Kabar duka datang dari industri hiburan Korea Selatan, sutradara produksi (PD), Lee Joo Hyung dikabarkan telah meninggal dunia di usia 35 tahun.
Mengutip dari Soompi pada Sabtu (24/8/2024), media outlet berita Coupang Play mengonfirmasi bahwa PD Lee Joo Hyung meninggal dunia dalam sebuah kecelakaan mobil.
Sang sutradara meninggalkan seorang istri yang kini tengah mengandung anak pertama mereka.
"Memang benar PD Lee Joo Hyung telah meninggal dunia dalam sebuah kecelakaan mobil. Ia dikabarkan mengalami kecelakaan saat hendak kembali ke rumahnya pada tanggal 22 Agustus 2024," jelas salah satu perwakilan dari pihak Coupang Play.
Sementara itu, proses pemakaman akan digelar hari ini, pada 24 Agustus 2024. "Upacara pemakaman akan digelar hari ini dan saat ini juga, kami semua merasa terkejut dan sedih karena berita yang tiba-tiba ini," imbuh Coupang Play.
Lebih detail lagi, pihak Coupang Play menjelaskan mengenai detail dan kronologi kejadian yang menimpa PD Lee Joo Hyung.
Mereka menyampaikan sekitar pukul 12 malam lewat 25 menit pada tanggal 22 Agustus 2024, taksi yang ditumpangi PD Lee Joo Hyung untuk pulang ke rumah dari tempat kerjanya, mengalami tabrakan. Lee Joo Hyung dikabarkan meninggal dunia di lokasi.
Sementara itu, Lee Joo Hyung yang bergabung bersama tvN sebagai sutradara produksi pada tahun 2016 lalu, dikenal melalui sejumlah program variety show yang ia produksi. Di antaranya ada program populer 'Three Meals a Day', 'New Journey to the West (Here Comes Trouble)', 'The Great Escape 4', dan 'Comedy Big League'.
Menyusul kepergian PD muda Lee Joo Hyung, publik pun mengucapkan rasa bela sungkawa kepada keluarga yang ditinggalkan. Beberapa menuliskan komentar seperti berikut.
"Turut berduka cita sedalam-dalamnya untuk keluarga yang ditinggalkan. Terutama sang istri yang tengah hamil," tulis salah satu warganet.
"Semoga dia beristirahat dengan tenang di sana," komentar warganet yang lain.
"Wah, PD dari 2 program variety show favoritku. Semoga dia damai di sana," sahut warganet lainnya.
"Rasanya tidak percaya, dan kabarnya begitu tiba-tiba. Turut berduka cita untuk keluarga yang ditinggalkan. Semoga PD Lee Joo Hyung tenang di sana," ujar warganet yang lain.
Sekali lagi turut berduka cita atas kepergian PD Lee Joo Hyung.
Baca Juga
-
Bertajuk Love So Sweet, Dita Karang Resmi Debut Sebagai Penyanyi Solo
-
Gaet J-Hope BTS, Le Sserafim Tampil Nyentrik di Single Terbaru 'Spaghetti'
-
Kylie Jenner Debut Jadi Penyanyi Lewat Lagu Fourth Strike feat. Terror Jr
-
Ultah Ke-50, Irfan Hakim Speechless Dikado Mobil 1 Miliar oleh Raffi Ahmad
-
Sabar dan Tetap Senyum, Intip Momen Nikita Willy Hadapi Tingkah Aktif Issa
Artikel Terkait
Entertainment
-
Jadi Tontonan Populer, Dokumenter The Perfect Neighbor Raih 16,7 Juta Views
-
Scarlett Johansson Buka Suara Soal Rumor Perannya di Tangled Live-Action
-
Respons Lama Raisa Disorot usai Gugat Cerai Hamish Daud: Cari yang Bener Ya!
-
Bertajuk Love So Sweet, Dita Karang Resmi Debut Sebagai Penyanyi Solo
-
Lionsgate Umumkan Jadwal Rilis Baru Film Mutiny, Tayang Agustus 2026
Terkini
-
Tutup Pintu untuk Shin Tae-yong, PSSI Justru Perburuk Citra Sendiri!
-
Diperkuat 4 Pemain Diaspora, Ini Skuad Timnas U-17 di Piala Dunia U-17 2025
-
Sama-Sama dari Asia Timur, Pemecatan Masatada Ishii dan STY Ternyata Identik dalam 2 Hal Ini!
-
4 Kegiatan Seru yang Bisa Kamu Lakukan di Jabal Magnet!
-
Novel Ice Flower: Belajar Hangat dari Dunia yang Dingin