Sutradara film Independence Day, Roland Emmerich, bersama Dean Devlin, sebenarnya sudah lama berencana untuk membuat seri film ini menjadi trilogi. Namun Roland baru-baru ini menyampaikan bahwa peluang adanya film ketiga sangatlah kecil.
Dalam wawancaranya bersama The Playlist, Roland Emmerich ditanya mengenai peluang dirinya bekerja sama kembali dengan Will Smith untuk film Independence Day 3. Ia menyatakan bahwa hal tersebut dirasa sulit terwujud.
Hal ini disebabkan oleh dua faktor: pertama, karakter yang diperankan oleh Will Smith telah diceritakan meninggal dunia dalam film sebelumnya, dan kedua, soal hak cipta franchise tersebut yang saat ini membuat proses produksi lebih rumit.
"Ya, benar. Saya pernah bilang, '[Karakter Will] meninggal di film kedua,'" ungkap Roland Emmerich, dikutip pada Sabtu (20/7/2024).
"Tapi sekarang, keputusan ada di tangan Disney, dan itu lebih buruk, karena mereka tidak pernah menyetujui kesepakatan saya," ujarnya lebih lanjut.
Sebelumnya, peluncuran Independence Day: Resurgence tahun 2016 memantik beragam reaksi dari kalangan penonton dan kritikus. Meski beberapa bintang dari film pertama seperti Jeff Goldblum, Bill Pullman, Brent Spiner, dan Vivica A. Fox kembali tampil, Will Smith memilih untuk tidak bergabung.
Will Smith sempat direncanakan menjadi salah satu karakter utama dalam sekuel ini. Namun, keterlibatannya dalam film Suicide Squad dan respons kurang memuaskan dari film After Earth pada tahun 2013 dianggap sebagai alasan utama ketidakhadirannya di Resurgence.
Awalnya Roland Emmerich dan Dean Devlin sempat bertemu Will Smith untuk mempresentasikan ide mereka. Mereka kemudian menulis naskah dengan Will Smith sebagai fokus utama dan menyerahkannya ke studio.
Studio sangat terkesan dengan naskah tersebut dan langsung memberi lampu hijau, bahkan mengatakan bahwa ini adalah draft pertama terbaik yang pernah mereka baca.
Namun, tiba-tiba Will Smith membatalkan keputusannya untuk bergabung. Devlin menduga keputusan tersebut dipicu karena pengalaman buruk Will dengan film sci-fi sebelumnya yang kurang sukses serta adanya kekhawatiran sekuel Independence Day akan bernasib sama.
Kendati demikian, studio tetap ingin melanjutkan proyek Resurgence, hingga mereka mengalami berbagai kendala dan keterlambatan dalam proses pengembangan film.
Independence Day: Resurgence tidak sepenuhnya gagal di box office, tetapi hasilnya dikatakan mengecewakan dari segi komersial dan rating. Film pertama meraup pendapatan yang sangat mengesankan sebesar $817,4 juta di seluruh dunia, sementara sekuelnya hanya mencapai $389,7 juta, sebuah penurunan yang cukup signifikan.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Hasil Box Office Joker 2 Dinilai Mengecewakan, Warner Bros Beri Komentar
-
Resmi Dijadikan Anime, Mr. Yano's Ordinary Days Kisahkan Romansa di Sekolah
-
Memasuki Final Season, Anime Beastars Luncurkan Trailer Terbaru
-
Bintang Laga, Milla Jovovich Bergabung dalam Film Protector
-
Netflix Umumkan Produksi Serial Heartbreak High Season 3 Telah Dimulai
Artikel Terkait
-
Profil Yusuf Mahardika, Aktor Pemeran Rozy di Film Norma: Antara Mertua dan Menantu
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Tayang di 160 Layar Bioskop
-
3 Drama dan Film Korea Dibintangi Lee Min Ki Tayang 2024, Terbaru Ada Devils Stay
-
Review Film Agatha All Along, Ambisi Dapatkan Kembali Kekuatan Sihir
-
Hasil Box Office Joker 2 Dinilai Mengecewakan, Warner Bros Beri Komentar
Entertainment
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 400: Kematian Pangeran Kacho
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Gong Yoo di Netflix, Terbaru Ada The Trunk
-
BABYMONSTER Billionaire: Ketika Percaya Diri Mampu Bungkam Komentar Negatif
-
4 Fakta Neo Hou, Pemeran Fangs of Fortune yang Ternyata Mantan Trainee SM
-
4 Alasan yang Bikin Drama China 'Fangs of Fortune' Harus Masuk Watchlist
Terkini
-
Ulasan Buku Titip Rindu Buat Ibu: Kisah Ibu dan Anak yang Terjerat Adat
-
3 Rekomendasi Toner Lokal Mengandung Calendula, Ampuh Redakan Kemerahan
-
Erick Thohir Cek Kondisi Rumput GBK Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang
-
Tampil Modis dengan 4 Gaya Simpel ala Kang Mi-na yang Wajib Kamu Coba!
-
Ulasan Novel Little White Lies: Kehidupan Debutante yang Penuh Rahasia