Disutradarai oleh Li Zhi, Be Yourself menceritakan kehidupan awal kuliah empat mahasiswi jurusan Jurnalis dan Komunikasi. Peran empat mahasiswi ini dibintangi oleh Shen Yue, Zhang Xinyi, Vivienne Tien, dan Zhang Ruoan. Mereka memiliki latar belakang dan kepribadian yang berbeda. Terkadang mereka bentrok. Seiring berjalannya waktu, mereka belajar bergaul satu sama lain dan menjalin persahabatan yang kuat.
1. Shen Yue sebagai Xia Langlang
Xia Langlang dibesarkan seorang diri oleh ibunya. Ayahnya meninggal saat dia masih kecil. Ibunya bekerja di supermarket untuk membiayai hidup mereka berdua.
Xia Langlang selalu mendapat nilai A dan ibunya berharap dia masuk universitas unggulan. Namun, dia memilih mendaftar di universitas yang peringkatnya lebih rendah karena ingin satu kampus dengan gebetannya.
2. Zhang Ruoan sebagai Huangfu Shumin
Huangfu Shumin dianggap sebagai bayi dalam kelompok mereka karena sikapnya yang seperti tuan putri. Dia cenderung mengamuk jika sesuatu tidak berjalan sesuai keinginannya.
Dia juga sering putus-nyambung dengan pacarnya. Memasuki kehidupan universitas, Huangfu Shumin belajar mengatur emosi dan menjadi lebih dewasa.
3. Vivienne Tien sebagai Fan Xiaoyu
Fan Xiaoyu lahir dari keluarga kaya. Orang tuanya bercerai dan ayahnya menikah lagi. Ibunya mengaturnya untuk terus berhubungan dengan ayahnya demi mendapatkan uang. Dia sebenarnya tidak suka bergantung pada ayahnya.
Fan Xiaoyu selalu percaya diri dan bijaksana. Dia terkadang tampak sombong.
4. Zhang Xinyi sebagai Yang Jiaqian
Yang Jiaqian dianggap sebagai kakak perempuan dalam kelompok mereka. Dia selalu berusaha menjaga perasaan orang lain dan cenderung menyembunyikan perasaannya sendiri.
Yang Jiaqian adalah gadis yang pemalu dan penurut. Dia menghadapi banyak tekanan dari ibunya yang suka mengatur.
5. Liang Jingkang sebagai Fan Qingzhou
Fan Qingzhou adalah mahasiswa IT tahun terakhir yang akan segera lulus. Dia pendiam dan tidak pandai berbicara, tapi jago programmer. Saat ini dia sedang mengembangkan aplikasi kencan sambil mendekati Fan Xiaoyu.
6. Zhai Zilu sebagai Zhou Yu
Zhou Yu adalah mahasiswa fotografi. Dia juga bekerja part-time sebagai manajer di kafe pamannya. Dia suka menggoda Huangfu Shumin. Hubungan mereka juga sering putus dan balikan lagi.
7. Ding Guansen sebagai Lei Dongqiang
Lei Dongqiang adalah teman sekamar Fan Qingzhou. Dia juga mitra Fan Qingzhou dalam pengembangan aplikasi kencan. Karena Fan Qingzhou pendiam, Lei Dongqiang yang bertanggung jawab urusan komunikasi dengan investor untuk perusahaan rintisan mereka.
Be Yourself tayang sebanyak 24 episode di Youku. Tertarik nonton?
Baca Juga
-
5 Rekomendasi Drama China yang Disutradarai Li Zhi, Terbaru Ada Reopen My Journals
-
4 Upcoming Drama Hou Minghao, Didominasi Genre Xianxia
-
3 Upcoming Drama China Zhang Yuxi, Beragam Genre!
-
Rayakan Ulang Tahun ke-25, Ini 4 Rekomendasi Drama China Yang Xizi
-
3 Rekomendasi Drama Kerajaan yang Dibintangi Shawn Dou
Artikel Terkait
-
Dibintangi Yang Yang, Ini Sinopsis Drama China 'Zhan Zhao Adventures'
-
3 Upcoming Drama China Zhang Yuxi, Beragam Genre!
-
Rayakan Ulang Tahun ke-25, Ini 4 Rekomendasi Drama China Yang Xizi
-
3 Rekomendasi Drama Kerajaan yang Dibintangi Shawn Dou
-
3 Drama China Dibintangi Chen Zhe Yuan di iQIYI, Ada The White Olive Tree
Entertainment
-
Pernah Menikah, Keluarga Kim Sae-ron Beri Respons Klaim YouTuber Lee Jin-ho
-
J-Hope BTS Ungkap Tipe Cewek Ideal di Lagu Terbaru 'Mona Lisa'
-
Agensi Kim Soo-hyun Tuntut Keluarga Kim Sae-ron Imbas Sebar Foto Pribadi
-
Dari Vibe Sweet Hingga Dark, Intip Highlight Medley Album Ten NCT 'Stunner'
-
Selesai Wamil, Kai EXO akan Lanjutkan Siaran TV Detective: The Trade Secret
Terkini
-
Misteri Bilik Korek Api: Teror di Balik Bungkus Korek Api Harus Diungkap!
-
Strategi Kreatif Para Fans: Tenggelamkan Hate Comment dengan Resep Makanan
-
Di Balik Humor Abu Nawas: Kontroversi dan Refleksi Sosial dalam Ajarannya
-
Game Online: Hiburan atau Jerat Kecanduan?
-
Menjadi Asing di Dunia Sendiri: Review Novel 'No Longer Human'