Ada rasa sakit yang dapat menimbulkan luka fisik sehingga berdarah. Namun, ada pula luka yang memberikan rasa sakit luar biasa kendati tak berdarah bahkan kerap tidak disadari. Salah satunya perselingkuhan.
Perselingkuhan tidak hanya berarti kamu melakukan hubungan fisik dengan orang lain, lho. Ada pula jenis selingkuh emosional yang tak kalah menimbulkan rasa sakit. Seperti apa? Mari simak kelanjutannya di bawah ini!
5 tanda kamu sudah melakukan selingkuh emosional.
1. Beraktivitas tanpa pasangan sampai lupa waktu
Hal pertama yang sering tidak disadari termasuk perselingkuhan emosional, yakni abai terhadap pasangan. Misalnya, beraktivitas bersama teman-teman sampai lupa waktu.
Apalagi jika perbuatan ini sering banget kamu lakukan. Sikap demikian dapat menunjukkan kalau kamu tidak loyal dan tidak memprioritaskan pasangan sendiri, lho!
2. Membanding-bandingkan pasangan dengan orang lain
Contoh perselingkuhan emosional selanjutnya, yakni membanding-bandingkan pasangan dengan orang lain. Hal itu berarti, loyalitasmu tidak sepenuhnya pada pasangan.
Seharusnya sebagai pasangan yang baik mampu menerima dia apa adanya. Karena tidak ada satu pun orang yang sempurna. Kamu pun pasti punya cela dan kekurangan, kan?
3. Sering memikirkan orang lain yang kamu suka
Kendati kamu tidak melakukan kontak fisik atau tidak sampai bermesraan dengan orang lain, tapi kalau kamu sadar dirimu tertarik dengannya dan sering memikirkannya, maka itu juga termasuk selingkuh emosional.
Bukannya pasangan yang ada pikiranmu malah orang lain. Kalau pasanganmu seperti itu (memikirkan orang lain bukan kamu), kira-kira bakal kesal tidak?
4. Sering curhat perihal masalah hubungan ke orang lain
Apakah ketika kamu punya masalah dengan pasangan sering curhat ke teman atau keluarga? Sadar tidak, kalau itu termasuk perselingkuhan emosional, lho.
Sejatinya kalau kamu punya masalah dengan pasangan maka atasi dulu dengannya. Bicarakan baik-baik supaya kalian dapat mencari solusinya. Bukan mengumbar masalahmu ke mana-mana sementara pasangan sendiri tidak tahu-menahu.
5. Flirting di media sosial
Sering berkomentar menggoda di media sosial dengan orang lain? Perbuatan demikian juga termasuk perselingkuhan emosional yang kerap tidak disadari.
Namanya flirting dengan siapa pun itu salah, lho. Saat kamu sudah berkomitmen untuk setia ke satu orang, maka harusnya tidak ada lagi sikap menggoda kanan-kiri.
Itulah 5 tanda kamu sudah melakukan selingkuh emosional yang sering ditemui sehari-hari. Ada yang kerap kamu lakukan?
Baca Juga
-
Hottest Merapat! Lee Jun Ho 2PM Umumkan Tur Konser pada Januari 2025 Mendatang
-
Min Hee-jin Mantap Ambil Langkah Hukum Usau Tinggalkan ADOR
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
-
Nantikan! Ji Seung Hyun dan Jung Hye Sung Siap Menghibur di Film Aksi Komedi Baru
Artikel Terkait
Lifestyle
-
Kulit Glowing Bebas Noda Hitam! 4 Moisturizer yang Mengandung Symwhite 377
-
4 OOTD Soft Chic ala Kang Hanna, Bisa Buat Ngampus Sampai Ngopi!
-
4 Gaya Girly Street Style ala Roh Jisun Buat Inspirasi Daily Outfit-mu!
-
4 Serum Probiotik, Solusi Rawat Skin Barrier Sehat dan Kulit Terhidrasi!
-
Motorola Edge 860 Pro: HP Flagship yang Siap Bikin Brand Lain Ketar-ketir
Terkini
-
Ulasan Novel Summer in the City:Cinta Tak Terduga dari Hubungan Pura-Pura
-
Semifinal Piala AFF U-23: 3 Pahlawan Skuat Garuda saat Mengempaskan Thailand, Siapa Saja?
-
Review Anime Tasokare Hotel, Kisah Sebuah Penginapan Antara Dua Dunia
-
Bintangi The Savant, Jessica Chastain Siap Bongkar Kejahatan di Dunia Maya
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada The Fantastic Four: First Steps