Memasuki kepala lima, di kebanyakan orang, mulai terlihat tanda-tanda kulit tak lagi kencang, timbul garis halus di sekitar wajah, dan stamina yang tak lagi fit seperti dulu. Namun, sepertinya sederet artis Indonesia berikut ini tidak mengalami hal serupa sekalipun usianya sudah memasuki 50 tahun.
Penasaran apa sih rahasianya? Yuk simak informasinya di bawah ini.
1. Meriam Bellina
Artis Indonesia yang lahir tahun 10 April 1965 ini tetap produktif dan aktif di usianya yang menginjak kepala lima. Dalam sebuah acara televisi, ia membeberkan rahasianya tetap awet muda, singset dan aktif.
Menurutnya jamu dan sit up 600 setiap pagi membantunya menjaga penampilan. Ia mengaku rutin mengonsumsi jamu apa pun sesuai kebutuhan, seperti beras kencur, kunyit, bratawali, kayu manis, dan lain-lain.
Untuk sit up, aktris yang dikenal dengan peran antagonisnya itu tidak pernah melewatkan hari tanpa melatih otot perutnya setiap pagi.
2. Sophia Latjuba
Sophia Latjuba adalah artis Indonesia yang dipuji karena penampilannya yang terlihat seperti usia 20 tahunan. Padahal tahun aktris kelahiran 8 Agustus 1970 sudah tidak muda lagi.
Sophia mengaku rahasia awet muda dirinya adalah melakukan olahraga secara rutin dan konsisten dan menjaga pola makan sehat. Rutinitas harian bisa dilihat di Instagram pribadinya.
3. Tyo Nugros
Tyo Nugros menjadi perbincangan media sebab penampilannya yang tak berubah. Memang, dibandingkan rekannya di band Dewa, Tyo yang paling tidak menunjukkan perubahan usianya.
Luthya Sury Widjaya yang mengunggah foto lawas dirinya bersama Tyo dan Andra di mana Tyo masih terlihat sama seperti 20 tahun yang lalu.
Rupanya hal tersebut merupakan hasil dari keteguhan Tyo untuk menjaga pola makan sehat dan tidak mengonsumsi garam atau penyedap rasa. Selain itu, Tyo juga menjelaskan bahwa dirinya tak mengonsumsi mi instan
4. Jeremy Thomas
Di usianya yang sudah lebih dari 50 tahun ini, Jeremy Thomas masih terlihat bugar, fit, dan awet muda. Penampilannya saat mengenakan t-shirt memperlihatkan tubuhnya yang kekar bak pemuda 20 tahunan.
Usut punya usut, Jeremy Thomas sangat menjaga sudut pandang tetap positif, pola hidup yang baik, dan membangun mental yang baik setiap harinya. Selain itu, ia juga rutin berolahraga dan masih kuat berlari 5 kilometer.
5. Thomas Djorghi
Senada dengan Jeremy Thomas, Thomas Djorghy pun sangat menjaga pola pikir yang sehat, sering tersenyum, tetap berprasangka baik, dan tidak larut dalam masalah.
Menurutnya, bahagia itu adalah kunci utama agar terlihat awet muda. Kalau hatinya selalu bahagia, akan terlihat dari ekspresi wajah dan sorot mata.
Maka dari itu, jangan larut dalam masalah. Untuk melengkapi hal itu, Thomas Djorghi menyarankan untuk rutin berolahraga.
Tertarik menerapkan rahasia awet muda para artis di atas? 5 artis di atas sudah membuktikan bahwa rutinitas sehari-harinya membuahkan hasil, asalkan konsisten dan tidak mudah menyerah.
Baca Juga
-
5 Fakta Zom 100: Bucket List of the Dead yang Bikin Penasaran Penggemar
-
4 Rekomendasi Anime untuk Kamu yang Menyukai Cerita Bertema Zombie
-
Rekomendasi 4 Tontonan Menarik di Disney yang Tayang Bulan Juli 2023
-
Jujutsu Kaisen 2: Sinopsis dan Penjelasan Karakter Kunci di dalam Serialnya
-
Prosesi Sangjit, Seserahan ala Tionghoa yang Dijalani Anak Hotman Paris
Artikel Terkait
-
Daftar 5 Artis Indonesia Ikut Rayakan Halloween: Nikita Willy Bareng Keluarga, Valerie Thomas Kayak Vampire!
-
Daftar 5 Artis Indonesia Sukses dan Kaya Raya Tanpa Sekolah Tinggi, Ada yang Cuma Tamat SD dan SMP!
-
Curhat Kerap Rusak Laki-laki, Meriam Bellina Ditertawakan Dewi Perssik
-
Lawan Rasa Malas! Meriam Bellina Pilih Naik Gunung untuk Jaga Kebugaran di Usia Senja
-
Siap-siap Hiking ke Rinjani, Meriam Bellina: Melawan Diri Sendiri Itu Penting!
Lifestyle
-
Tampil Feminin saat Hangout dengan 4 Padu Padan Outfit Rok ala Beby Tsabina
-
4 Rekomendasi Liquid Blush Warna Mauve, Tampil Cantik dan Natural!
-
Sontek 4 Look OOTD Modern ala Sophia KATSEYE, Biar Gaya Hangout Makin Kece!
-
Serum dan Pelembab, 3 Produk Mengandung Buah Kiwi untuk Kecilkan Pori-Pori
-
4 Ide Outfit Kasual ala Dayeon Kep1er, Stylish Setiap Hari Tanpa Ribet!
Terkini
-
Ulasan Novel Negeri di Ujung Tanduk: Perjuangan Melawan Ketidakadilan
-
Cinta Tak Terduga di Musim Natal dalam Novel 'If This Was a Movie'
-
Prabowo Subianto, Sebingkai Pesan Harapan yang Hendak Rakyat Titipkan
-
Ulasan Buku Legenda Danau Lipan, Perang Dua Negara Akibat Prasangka Buruk
-
Rilis Foto Pembacaan Naskah, Ini 3 Pemain Utama Drama Korea Namib