Manusia memang terkadang menunjukkan perilaku aneh. Dikasih Tuhan penglihatan normal, tapi melihat orang berkacamata jadi ikutan kepengin pakai, karena merasa orang berkacamata terlihat keren. Belum tahu saja kalau pakai kacamata gak senyaman yang dikira. Banyak hal ribet yang hanya bisa dipahami oleh mereka yang berkacamata.
Penasaran apa saja hal yang hanya bisa dipahami oleh pengguna kacamata? Berikut akan diulas beberapa hal merepotkan akibat memakai kacamata seperti dikutip dari yourtango.com.
1. Harus sedia dana darurat
Kacamata minus atau plus bukan lagi sekadar aksesoris yang dipakai untuk bergaya, tapi sudah menjadi kebutuhan. Untuk itu, repot banget kalau kacamata sampai pecah atau retak. Harus selalu sedia dana darurat, karena harga kacamata minus atau plus yang tidak murah.
2. Tes penglihatan yang sering membingungkan
Sebelum menggunakan kacamata tentu kamu perlu dites terlebih dahulu. Hal ini pun menjadi sesuatu yang cukup merepotkan, karena sering bingung saat hendak memilih objek mana yang terlihat lebih jelas. Padahal, jawaban kamu akan sangat menentukan tingkat kenyamanan kacamata yang dipakai nanti.
3. Gak bisa menggunakan kacamata hitam
Kalau orang berpenglihatan normal bisa bebas menggunakan kacamata hitam demi melindungi mata dari terik sinar matahari, maka orang yang punya penglihatan minus atau plus harus sabar menerima keadaan. Gak mungkin, kan, memakai kacamata double?
Apalagi kalau tujuannya gaya. Sejauh ini kacamata plus atau minus memiliki lensa bening, jadi ya sudah modelnya itu-itu aja.
4. Sering dikira judes
Permasalahan lain yang hanya bisa dipahami oleh mereka pengguna kacamata, yaitu sering dikira judes. Pas kebetulan lagi gak memakai kacamata otomatis penglihatan buram, jadi gak jelas bertemu siapa, dan pastinya gak menyapa.
Bagi yang gak paham, mudah sekali untuk berprasangka kalau kamu sombong. Padahal, nyatanya gak bisa melihat dengan jelas.
5. Kalau kehujanan rasanya pengin nangis
Paling ribet kalau lagi hujan dan gak bawa payung. Otomatis kehujanan, dan kacamata jadi kena air. Aduh, pusing deh kalau sudah begitu, karena gak bisa melihat dengan jelas.
Nah, itu tadi beberapa hal merepotkan yang hanya bisa dipahami pengguna kacamata. Ada yang mau kamu tambahkan?
Baca Juga
-
Tony Todd, Aktor Ikonik Candyman, Tutup Usia di 69 Tahun
-
Sering Mengalami Perut Kembung? Redakan dengan 3 Hal Ini
-
4 Sinyal Kuat Waktunya Kamu Resign dari Pekerjaan, Underpaid!
-
5 Hal Terlarang saat Menggunakan Komputer Kantor, Awas Bisa Dipecat!
-
Mereka yang Disenangi Banyak Orang Biasanya Punya 4 Kebiasaan Ini!
Artikel Terkait
-
Kulit Sehat Wajah Cerah: Cara Atasi Masalah Kulit di Tengah Perubahan Cuaca
-
1,4 Juta Mobil Honda Diinvestigasi, Masalah Mesin Jadi Sorotan
-
Masalah Panas pada Aprilia Buat Para Pembalapnya Hampir Menyerah
-
Jangan Ceritakan 5 Rahasia Ini ke Orang Lain, Dampaknya Nggak Main-main!
-
Dari Kominfo ke Komdigi: Warganet Kritik Masalah Fotocopy Dokumen hingga Judi Online
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Serum Lokal yang Mengandung Mugwort, Ampuh Hempaskan Jerawat
-
3 Produk Eksfoliasi dari Cleora Beauty untuk Kulit Sensitif hingga Jerawat
-
5 Ide Mix and Match Denim ala Mim Rattanawadee untuk Tampilan yang Trendi
-
3 Red Peeling Serum yang Bikin Wajah Mulus dan Cerah, Harga Rp50 Ribuan
-
4 Varian Sunscreen dari NPURE, Ada Bentuk Spray hingga Powder
Terkini
-
Tantangan Ujian Nasional Berbasis Komputer: Ketimpangan Akses, Perspektif Guru, dan Alternatif Penilaian yang Adil
-
Move on dari Jepang, Timnas Indonesia Bidik Kemenangan Lawan Arab Saudi
-
Mahasiswa Bisnis Perjalanan Wisata UGM Gelar Olimpiade Pariwisata #13 Tingkat Nasional
-
Film Terbaru Star Wars Batal Tayang 2026, Resmi Diganti Film Ice Age 6
-
Keren! aespa Borong 2 Grand Prize di Korea Grand Music Awards 2024