Girl group asuhan agensi Brave Entertainment, Candy Shop, baru saja merilis single digital terbaru bertajuk 'Tip Toe.' Tepatnya pada Selasa (18/3/2025). Bersamaan dengan itu, video musik untuk lagu tersebut juga telah dirilis melalui kanal YouTube Brave Entertainment.
'Tip Toe' merupakan lagu yang mengusung irama musik upbeat serta melodi yang catchy. Lagu ini mencuri perhatian para penggemar lewat vibe yang ceria dan energi hangat yang dipancarkan.
Secara khusus, 'Tip Toe' bercerita tentang seseorang yang tengah mendekati seseorang yang disukai. Namun, ia tidak berani mengungkapkannya dengan tegas dan secara langsung. Memilih untuk mendekati orang yang disukai secara perlahan karena sifat malu-malu yang ia miliki.
Lagu ini tak hanya mengungkapkan kisah cinta remaja yang polos dan tulus lewat liriknya. Namun, karisma youthful para member juga terpancar kuat dalam lagu ini.
Untuk video musiknya sendiri disuguhkan dengan visual yang memukau, serta dipadukan dengan koreografi yang unik. Karisma serta pesona para member juga disorot lebih di lagu terbaru ini.
Para member Candy Shop yang berperan menjadi anak sekolahan, bersama-sama menampilkan chemistry yang hangat. Lewat hubungan pertemanan yang seru, serta ekspresi malu-malu yang mereka tunjukkan saat harus mengungkapkan perasaan suka terhadap seseorang spesial.
Pemilihan judul lagu 'Tip Toe' juga mewakili isi lagu dengan membandingkan pendekatan pada seseorang spesial dengan langkah berjinjit. Pelan-pelan supaya keberadaannya tidak begitu diketahui.
Begitu pula dengan para member yang tak ingin rasa suka mereka terlihat oleh orang yang mereka sukai, dan memilih diam-diam berada di samping sang crush tanpa mengatakan perasaannya.
Kisah cinta pertama anak muda yang manis dan polos di lagu 'Tip Toe' ini membuat lagunya terdengar begitu jujur dan sukses mewakili perasaan para remaja di luaran sana yang tengah mengalami hal yang serupa.
Lewat perilisan lagu 'Tip Toe' kali ini, Candy Shop juga menarik perhatian para pecinta musik dengan naik ke chart musik dan menempati chart bersama lagu-lagu peringkat teratas.
'Tip Toe' berpotensi menjadi awal kesuksesan Candy Shop di kancah musik K-Pop.
Sekilas tentang Candy Shop
Candy Shop adalah girl group asal Korea Selatan yang dibentuk oleh Brave Entertainment. Grup ini terdiri dari lima anggota, yakni Soram, Sui, Sarang, Yuina, dan Julia.
Nama "Candy Shop" menggabungkan kata "candy" yang melambangkan konsep "menangkap dan menarik minat kaum muda" dan "shop" yang berarti "ruang yang menghubungkan anggota dengan pendengar mereka".
Pada 12 Januari 2024, Brave Entertainment mengumumkan pembentukan Candy Shop, girl group pertama sejak Brave Girls pada tahun 2011.
Anggota-anggotanya diperkenalkan antara 14 hingga 17 Februari 2024, dimulai dengan Sui, diikuti oleh Sarang, Soram, dan Yuina.
Grup ini resmi debut pada 27 Maret 2024 dengan merilis mini album berjudul "Hashtag#" yang mencakup empat lagu, termasuk single utama "Good Girl".
Pada 9 Mei 2024, diumumkan bahwa Yuina akan sementara menghentikan aktivitasnya karena alasan kesehatan. Untuk menjaga formasi grup, Julia ditambahkan sebagai anggota baru pada 13 Mei 2024.
Pada 12 Juni 2024, Candy Shop kembali merilis mini album kedua berjudul "Girls Don't Cry" dengan dua single, "Don't Cry" dan "Tumbler (Hot & Cold)".
Grup ini berupaya meniru kesuksesan Brave Girls dan berambisi menjadi ikon bagi Generasi Z, didukung oleh pengalaman produser Brave Brothers yang telah bekerja dengan grup-grup ternama seperti Brown Eyed Girls, After School, Sistar, dan AOA.
Berikut adalah video musik dari single debut mereka, "Good Girl"!
Baca Juga
-
Masuki Era Baru, STAYC Tampilkan Jati Diri yang Kuat di Lagu Terbaru BEBE
-
NMIXX Lakukan Perjalanan Emosional yang Mendalam di Lagu 'Know About Me'
-
The Boyz Terlahir Kembali dan Tunjukkan Sisi Baru di Lagu Comeback 'VVV'
-
Ten NCT Kendalikan Orang Seperti Boneka di Lagu Solo Terbaru 'Bambola'
-
Mark NCT Siap Gelar Showcase dan Listening Session dari Album The Firstfruit
Artikel Terkait
-
Lebih dari Sekadar Momen Berharga, Ini Makna Lagu VVUP "Ain't Nobody"
-
Niat Dakwah Lewat Lagu, Nini Carlina Hadirkan Semesta Bersyukur
-
Kolaborasi Dul dan Mustafa Debu: Lebih dari Sekadar Lagu, Ada Makna Mendalam
-
Timnas Indonesia Diam-diam Punya 6 Sosok yang Bisa Jalani Debut Lawan Australia, Siapa Saja?
-
Le Sserafim Terbakar Api Cinta di Lagu Comeback Terbaru 'HOT'
Entertainment
-
Ibu Mendiang Kim Sae Ron Beberkan 7 Tuntutan, Ingin Kim Soo Hyun dan Agensi Minta Maaf
-
Sinopsis Shao Hua Ruo Jin, Drama Terbaru Song Wei Long dan Bao Shang En
-
Ayah Mendiang Kim Sae-ron Rilis Pernyataan, Kecam Kim Soo-hyun dan Agensi
-
Masuki Era Baru, STAYC Tampilkan Jati Diri yang Kuat di Lagu Terbaru BEBE
-
Olivia Rodrigo hingga TWICE Dikonfirmasi Jadi Headliner Lollapalooza 2025
Terkini
-
Menang atas Australia, Rangking FIFA Timnas Indonesia Bisa Naik Drastis!
-
'With Love, Meghan' dan Transformasi Meghan Sussex di Netflix
-
Game Director Dragon Age: The Veilguard Pamit, Apa yang Terjadi?
-
Review Film Lembayung: Misteri Kelam di Balik Klinik Terlarang
-
Mengatasi Stress Pasca Kematian Pasangan, Peran Kawruh Jiwa pada Lansia Duda