Saat cowok mendekatimu dan memberi perhatian, sangat wajar kalau hatimu bakal berbunga-bunga. Namun, sebelum kamu membaca perilakunya secara berlebihan, dan akhirnya menimbulkan kekecewaan, karena ternyata dia cuma ingin dekat sebagai teman, ada baiknya lakukan tips di bawah ini supaya kamu gak gampang baper saat ada cowok yang mendekati.
1. Jangan langsung menyimpulkan kalau dia menyimpan rasa suka kepadamu
Ketika cowok mendekatimu, jangan terburu-buru menyimpulkan bahwa dia ada perasaan istimewa terhadapmu. Karena hal itu, akan membuatmu rentan menelan pil pahit kecewa, saat ternyata perasaannya tak sesuai harapanmu. Anggap saja dia adalah teman, jangan berpikir yang terlalu jauh.
2. Nikmati saja waktu bersamanya
Kamu tak perlu merasa harus buru-buru melabeli hubunganmu dengan teman cowokmu, apakah itu pacaran atau tidak. Santai saja, nikmati waktu bersama dengannya, sama halnya ketika kamu bersama teman-teman lainnya. Gak semua cowok yang mendekat itu, pasti motifnya cinta, kok!
3. Jangan abaikan logika
Tatkala perasaan begitu menguasai, kamu bisa mengartikan kebaikan hatinya sebagai sesuatu yang lebih. Padahal, kalau kamu gunakan logika, kamu pun akan paham bahwa dia bersikap seperti itu gak cuma sama kamu doang, tapi sama yang lainnya juga.
4. Batasi interaksi
Supaya kamu gak terjebak dengan PHP, kamu perlu menerapkan batasan saat berteman dengan lawan jenis. Jangan sampai, kamu dan dia jadi teman tapi mesra. Nanti kamu yang bakal rugi kalau ternyata dia gak ada maksud untuk melanjutkan hubungan kalian lebih jauh dari sekadar berteman.
5. Lakukan aktivitas yang bikin kamu sibuk
Melihat teman-temanmu yang lain sudah berpasangan, tapi kamu masih sendiri, membuatmu terkadang timbul rasa iri, ingin merasakan hal yang sama seperti temanmu yang lain. Dan ini yang bikin kamu rentan terjebak pada salah persepsi, saat ada cowok yang mendekat.
Supaya kamu terhindar dari patah hati bahkan sebelum jadian, cobalah jadi jomlo yang berkualitas. Sibukkan dirimu dengan hal-hal yang bermanfaat atau melakukan hal-hal yang kamu suka, sehingga perhatianmu gak cuma terfokus pada persoalan cinta.
Coba terapkan langkah di atas supaya kamu gak gampang baper, ya!
Baca Juga
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Kabar Gembira! Aktor Song Joong-ki Umumkan Kelahiran Putri Keduanya di Roma
-
16 Tahun Vakum, Oasis Umumkan Konser Perdana di Korea
-
Segera Tayang, Ini Daftar Pemain dan Sinopsis Drama China The Land of Warriors
Artikel Terkait
-
Raffi Ahmad Baper Dapat Pesan Romantis dari Nagita Slavina, Langsung Balas Kirim Stiker Hati Bertubi-tubi
-
Ulasan Buku Tantrum: Perasaan yang Meluap dan Ledakan Emosi di Balik Puisi
-
Belajar 'Nunchi', Seni Membaca Pikiran dan Perasaan Orang Lain ala Korea
-
Merangkul Perasaan dan Ketenangan Lewat Buku 'A Gentle Reminder'
-
Pikiran Negatif Penghambat Sukses dalam Buku Aku Berpikir, Aku Bertindak
Lifestyle
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
-
3 Sheet Mask Mengandung Aloe Vera Ampuh Atasi Sunburn, Harga Mulai Rp5 Ribu
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Ulasan Buku Bertajuk Selamat Datang Bulan, Kumpulan Puisi Ringan dengan Makna Mendalam