Netflix belum lama ini merilis sejumlah preview serial terbaru mereka, American Primeval. Dibintangi Taylor Kitsch dan Betty Gilpin, serial ini menghadirkan kisah fiktif tentang awal mula kawasan Barat Amerika, lengkap dengan segala perjuangan berdarah yang menyertainya.
Meski masih terlalu dini untuk menilai apakah ini akan menjadi serial sukses, tampaknya Netflix benar-benar berupaya keras menyuguhkan kisah epik dalam genre Western lewat American Primeval.
American Primeval merupakan limited series berjumlah enam episode yang digarap oleh sutradara Peter Berg, penulis Mark L. Smith, dan showrunner sekaligus produser eksekutif Eric Newman. Serial ini dijadwalkan rilis pada 9 Januari 2025.
Selain Taylor Kitsch dan Betty Gilpin, American Primeval turut dibintang oleh Dane DeHaan, Jai Courtney, Shawnee Pourier, Saura Lightfoot-Leon, Shea Whigham, Irene Bedard, Derek Hinkey, Preston Mota, dan Kim Coates.
Netflix juga telah membagikan detail plot American Primeval sekaligus mengungkap peran tiap aktor. Taylor Kitsch akan menjadi karakter utama, Isaac, yang digambarkan sebagai pria dengan luka batin yang dalam dan berjuang melawan trauma masa lalunya.
Sementara itu, Betty Gilpin berperan sebagai Sara Rowell, seorang ibu yang sedang goyah, mencari pemandu untuk membawanya dan putranya, Devin, melintasi perbatasan yang berbahaya.
American Primeval berlatar di Amerika pada tahun 1857, di mana tanah-tanah liar dipenuhi kekerasan dan ketegangan yang tak kunjung reda. Di tengah derasnya arus kebencian dan ketakutan, hanya sedikit yang memahami arti belas kasih, sementara perdamaian semakin jarang ditemukan.
Serial ini menyoroti benturan keras antara budaya, agama, dan komunitas yang mengadu nasib di wilayah tak bertuan ini.
Ketika pria dan wanita bertarung demi bertahan hidup dan menguasai dunia baru, American Primeval memperlihatkan harga mahal yang harus dibayar oleh mereka yang berani memasuki perbatasan yang brutal dan tanpa hukum ini.
Meski genre Western telah banyak dieksplorasi, proyek ini menjadi salah satu langkah ambisius Netflix dalam memanfaatkan tren popularitas Yellowstone, dengan menghadirkan sentuhan khas mereka sendiri.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Andrew Garfield Ungkap Film Favoritnya yang Jarang Diketahui Publik
-
Denada Tebar Pesona di Bangkok, Aksinya Justru Picu Komentar Pedas
-
Tak Terima Kasus KDRT Diungkit Lagi, Rizky Billar Bakal Tempuh Jalur Hukum?
-
Kate Hudson Beber Pernah Ditawari Peran Mary Jane di Film Spider-Man
-
Putri Sheila Marcia Menang GADIS Sampul 2025, Tudingan Negatif Ramai Muncul
Artikel Terkait
-
3 Drama Dibintangi Kentaro Sakaguchi di Netflix, Terbaru Ada Beyond Goodbye
-
5 Drama Korea Tayang di Netflix November 2024, Ada Genre Romcom dan Saeguk
-
Resmi, Netflix Bakal Tayangkan Film Fear Street: Prom Queen Tahun Depan
-
Megan Thee Stallion Beberkan Rencananya untuk Memproduksi Serial Anime
-
Diperankan Gong Yoo dan Seo Hyun Jin, Serial The Trunk Siap Tayang November
Entertainment
-
Lama Dinanti, The Angel Next Door Spoils Me Rotten Season 2 Umumkan Jadwal Tayang
-
3 Alasan Wajib Nonton Honour, Drakor Thriller Hukum Adaptasi Serial Populer Swedia
-
Penuh Haru, Celine Evangelista Kenang Momen Belajar Salat sambil Terisak
-
Sinopsis Kafir: Gerbang Sukma, Teror Lama yang Bangkit dari Dosa Masa Lalu
-
Ranty Maria Siapkan Bridesmaid Kit Mewah Jelang Nikah, Intip Isinya!