Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Mericy Setya N
Ilustrasi uang (Pixabay.com/moerschy)

Apabila menjadi seorang anak kos tentunya kita harus dituntut untuk bisa hidup mandiri, baik itu secara pertemanan, emosi, pengalaman dan finansial atau keuangan. Apalagi kalau mandiri secara finansial ini tentunya bukanlah menjadi hal yang mudah. 

Mungkin saat awal bulan adalah menjadi hal yang menggembirakan karena anak kos akan dikirimi uang saku oleh orang tuanya. Kemudian setelah itu dihabiskan untuk membeli apa saja sampai tidak terasa uang itu habis begitu saja. 

BACA JUGA: 5 Tips Membantu Anak Menghadapi Rasa Takutnya, Orang Tua Wajib Tahu!

Oleh karena, sebagai anak kos sudah sepatutnyalah untuk mengatur keuangan agar tidak boros dan tetap aman sampai akhir bulan. 

Seperti dirangkum oleh umn.ac.id, berikut ini adalah tips dalam mengelola keuangan untuk anak kos: 

1. Membuat Anggaran

Mulailah dengan membuat anggaran bulanan yang rinci. Tuliskan semua pendapatan kamu dan semua pengeluaran yang harus dipenuhi. Prioritaskan pengeluaran yang penting seperti makanan, sewa, dan tagihan listrik.

2. Membatasi Pengeluaran Makanan

Salah satu pengeluaran terbesar bagi anak kos adalah makanan. Usahakan untuk memasak makanan sendiri di kos atau bawa bekal dari rumah. Hindari membeli makanan di luar, terutama makanan cepat saji yang lebih mahal.

3. Belanja dengan Cermat

Saat berbelanja, bandingkan harga dan cari diskon atau promosi. Buat daftar belanjaan sebelum pergi ke toko dan tetapkan batas pengeluaran. Jika ada barang yang tidak terlalu penting, tahan diri untuk tidak membelinya.

BACA JUGA: 6 Hal yang Bisa Bikin Orang Jadi Tidak Percaya Sama Kamu, Cek Sekarang!

4. Manfaatkan Transportasi Umum

Jika memungkinkan, gunakan transportasi umum daripada menggunakan transportasi pribadi atau jasa ojek online. Ini dapat membantu menghemat uang yang biasanya akan digunakan untuk bahan bakar atau tarif transportasi.

5. Hemat Energi

Jagalah penggunaan energi di kos. Matikan lampu dan alat elektronik saat tidak digunakan. Gunakan kipas angin atau pendingin udara dengan bijak. Ini akan membantu mengurangi tagihan listrik bulanan kamu.

6. Menggunakan Sumber Daya Gratis

Cari tahu tentang fasilitas atau acara gratis di sekitar tempat tinggal kamu. Seperti misalnya dengan mengunjungi perpustakaan umum, taman, atau acara komunitas yang tidak memerlukan biaya tambahan. Hal ini pun bisa memberikan hiburan tanpa harus mengeluarkan banyak uang.

BACA JUGA: Perhatikan 3 Hal Ini saat Menghadiri Acara Keluarga Besar

7. Hemat Pada Kebutuhan Pribadi

Belanja dengan bijak untuk kebutuhan pribadi seperti pakaian, kosmetik, atau perawatan pribadi. Kamu tidak perlu selalu membeli barang-barang merek terkenal atau yang paling mahal. Cari alternatif yang lebih terjangkau namun tetap berkualitas.

8. Menyimpan uang secara rutin

Jadikan kebiasaan untuk menyisihkan sebagian uang kamu ke dalam tabungan setiap bulan. Bahkan jika jumlahnya kecil, hal itu akan membantu kamu membangun kebiasaan menabung dan menciptakan cadangan keuangan untuk masa depan.

9. Menjaga kesehatan keuangan

Jika kamu memiliki pekerjaan paruh waktu atau sumber pendapatan lainnya, pastikan untuk mengelola penghasilan tersebut dengan bijak. Hindari tergoda untuk menghabiskan uang dengan cara yang tidak perlu.

Demikianlah ulasan tips mengelola keuangan bagi anak kos supaya lebih hemat. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat. 

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Mericy Setya N