Tampan serta banyak harta apakah hanya kualitas yang dapat membuat seorang cewek jatuh cinta dan melihatmu atraktif? Mungkin iya bagi sebagian kecil cewek yang hanya menilai cowok dari tampilan luar serta isi dompetnya.
Akan tetapi, bagi cewek berkarakter hal-hal tadi hanyalah bonus, bukanlah penilaian prioritas. Justru sikap-sikap berikut ini yang dapat membuat cewek berkelas jadi tertarik karena kamu dianggap atraktif. Yuk, kita simak sederet sikap apa saja yang dimaksud.
Tanda Sikap Cowok Atraktif
1. Bertanggung jawab
Percuma saja ganteng dan kaya raya tapi ternyata bukan hasil jerih payahnya. Harta yang dipamerkan selama ini adalah hasil kerja keras orangtuanya.
Bagi cewek, tanggung jawab adalah faktor penting untuk menilai seorang cowok itu layak dijadikan pasangan atau enggak. Cowok yang bertanggung jawab sekalipun saat ini masih belum mapan, setidaknya harapan untuk masa depannya cerah karena pasti cowok yang bertanggung jawab gak bakal malas-malasan.
2. Punya ambisi
Cowok yang punya ambisi juga dipandang atraktif oleh kaum hawa. Hal ini disebabkan cowok yang memiliki impian atau target umumnya kehidupannya akan terarah.
Berbeda dengan cowok yang berprinsip hidup mengikuti alur saja. Akhirnya, selalu jadi pihak korban lingkungan sekitarnya karena gak punya ambisi sama sekali.
3. Gigih
Sikap selanjutnya yang dapat membuat seorang cewek jatuh cinta, adalah kegigihan. Punya impian besar tanpa adanya keuletan maka hanya akan jadi wacana semata.
Sementara, sebesar apa pun impian tapi kalau pantang menyerah maka bukan mustahil itu akan terjadi. Itu sebabnya, cowok yang seperti ini terlihat atraktif karena biasanya berkarisma.
4. Rendah hati
Memang ada segelintir cewek yang menyukai tipe cowok yang norak. Senang pamer kekayaan, sebentar-sebentar unggah harta, serta sikapnya jemawa.
Akan tetapi, cewek baik-baik biasanya akan menghindari tipe cowok seperti itu. Justru cewek lebih suka cowok rendah hati. Kalaupun sukses gak sampai digembar-gembor.
5. Sayang keluarga
Cowok yang sayang keluarga umumnya berpeluang besar akan menjadi suami yang baik. Karena cowok seperti ini biasanya punya karakter penyayang, sehingga akan melindungi orang yang dicintai, bukan malah menyakiti.
Itu dia beberapa contoh sikap yang dapat membuat cowok terlihat atraktif di mata cewek. Apakah ada sikap yang sudah kamu miliki?
Baca Juga
-
Hottest Merapat! Lee Jun Ho 2PM Umumkan Tur Konser pada Januari 2025 Mendatang
-
Min Hee-jin Mantap Ambil Langkah Hukum Usau Tinggalkan ADOR
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
-
Nantikan! Ji Seung Hyun dan Jung Hye Sung Siap Menghibur di Film Aksi Komedi Baru
Artikel Terkait
Lifestyle
-
Stand Out saat Hangout dengan 5 Inspirasi Outfit Kasual ala Sheila Dara
-
Simpel nan Stylish! Ini 4 Look Outfit Xinyu TripleS yang Harus Kamu Lirik
-
Curi Perhatian! Ini 4 Daily Style Jeon Somi yang Bikin OOTD Makin On Point
-
Kejebak Diskon? Yuk, Kenali Bedanya Impulsive Buying dan Unplanned Buying!
-
Youthful! Ini 4 Ide OOTD ala Hana FIFTY FIFTY yang Pasti Cocok Buatmu
Terkini
-
Bojan Hodak Perpanjang Kontrak usai Persib Back to Back Juara? Cek Faktanya!
-
The Divorce Insurance: Drama Satir Lee Dong Wook Soal Cinta dan Perceraian
-
Membaca Tak Harus Buku, Saatnya Menggeser Perspektif Literasi yang Kaku
-
Sinopsis Youthful Glory, Drama China Baru Song Wei Long dan Bao Shangen
-
Berhenti Produksi, Serial The Wheel of Time Resmi Tutup Kisah di Season 3