Dalam beberapa hal, melihat dan mengetahui bahwa pasanganmu mempunyai kesibukan dan pekerjaan memang terasa menyenangkan. Dengan beginilah dia telah menunjukkan sikap bertangung jawab terhadap karier. Itu artinya dia juga berusaha untuk menciptakan kehidupan yang nyaman dan lebih baik secara finansial untuk masa depannya. Akan tetapi, pada kondisi tertentu kamu mungkin akan merasa kesal, terlebih bila pacar teramat sibuk. Dia bahkan jarang mempunyai waktu luang untuk kamu. Momen romantis yang kamu dambakan bahkan tak kunjung terwujud.
Hal semacam itu pasti membuatmu merasa tertekan dan tidak nyaman. Bagaimana pun kamu pasti ingin mendapatkan perhatian dan kepedulian dari kekasih layaknya pasangan lain. Oleh karenanya, kamu bisa mencoba beberapa tips menghadapi pasangan yang selalu sibuk!
1. Sampaikan Kegelisahanmu Kepadanya
Kalau kamu merasa terganggu dengan kesibukan kekasihmu yang sangat padat, cobalah untuk menyampaikan kegelisanmu kepadanya. Ajaklah dia berbicara dengan kepala dingin. Dengan begitu, kalian bisa mengutarakan keinginan masing-masing. Ini merupakan salah satu langkah untuk menciptakan keterbukaan antar pasangan, sehingga kalian bisa mencari jalan tengah yang kemudian disepakati bersama. Selain itu, dengan menyampaikan kegelisahanmu terkait kesibukannya, akan membuat pasanganmu paham bagaimana kondisi yang kamu alami saat ini.
2 Hindari Terlalu Menuntut
Dalam setiap kondisi sebaiknya kamu menghindari banyak menuntut pasangan, sebab hal seperti ini dapat memicu terjadinya percekcokkan di dalam hubungan. Kalau kekasihmu adalah orang yang sibuk, tuntutan dan rengekan yang kamu ucapkan justru akan menggangunya. Alih-alih memanjakan kamu, dia justru akan menjadi marah hingga membentakmu secara spontan. Tentunya ini hanya akan memperburuk suansa, bukan? Oleh sebab itulah sebaiknya kamu menyediakan bahu untuknya, sehingga dia akan tetap nyaman berada di sisimu ketika hati dan pikirannya terasa lelah akibat kesibukan yang dimiliki.
3. Jangan Cuek Padanya
Meskipun kekasihmu sangat sibuk, tapi tidak seharusnya kamu bersikap cuek kepadanya. Kalau kamu membutuhkan perhatiannya, pancinglah ketertarikannya dengan sesuatu yang bernilai positif. Bersikap cuek dan mendiamkan pasangan bukan solusi yang tepat, hal tersebut malah akan menjerumukan kalian dalam hubungan yang tidak sehat. Jadi, meskipun dia tak banyak waktu untukmu, tetap berikan dia perhatian sehingga lambat-laun dia bisa menyadari bahwa selama ini kamu benar-benar sabar dan tulus padanya.
4. Atur Pertemuan
Ketika kekasihmu mempunyai jadwal kegiatan yang cukup padat, cobalah untuk mengatur jadwal pertemuan. Pilihlah waktu yang tepat di mana kalian sama-sama mempunyai waktu luang. Gunakan weekend atau hari libur lainnya untuk melakukan kencan. Hindari melakukan kesibukan lain yang tidak terlalu penting selagi kalian mempunyai waktu untuk bersama.
Mulai sekarang, kamu tidak perlu emosi atau merasa kesal bila kekasihmu sangat sibuk. Tak ada salahnya bila kamu mencoba keempat cara ini untuk menghadapinya. Dengan begitu hubungan asmaramu juga akan tetap terjaga keawetannya.
Tag
Baca Juga
-
Suara.com Harus Terus Terbaca hingga Pelosok Nusantara
-
Berkat Suara.com dan Yoursay, Kini Mencari serta Berbagi Informasi Tak Sulit Lagi
-
3 Tips Menghemat saat Bekerja, Pengeluaran Jadi Gak Membengkak
-
Perlu Dicoba! Ini 4 Cara Memulai Usaha Jus Buah supaya Laris
-
3 Cara Jualan Makanan Secara Online, Dijamin Banyak Untungnya!
Artikel Terkait
-
Orang yang Tepat di Waktu yang Salah Cuma Mitos, Stop Nyalahin Keadaan!
-
Pilihan Hidup Childfree: Dampak Positif, Negatif, dan Psikologis bagi Kesehatan Perempuan
-
8 Potret Cinta Laura Raih Penghargaan Most Inspiring Youth 2024 di YPP Award, Inspiratif!
-
Ulasan Buku Dua Alasan untuk Tidak Jatuh Cinta, Plot Twist-nya Tak Terduga!
-
Reaksi Gisel Soal Hubungan Gading Marten dan Medina Dina: Aduh! Yang Penting..
Lifestyle
-
Lagi Viral! 4 Rekomendasi Jelly Blush yang Wajib Kamu Coba
-
3 Rekomendasi TWS dengan Fitur Anti Noise Terbaik, Harga Mulai 159 Ribuan!
-
Orang yang Tepat di Waktu yang Salah Cuma Mitos, Stop Nyalahin Keadaan!
-
Bergaya Chill dan Trendy dengan 4 Ide Outfit Hangout ala Taeyeon SNSD
-
4 Outfit Hangout ala Yoriko Angeline, Padu Padan Rok yang Girly dan Trendy!
Terkini
-
Kafe Hijau Tempat Menyembuhkan Luka Setelah Dipecat dalam Novel Evergreen
-
Kitab Anti Bodoh: Menjadi Pemilih Cerdas Tanpa Cacat Logika
-
Diisukan Hijrah ke Man United, Victor Gyokeres Janji Setia pada Sporting CP
-
Lucu dan Mengharukan! Ulasan Buku Mamomics: Curhatan Emak-emak dalam Komik
-
Mapel Coding dan AI untuk SD, Kebijakan FOMO atau Kebutuhan Pendidikan?