia Era Tahun 2000, Kiss of Life Resmi Debut Jepang Lewat Lagu Lucky
-
Onad Ditangkap Kasus Narkoba, Deddy Corbuzier dan Habib Jafar Bahas Masa Depan Podcast 'Login'
-
Baim Wong Akui Pernah ke Psikolog dan Jalani Tes NPD, Begini Penjelasannya!
-
Pesona Nicole Parham Jadi Wajah Baru Ipar Adalah Maut Gantikan Davina
Terkini
-
Jangan Salah Pilih Warna! 4 Cat Rambut untuk Kulit Sawo Matang
-
Cozy Boy Alert! Intip 4 Daily OOTD ala Soobin TXT yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Inspirasi Outfit Dress ala Yoona SNSD untuk Tampil Elegan di Segala Momen
-
Pengen Berkiprah di Pekerjaan Hijau? Ini Tiga Sektor Pekerjaan Hijau Paling Menjanjikan
-
Bukan Egois tapi Self-Love: Kenapa Punya 'Boundaries' Itu Penting Banget