Popularitas tahu goreng crispy makin ke sini semakin tidak pernah surut. Gorengan tahu yang terjangkau ini terasa begitu nikmat jadi cemilan ketika bersantai di rumah. Teksturnya yang renyah dan apabila dinikmati bersama dengan petis atau cabai dapat membuat tahu goreng crispy menjadi semakin lezat dan nikmat.
kamu perlu untuk memperhatikan tips-tips ekstra supaya bisa menggoreng tahu crispy anti gagal. Berikut ini ada beberapa tips mudah menggoreng tahu supaya tidak mudah hancur, crispy dan anti gagal:
1. Menggunakan rendaman air garam
Rendamlah tahu yang telah dipotong-potong lebih tipis ke dalam air yang diberi larutan garam. Garam bisa membuat tahu menjadi lebih krispi, lho. Rendamlah tahu selama kurang lebih setengah jam hingga satu jam. Jika sudah selesai direndam, maka tiriskan tahu dari rendaman air garam. Jangan lupa untuk memeriksa tingkat rasa tahu sebelum dicelupkan ke dalam adonan tepung ya.
2.Jangan rendam adonan terlalu lama
Penting untuk diperhatikan berapa lama durasi merendam adonan tahu. Gunakanlah perbandingan adonan yang sesuai, yaitu 45% tepung terigu, 35% tepung beras, kemudian 20% tepung tapioka supaya lebih renyah. Larutkan adonan tepung menggunakan air dan juga bumbu lainnya sesuai dengan selera kamu. Jangan membuat adonan tepung terlalu tebal ya, dan biarkanlah sedikit agak lebih encer. Setelah tahu dicelupkan dua kali ke dalam adonan, langsung saja masukkan tahu ke dalam wajan untuk digoreng.
3.Memakai tingkat panas api yang cukup
Goreng tahu dalam tingkat suhu minyak yang sangat panas. Gunakanlah api yang agak besar lebih dahulu. Masukkan tahu yang telah dicelup ke dalam tepung tadi ke dalam wajan dengan minyak panas dan juga suhu yang tinggi. Goreng beberapa saat hingga setengah matang, kemudian kecilkan apinya.
4.Goreng tahu bertahap
Sebaiknya, jangan menggoreng tahu dalam jumlah yang banyak sekaligus karena bisa mempengaruhi tingkat kematangan. Selain itu, tahu akan menjadi tidak renyah karena tahu tidak dapat mengembang. Pastikan juga untuk menggunakan minyak yang cukup supaya minyak dapat merendam tahu saat digoreng dan membuatnya matang merata serta renyah.
Nah, itulah tadi beberapa tips mudah menggoreng tahu supaya tidak mudah hancur dan crispy. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.
Baca Juga
-
6 Rekomendasi Buku Bacaan yang Menginspirasi dan Mendidik
-
4 Keindahan Tersembunyi dalam Barang-Barang Vintage
-
Kurang Bergerak? Berikut Deretan Cara yang Membantumu Supaya Tidak Mager!
-
Spider-Man: Across the Spider-Verse, Petualangan Melintasi Dimensi
-
7 Tips Belanja Murah di Tempat Wisata untuk Liburan yang Hemat
Artikel Terkait
Lifestyle
-
4 OOTD Keren ala Kang You Seok Buat yang Suka Gaya Low Effort Tapi Stylish!
-
Suka Gaya Soft dan Kalem? Ini 4 Look Park Si Woo yang Cocok untuk Kamu
-
4 Calming Toner Atasi Jerawat dan Redness dengan Harga Pelajar, Rp40 Ribuan
-
Nggak Boring! Ini 4 Look Harian Simpel Arin OH MY GIRL yang Gampang Ditiru
-
4 Ide OOTD Chic ala Lee Soo Hyuk yang Maskulin dan Modern, Wajib Dikepoin!
Terkini
-
Review Film Pernikahan Arwah: Horor Tionghoa dengan Plot Menegangkan!
-
Review Series Too Much: Cinta yang Berantakan, Lucu, dan Penuh Luka
-
BRI Super League: Wiliam Marcilio Harap Persib Awali Kompetisi dengan Baik
-
Review Anime Jibaku Shounen Hanako-kun, Misteri Tujuh Mitos di Sekolah
-
Fuad Sule Ungkap Motif Hijrah ke Liga Indonesia, Persis Solo Pilihan Tepat?