Menjalin hubungan pacaran maupun rumah tangga, lumrah terjadi masalah-masalah. Ada masalah yang mudah diselesaikan. Namun, ada juga masalah yang sukar diselesaikan, hingga membuat pasangan putus cinta atau terjadi perceraian.
Dalam kondisi ini, sering terjadi salah satu pasangan tak bisa menerima hubungannya putus. Dengan kondisi tidak bisa menerima putus cinta, timbul niat buruk bagaimana membalas perlakuan pasangan yang telah memutuskan hubungan mereka. Berikut 4 dampak buruk pasangan tidak terima putus cinta.
1. Menyebarkan foto tak senonoh
Poin pertama yakni menyebarkan foto tak senonoh pasangan. Pastinya, kita pernah melihat dan saksikan terjadi dalam kehidupan masyarakat, di mana oknum yang tak senang putus cinta, beritikad buruk dengan menyebarkan foto maupun video tak senonoh pasangannya. Bisa juga dengan cara editan untuk merusak citra mantan pasangan.
2. Menjelek-jelekkan mantan pasangannya
Tindakan yang kedua ini sering juga terjadi, di mana mantan pasangan yang tidak terima putus cinta, menjelek-jelekkan mantan pasangannya kepada orang lain. Tindakan itu biasanya dilakukan agar merusak nama baik mantan pasangan dan orang lain pun membencinya. Hal buruk ini sudah sering terjadi tentunya dan di antara kita pasti sering menyaksikan dan mengalaminya.
3. Menyerang dan melukai
Poin ketiga ini merupakan tindakan terburuk dan patut kita waspadai bersama, yakni menyerang fisik bahkan dapat menimbulkan korban jiwa. Dalam sebuah pemberitaan di media cetak maupun elektronik, pastinya sering kita lihat bagaimana oknum tertentu menyerang mantan pasangannya karena tidak terima putus cinta. Dikarenakan putus cinta, membuatnya sakit hati dan membalas dengan kekerasan.
4. Mengemis untuk rujuk kembali
Jikalau seseorang masih cinta pada mantan, maka dia akan melakukan berbagai cara untuk bisa bersamanya lagi. Contohnya seperti mengemis untuk rujuk kembali. Tindakan seperti ini termasuk sering terjadi karena tak bisa melupakan mantannya. Rasa cintanya sudah begitu besar, tetapi mantannya sudah melupakan dan membuang cinta yang dulu. Atas dasar cinta yang besar itu, seseorang tersebut selalu mengikuti gerak-gerik mantannya hanya untuk mengemis rujuk kembali.
Itulah 4 dampak buruk pasangan tidak terima putus cinta. Keempat dampak buruk tersebut dapat jadi pelajaran berharga buat kita agar membuang jauh-jauh niat buruk kepada mantan akibat hubungan telah putus. Sebaiknya, menatap ke depan agar mendapatkan pasangan yang baik.
Baca Juga
Artikel Terkait
Lifestyle
-
4 Ide Outfit Simpel ala Ranty Maria, Nyaman dan Tetap Modis
-
4 Sepatu Trail Running untuk Medan Licin dan Berbatu, Stabil dan Anti-Slip!
-
Kacang Rebus Terakhir di Pasar Malam
-
4 Serum Actosome Retinol Atasi Tekstur Kulit dan Garis Halus Tanpa Iritasi
-
4 Rice Cooker Digital Multifungsi dengan Fitur Lengkap untuk Sehari-hari
Terkini
-
Fresh Graduate Jangan Minder! Pelajaran di Balik Fenomena Open To Work Prilly Latuconsina
-
Misi Damai di Luar, Kegelisahan di Dalam: Menggugat Legitiminasi Diplomasi
-
Hadapi Sengketa Pajak Rp230 Miliar, Cha Eun Woo Gandeng Firma Hukum Kondang
-
Transformasi AI dalam Ekonomi Kreatif Indonesia: Peluang Emas atau Ancaman?
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'