Selingkuh dalam KBBI adalah menyembunyikan sesuatu untuk kepentingan sendiri, tidak mau berterus terang dan tidak jujur. Dari pengertian diatas dapat ditarik benang merah bahwa selingkuh adalah perbuatan tidak terpuji yang dilakukan seseorang yang telah memiliki pasangan. Selingkuh juga diartikan mendua, seseorang yang telah memiliki pasangan namun tertarik dengan orang lain di waktu yang bersamaan.
Beberapa orang yang berselingkuh tidak menyadari bahwa ia sedang berselingkuh. Ia merasa itu adalah hal yang biasa saja. Hal ini yang akan membuat para pelaku perselingkuhan tidak pernah introspeksi diri atas kesalahannya. Ia tetap biasa saja padahal telah melukai hati pasangan. Dengan adanya problematika tersebut maka dalam artikel ini penulis akan membahas mengenai 5 tanda sebenarnya kamu sedang memulai perselingkuhan.
1. Mulai Tertarik dengan Lawan Jenis Selain Pasangan
Tanda yang pertama adalah kamu mulai tertarik dengan lawan jenis selai pasangan sahmu. Kamu tertarik dengan orang lain karena parasnya karena pemikiran ataupun karena materi yang ia miliki. Hal ini adalah awal dari sebuah gejolak batin yang akan menjadi bibit perselingkuhan.
2. Mulai Memiliki Teman Dekat
Tanda kedua kamu bukan hanya tertarik dengan orang tersebut namun kamu mulai mendekatinya. Kalian menjadi sepasang teman dekat, mulai mengadakan beberapa hal bersama. Bahkan apabila belum bertemu dia rasanya ada yang kurang.
3. Chat Intens Dengan Teman Tersebut
Tanda ketiga kamu mulai membahas hal random dengan orang tersebut. Chat intens menjadi tanda bahwa mulai ada hal yang tidak beres. Bahkan kamu menyembunyikan chatmu dengan orang tersebut dari pasanganmu. Karena kamu tidak ingin ketahuan.
4. Mengadakan Kopi Darat
Tanda keempat kamu sudah berani untuk untuk menemui orang tersebut. Kalian mengadakan beberapa pertemuan diluar pekerjaan. Makan bersama hanya berdua, minum kopi bersama atau nongkrong bersama hanya berdua. Masalah yang dibahas juga bukan tentang pekerjaan lagi, namun tentang masalah internal atau pribadi.
5. Memiliki Perasaan dan Menjalin Hubungan Spesial
Tanda yang terakhir adalah kamu dan orang tersebut mulai berani untuk melibatkan perasaan. Kamu mulai menjalin hubungan dan komitmen bersamanya. Padahal kalian sama-sama tahu apabila kalian telah memiliki pasangan masing-masing.
Itu merupakan 5 tanda kamu sedang memulai perselingkuhan.
Baca Juga
-
Diet Pisang: Cara Menurunkan Berat Badan Menyenangkan Ala Sumiko Watanabe
-
Wisata Alam Posong: Rekomendasi Liburan Keluarga yang Ciamik
-
4 Ide Kegiatan Idul Adha di Sekolah, No 4 Implementasi Kurikulum Merdeka
-
Konsumsi 5 Makanan Ini, Bisa Turunkan Kolesterol Saat Idul Adha
-
Sisca Kohl Hamil! Mom, Yuk Simak Tanda Kehamilan pada Minggu Pertama
Artikel Terkait
-
Bantahan Paula Verhoeven usai Dinyatakan Terbukti Selingkuh: Ini Fitnah Terlalu Jauh
-
Apa Itu Nafkah Iddah Mut'ah Madhiyah? Paula Verhoeven Gagal Dapat Rp3,4 M Usai Terbukti Selingkuh
-
Hakim Sempat Beri Solusi Pengasuhan Anak-Anak Dibagi Dua, Paula Verhoeven Disebut Menolak
-
Hakim Sebut Paula Verhoeven Istri Durhaka, Pengacara Baim Wong: Kaget Dengar Putusannya
-
Leganya Baim Wong Bisa Buktikan Paula Verhoeven Selingkuh di Persidangan
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Tertarik Belajar Bahasa Korea? Cek Dulu Langkah Awal Ini
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
Terkini
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton