Ada banyak hal menguntungkan dengan menjadi pengusaha. Yang paling utama, adalah bisa memberi kelimpahan finansial. Selain itu, kamu lebih bebas untuk berlibur bersama keluarga, dibanding karyawan yang terikat waktu kerja.
Meski banyak keuntungannya, jadi seorang pengusaha tidaklah mudah. Namun, bila ada tanda-tanda berikut ini, bisa menunjukkan kalau kamu memang ditakdirkan jadi pengusaha. Apa saja tandanya? Yuk, kita simak bersama!
1. Kamu orang yang berambisi
Ciri dari seorang pengusaha, adalah punya tujuan dan ambisi. Kalau kamu memiliki ambisi yang tinggi, gak puas dengan kondisi hidupmu saat ini, bisa menandakan kalau kamu memang berbakat untuk jadi pengusaha, yang dituntut untuk terus berinovasi.
2. Kamu gak gentar untuk mengambil risiko
Ada alasan kenapa menjadi pengusaha bisa lebih banyak memberikan keuntungan finansial, dibanding menjadi karyawan. Karena saat kamu berbisnis, ada risiko besar yang mesti diambil. Kehilangan uang, harus berkorban waktu untuk membangun bisnis, dan banyak pengorbanan lain.
Namun, semua risiko itu akan berbuah manis kalau kamu konsisten dan gak mudah menyerah. Dan itulah karakter yang dibutuhkan untuk menjadi pengusaha. Gak puas berada di zona nyaman.
3. Kamu seorang problem solver
Menjadi seorang pengusaha butuh kekuatan mental. Karena ada banyak masalah yang mesti diselesaikan. Kalau kamu tukang mengeluh, alamat bisnismu gak akan maju-maju.
Namun, bila selama ini kamu selalu jadi problem solver, yakni ketika ada masalah, fokusnya pada solusi, maka kamu sudah punya modal untuk jadi pengusaha. Kamu bakal tetap tenang dan gak gampang panik ketika menghadapi persoalan.
4. Kamu ingin membawa perubahan
Memang, umumnya pengusaha didorong oleh motif uang. Tapi, bukan berarti gak ada pengusaha yang didorong oleh motif yang mulia, misalnya ingin membawa perubahan ke lingkungan sekitarnya.
Niat mulia inilah yang akan membedakanmu dari pengusaha kebanyakan. Kamu gak hanya menyejahterakan diri sendiri dan keluarga, tapi juga para karyawan. Gak hanya itu, kamu pun membawa manfaat baik bagi lingkungan sekitar.
Gimana, tanda-tanda apa saja yang sudah kamu punya? Jadi pengusaha memang sulit, tapi kalau kamu gigih berjuang, pasti bisa. Jadi, tetap semangat, ya!
Baca Juga
-
Netflix Hadirkan Dokumenter Baru: Sisi Rentan Elvis Presley Terungkap!
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Kabar Gembira! Aktor Song Joong-ki Umumkan Kelahiran Putri Keduanya di Roma
-
16 Tahun Vakum, Oasis Umumkan Konser Perdana di Korea
Artikel Terkait
-
Harga Kelapa Bulat Mahal, Mendag: Banyak yang Ekspor!
-
Nilai Tukar Rupiah Loyo, Semangat Pengusaha Jangan Ikut-ikutan!
-
Hanya Jualan Minyak Rambut, Wanita Berusia 30 Tahun Raup Cuan Rp 66 Miliar
-
Pemberdayaan BRI Berhasil Buat Pengusaha Kue Ini Semakin Berkembang
-
Belajar dari Titiek Puspa, Bangun Usaha Katering hingga Sukses Puluhan Tahun
Lifestyle
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
Terkini
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern